Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kepada Warga Jakarta, Anies: Rindu Saya, Enggak? Saya Juga Kangen, Pengin Balik ke Sini...

Kompas.com - 20/05/2024, 05:36 WIB
Adhyasta Dirgantara,
Ihsanuddin

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bertanya kepada warga Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara (Jakut), apakah mereka merindukan dirinya.

Para warga pun mengaku merindukan sosok Anies untuk kembali mengurus DKI Jakarta.

Momen itu terjadi saat Anies menghadiri acara halalbihalal dan silaturahmi PKL dan warga kampung Jaringan Rakyat Miskin Kota di Muara Baru, Minggu (19/5/2024).

"Boleh pantun ya? Malam minggu enggak ke mana-mana. Di rumah saja mendengarkan lagu. Hari ini senang ke Kampung Marlina. Bertemu semua melepas rindu," ujar Anies.

"Rindu tidak? Kangen enggak?" tanya dia.

"Kangen," jawab warga.

"Sama, saya juga kangen. Kangen pengin balik ke sini," kata Anies.

Baca juga: UKT Meroket, Anies Sebut Keluarga Kelas Menengah Paling Kesulitan

Anies mengatakan, dirinya pernah berkampanye di lokasi yang sama ketika maju Pilkada DKI Jakarta 2017.

Dia bahkan sempat memangku seorang anak yang bernama Asa, yang dulu pernah ditemuinya ketika masih bayi saat kampanye dulu.

"Asa (sekarang) sudah mau masuk SD. Pas lahir masih kampanye. Kampanye lagi? Ha-ha-ha," ucapnya.

Kemudian, Anies mengubah topik dengan keinginan bahwa dirinya ingin semua orang merasakan kesetaraan dan kesempatan.

Dia menyebut semua warga harus punya kesempatan untuk tinggal di tempat baik, kesempatan bersekolah, tetap terjaga kesehatannya, hingga mendapat pekerjaan.

"Jadi saya ingat tuh di awal-awal 2017 waktu mulai tugas. Teman-teman PKL, PKL ini yang koperasi, yang macam-macam susah hidupnya. Saya sempat bilang, 'Jakarta itu tidak boleh hanya jadi kota untuk mereka yang sudah makmur saja, harus jadi kota untuk semua'. Karena yang sekarang makmur dulunya gimana? Dulunya juga susah. Betul enggak?" kata Anies.

"Dulunya susah dapat sekolah, bisa hidup lebih baik. Nah yang belum harus dapat kesempatan. Jadi alhamdulillah masa itu kita jalani. Tapi itu tidak boleh jadi kenangan, itu harus jadi kenyataan terus menerus," sambungnya.

Baca juga: Anies Ungkap Kekhawatirannya Mau Maju Pilkada: Pilpres Kemarin Baik-baik Nggak?

Lalu, Anies mengenang momen perpisahan dirinya sebagai Gubernur DKI Jakarta pada 2022.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Anies dan PDI-P, Dulu Berseberangan Kini Saling Lempar Sinyal Jelang Pilkada

Anies dan PDI-P, Dulu Berseberangan Kini Saling Lempar Sinyal Jelang Pilkada

Nasional
Febri Diansyah dan GM Radio Prambors Jadi Saksi di Sidang SYL Hari Ini

Febri Diansyah dan GM Radio Prambors Jadi Saksi di Sidang SYL Hari Ini

Nasional
[POPULER NASIONAL] 'Gula-gula' Politik Anak Muda Usai Putusan MA | PDI-P Bantah Ingin Pisahkan Jokowi dan Prabowo

[POPULER NASIONAL] "Gula-gula" Politik Anak Muda Usai Putusan MA | PDI-P Bantah Ingin Pisahkan Jokowi dan Prabowo

Nasional
Sejarah Hari Lingkungan Hidup Sedunia dan Temanya 2024

Sejarah Hari Lingkungan Hidup Sedunia dan Temanya 2024

Nasional
Menteri LHK: RI Masih Terima Ruang Dukungan Pihak Lain untuk Turunkan Emisi Karbon

Menteri LHK: RI Masih Terima Ruang Dukungan Pihak Lain untuk Turunkan Emisi Karbon

Nasional
Minta Jokowi Tunda RUU Polri, Koalisi Masyarakat: Isi Kontennya Berbahaya

Minta Jokowi Tunda RUU Polri, Koalisi Masyarakat: Isi Kontennya Berbahaya

Nasional
RUU Polri Beri Polisi Wewenang Penyadapan, ELSAM: Ini Bisa Sangat Liar...

RUU Polri Beri Polisi Wewenang Penyadapan, ELSAM: Ini Bisa Sangat Liar...

Nasional
Tren Ubah Aturan Hukum demi Menjaga Kekuasaan Diprediksi Bakal Terulang

Tren Ubah Aturan Hukum demi Menjaga Kekuasaan Diprediksi Bakal Terulang

Nasional
Putusan MA Dianggap 'Deal' Agenda Politik Jokowi Jelang Akhir Jabatan

Putusan MA Dianggap "Deal" Agenda Politik Jokowi Jelang Akhir Jabatan

Nasional
Aturan Pengawasan PPNS di RUU Polri Dianggap Hambat Kerja Penyidik KPK hingga Kejagung

Aturan Pengawasan PPNS di RUU Polri Dianggap Hambat Kerja Penyidik KPK hingga Kejagung

Nasional
Tangkap Buron Paling Dicari Thailand, Polri Minta Timbal Balik Dibantu Ringkus Fredy Pratama

Tangkap Buron Paling Dicari Thailand, Polri Minta Timbal Balik Dibantu Ringkus Fredy Pratama

Nasional
Buron Paling Dicari, Chaowalit Thongduang, Bikin Rakyat Thailand Tak Percaya Polisi

Buron Paling Dicari, Chaowalit Thongduang, Bikin Rakyat Thailand Tak Percaya Polisi

Nasional
Pilih Kabur ke Aceh, Chaowalit Buron Nomor 1 Thailand Merasa Mirip Orang Indonesia

Pilih Kabur ke Aceh, Chaowalit Buron Nomor 1 Thailand Merasa Mirip Orang Indonesia

Nasional
37 Warga Makassar yang Ditangkap karena Visa Haji Palsu Ditahan, 3 Diperiksa Kejaksaan

37 Warga Makassar yang Ditangkap karena Visa Haji Palsu Ditahan, 3 Diperiksa Kejaksaan

Nasional
Polisi Periksa 8 WNI Usai Tangkap Chaowalit Si Buron Nomor 1 Thailand, dari Ojol hingga Agen Sewa Kapal

Polisi Periksa 8 WNI Usai Tangkap Chaowalit Si Buron Nomor 1 Thailand, dari Ojol hingga Agen Sewa Kapal

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com