Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Golkar Akan Klarifikasi Erwin Aksa soal Dukungan ke Anies Sandi

Kompas.com - 25/04/2017, 14:39 WIB
Ihsanuddin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Partai Golkar akan mengklarifikasi sikap Ketua Bidang Perdagangan dan Industri Erwin Aksa, yang diduga mendukung Anies Baswedan-Sandiaga Uno dalam pemilihan kepala daerah DKI Jakarta 2017.

Sikap Erwin Aksa berbeda dengan Partai Golkar yang mendukung pasangan petahana Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat.

"Nanti kita klarifikasi ya," kata Sekjen Partai Golkar Idrus Marham, di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Selasa (25/4/2017).

(Baca: Dukung Anies-Sandi, Erwin Aksa Mengaku Tak Diberi Sanksi dari Golkar)

Idrus enggan berandai-andai mengenai sanksi yang akan diterima keponakan wakil presiden Jusuf Kalla itu apabila ia terbukti membelot dari keputusan partai.

"Jadi sanksi setelah melalui proses tabayun itu tadi," ucap Idrus.

Idrus mengatakan, proses klarifikasi juga sebelumnya sudah dilakukan kepada Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie, terkait kehadirannya dalam acara pendukung Anies-Sandi.

Aburizal lalu memberi klarifikasi bahwa kedatangannya dalam acara itu atas undangan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Idrus mengatakan, hasil klarifikasi akan disampaikan dalam rapat pleno DPP Golkar.

Erwin disebut punya andil yang cukup besar untuk meraup suara di kelompok pengusaha. Hal itu dibenarkan Sandiaga.

Sandiaga menjelaskan, sesama rekannya di Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) tersebut membantu pasangan Anies-Sandi untuk mengambil simpul-simpul suara dari kalangan pengusaha.

(Baca: Sandiaga: Erwin Aksa Membantu di Saat-saat Terakhir)

"(Peran Erwin) lebih dari segi penggalangan basis-basis simpul-simpul. Saya menyentuhnya terbatas karena Pak Erwin aktif di Golkar, aktif di organisasi-organisasi, banyak membantu di saat-saat terakhir," ujar Sandiaga saat ditemui di Jakarta Selatan, Minggu (23/4/2017).

Tak hanya Sandiaga, saat pidato keunggulan Anies-Sandiaga, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sempat mengucapkan terima kasih kepada Erwin atas bantuannya saat Pilkada DKI Jakarta di kediamannya di Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu (19/4/2017).

Saat ditemui di Jakarta Selatan, Erwin mengaku bahwa ia diberi tugas untuk membuka basis-basis suara di kalangan pengusaha.

Erwin mengatakan, para pengusaha yang pernah menjadi rekanan Sandiaga kompak membantu Sandiaga yang juga mantan Ketua Hipmi untuk untuk memenangkan pasangan tersebut.

(Baca: Erwin Aksa, Politisi Golkar yang Berandil Menangkan Anies-Sandiaga)

Selain mengangkat suara Anies-Sandiaga, simpul-simpul yang dibentuk juga untuk menurunkan basis-basis suara Ahok-Djarot.

"Seluruh kawan-kawan di dunia usaha saya kira kami semua berjuang untuk bagaimana memenangkan Anies-Sandi kemarin apalagi dari keluarga besar Hipmi yang didominasi oleh pengusaha-pengusaha muda Indonesia ini bekerja di seluruh simpul-simpul mereka di Kota Jakarta," ujar Erwin saat ditemui di Jakarta Selatan, Minggu (23/4/2017).

Kompas TV Tata Kelola Jakarta Berikutnya Ditangan Anies-Sandi (Bag 2)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kantor Presiden di IKN Bisa Digunakan Jokowi Pada Juli

Kantor Presiden di IKN Bisa Digunakan Jokowi Pada Juli

Nasional
Data di 282 Layanan Kementerian/Lembaga Hilang Imbas Peretasan PDN, Hanya 44 yang Punya 'Back Up'

Data di 282 Layanan Kementerian/Lembaga Hilang Imbas Peretasan PDN, Hanya 44 yang Punya "Back Up"

Nasional
Bansos Presiden Pun Dikorupsi, Negara Rugi Rp 125 M

Bansos Presiden Pun Dikorupsi, Negara Rugi Rp 125 M

Nasional
Saat PPATK Ungkap 1.000 Lebih Anggota Dewan Main Judi Online

Saat PPATK Ungkap 1.000 Lebih Anggota Dewan Main Judi Online

Nasional
Hari Ini, Emirsyah Satar Jalani Sidang Tuntutan Pengadaan Pesawat di Maskapai Garuda

Hari Ini, Emirsyah Satar Jalani Sidang Tuntutan Pengadaan Pesawat di Maskapai Garuda

Nasional
Hari Ini, Sosok yang Ancam 'Buldozer' Kemenkominfo Jalani Sidang Vonis Perkara BTS 4G

Hari Ini, Sosok yang Ancam "Buldozer" Kemenkominfo Jalani Sidang Vonis Perkara BTS 4G

Nasional
Pakar IT Sebut Pemblokiran Tak Efektif Tuntaskan Persoalan Judi Online

Pakar IT Sebut Pemblokiran Tak Efektif Tuntaskan Persoalan Judi Online

Nasional
Basmi Judi Online: Urgen Penindakan, Bukan Pencegahan

Basmi Judi Online: Urgen Penindakan, Bukan Pencegahan

Nasional
Ungkap Alasan Ingin Maju Pilkada Jakarta, Sudirman Said Mengaku Dapat Tawaran dari Sejumlah Partai

Ungkap Alasan Ingin Maju Pilkada Jakarta, Sudirman Said Mengaku Dapat Tawaran dari Sejumlah Partai

Nasional
Respons PDI-P, Nasdem, dan PKB Usai Duet Anies-Sohibul Iman Diumumkan

Respons PDI-P, Nasdem, dan PKB Usai Duet Anies-Sohibul Iman Diumumkan

Nasional
Sudirman Said Mengaku Ingin Maju Pilkada Jakarta Bukan untuk Jegal Anies

Sudirman Said Mengaku Ingin Maju Pilkada Jakarta Bukan untuk Jegal Anies

Nasional
Peretasan Data Bais TNI, Kekhawatiran Bocornya Hal Teknis dan Operasi

Peretasan Data Bais TNI, Kekhawatiran Bocornya Hal Teknis dan Operasi

Nasional
Momen Jokowi Sapa Warga hingga Minum Es Teh di Mal Kota Palangkaraya

Momen Jokowi Sapa Warga hingga Minum Es Teh di Mal Kota Palangkaraya

Nasional
Gagal Lawan Peretas PDN, Pemerintah Pasrah Kehilangan Data Berharga

Gagal Lawan Peretas PDN, Pemerintah Pasrah Kehilangan Data Berharga

Nasional
Komisi III Minta Satgas Ambil Langkah Konkret Perangi Judi 'Online'

Komisi III Minta Satgas Ambil Langkah Konkret Perangi Judi "Online"

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com