Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditanya Hasil "Quick Count", Anies: Kita Tunggu sampai Perhitungan KPU Selesai

Kompas.com - 14/02/2024, 17:12 WIB
Singgih Wiryono,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon presiden (capres) nomor urut 1, Anies Baswedan merespons hasil quick count atau hitung cepat sementara pemilihan presiden (Pilpres) 2024, yang memperlihatkan pasangan capres-cawapes nomor urut 2, Prabowo-Gibran, unggul sementara.

Anies mengatakan, pihaknya akan menunggu penghitungan suara resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI hingga selesai.

"Kita tunggu dulu. Kita tunggu sampai perhitungan KPU selesai, jangan buru-buru, santai, masih panjang," katanya saat ditemui di Sekretariat Tim Pemenangan Nasional (Timnas) Anies-Muhaimin di Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (14/2/2024).

Anies berulang kali mengatakan hal yang sama, termasuk ketika ditanya awak media terkait kemungkinan kemenangan satu putaran yang diperoleh pasangan calon (paslon) nomor urut 2.

Baca juga: Anies-Muhaimin Menang Telak di TPS Tempat Anies Mencoblos, Raih 140 Suara

"Sebelum sampai whats next, kita tunggu dulu sampai selesai semuanya. Jangan buru-buru, jangan buru-buru menyimpulkan, kita hormati proses, kita hormati proses di KPU," ujar Anies.

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini juga menyebut agar jangan tergiring untuk proses yang serba cepat dan harus disimpulkan saat ini juga.

"Kasih dulu KPU, bagi KPU untuk kerja, jangan kita tergiring untuk harus segalanya cepat sekarang, kita tunggu KPU tuntas," kata Anies.

Baca juga: Quick Count Poltracking Data 62,10 Persen: Anies 23,16 Persen, Prabowo 59,76 Persen, Ganjar 17,08 Persen

Anies kemudian meninggalkan Sekretariat Timnas Anies-Muhaimin dan masuk ke mobilnya. Saat ditanya hendak ke mana, dia tidak menjawab.

Sebagai informasi, proses quick count Litbang Kompas telah menghimpun data sebesar 73,85 persen.

Dari jumlah data yang masuk tersebut, pasangan Anies-Muhaimin mendapat 24,84 persen.

Kemudian paslon nomor urut 2 Prabowo-Gibran mencapai 58,98 persen. Sedangkan paslon nomor urut 3, Ganjar-Mahfud, hanya di angka 16,18 persen.

Baca juga: Cerita Anies soal Amplop Berisi Rp 200.000 di Kantong Celana Jelang Pencoblosan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tak Hadiri Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende, Megawati Disebut Sedang Kurang Sehat

Tak Hadiri Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende, Megawati Disebut Sedang Kurang Sehat

Nasional
Hasto Kristiyanto Gantikan Megawati Bacakan Amanat Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende NTT

Hasto Kristiyanto Gantikan Megawati Bacakan Amanat Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende NTT

Nasional
Pakaian Teluk Belange, Baju Adat Jokowi Saat Pimpin Ucapara Hari Lahir Pancasila di Riau

Pakaian Teluk Belange, Baju Adat Jokowi Saat Pimpin Ucapara Hari Lahir Pancasila di Riau

Nasional
Jokowi Jelaskan Alasan Gelar Upacara Hari Lahir Pancasila 2024 di Hulu Rokan Riau

Jokowi Jelaskan Alasan Gelar Upacara Hari Lahir Pancasila 2024 di Hulu Rokan Riau

Nasional
Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende NTT Dimulai Tanpa Megawati

Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende NTT Dimulai Tanpa Megawati

Nasional
Ganjar-Mahfud Hadiri Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende NTT

Ganjar-Mahfud Hadiri Upacara Hari Lahir Pancasila di Ende NTT

Nasional
Pakai Baju Adat, Jokowi Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila 2024 di Riau

Pakai Baju Adat, Jokowi Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila 2024 di Riau

Nasional
Momen Sri Mulyani Kenalkan Ponakan Prabowo Thomas Djiwandono ke Publik

Momen Sri Mulyani Kenalkan Ponakan Prabowo Thomas Djiwandono ke Publik

Nasional
24 WNI Kedapatan Palsukan Visa Haji, Kemenag Wanti-wanti Jemaah Pakai Visa Resmi

24 WNI Kedapatan Palsukan Visa Haji, Kemenag Wanti-wanti Jemaah Pakai Visa Resmi

Nasional
139.421 Jemaah Haji Indonesia Tiba di Arab Saudi hingga Hari Ke-20 Keberangkatan, 28 Wafat

139.421 Jemaah Haji Indonesia Tiba di Arab Saudi hingga Hari Ke-20 Keberangkatan, 28 Wafat

Nasional
22 WNI Pengguna Visa Haji Palsu Dideportasi dari Arab Saudi, Ongkos Pulang Ditanggung Sendiri

22 WNI Pengguna Visa Haji Palsu Dideportasi dari Arab Saudi, Ongkos Pulang Ditanggung Sendiri

Nasional
Pancasila Vs Ideologi 'Ngedan'

Pancasila Vs Ideologi "Ngedan"

Nasional
[POPULER NASIONAL] Masalah Jampidsus Dikuntit Densus Berakhir | Jokowi Izinkan Ormas Kelola Tambang

[POPULER NASIONAL] Masalah Jampidsus Dikuntit Densus Berakhir | Jokowi Izinkan Ormas Kelola Tambang

Nasional
MA Telah “Berfatwa”, Siapa Memanfaatkan?

MA Telah “Berfatwa”, Siapa Memanfaatkan?

Nasional
Tanggal 4 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 4 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com