Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Kendal Curhat ke Ganjar soal Penyaluran BLT Sering Tidak Tepat Sasaran

Kompas.com - 24/01/2024, 05:18 WIB
Michaela Winda,
Bagus Santosa

Tim Redaksi

KENDAL, KOMPAS.com - Ada momen menarik saat calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo menghadiri kampanye akbar bertajuk "Hajatan Rakyat" di Lapangan Sambongsari, Kendal, Jawa Tengah, Selasa (23/1/2024).

Eks Gubernur Jawa Tengah itu mengajak salah satu warga setempat, naik ke atas panggung untuk berdialog.

Mula-mula, Ganjar bertanya kepada warga perihal harga beras. Kepada Ganjar, warga menyerukan, saat ini harga beras di pasar berkisar Rp 15.000 per kilogram.

Baca juga: Soal Jokowi Bagi-bagi Beras, Ganjar: Tidak Apa -apa, asal Tidak Dipolitisir

Kemudian Ganjar bertanya kepada warga apakah penyaluran bantuan langsung tunai (BLT) sudah tepat sasaran.

Dari pertanyaan itu, ada salah satu dari sekian banyak teriakan warga yang menarik perhatian Ganjar.

Warga tersebut meneriakkan pembagian BLT masih pilih-pilih. Ganjar kemudian meminta warga itu naik ke atas panggung.

"Jadi itu gimana pilih-pilih BLT-nya?" tanya tandem Mahfud MD itu di atas panggung.

"Jadi pilih-pilih, masih saudara perangkat-perangkat (desa) Pak, yang dipilih," jawab warga yang mengenakan kaos putih dan topi hijau itu kepada Ganjar.

Sontak jawaban itu langsung disambut riuhnya teriakan warga lain yang turut menghadiri Hajatan Rakyat itu.

Selepas berdialog, Ganjar menekankan, fenomena pembagian BLT yang tidak tepat sasaran harus segera dituntaskan.

Baca juga: Ganjar Minta Mahfud Mundur sebagai Menko Polhukam

Ganjar pun yakin, dengan kartu tanda penduduk (KTP) Sakti yang menjadi salah satu program andalannya, persoalan pembagian BLT akan bisa terselesaikan.

"Bagaimana cara memperbaiki? Cukup dilihat dari KTP-nya saja. Maka kenapa Ganjar-Mahfud membawa program KTP Sakti? Maka satu kartu yang terintegrasi bisa dipakai untuk membereskan itu," ujar Ganjar.

Sebagai informasi, Ganjar kembali melaksanakan giat kampanye di Jawa Tengah. Pada Selasa (23/1/2024), tandem Mahfud MD itu menemui warga di kawasan Salatiga dan Kendal.

Selain Hajatan Rakyat di Kendal, Ganjar dijadwalkan turut menghadiri kampanye akbar di Lapangan Joho, Sukoharjo, Jawa Tengah pada Selasa malam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Soal Pembahasan RUU Kelautan, DPR RI Minta Pemerintah Satu Suara

Soal Pembahasan RUU Kelautan, DPR RI Minta Pemerintah Satu Suara

Nasional
Belajar dari MA dan MK, Utak-atik Hukum demi Penguasa Bakal Berlanjut

Belajar dari MA dan MK, Utak-atik Hukum demi Penguasa Bakal Berlanjut

Nasional
Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran Temui Menkeu, Bahas Transisi Pemerintahan dan RAPBN 2025

Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran Temui Menkeu, Bahas Transisi Pemerintahan dan RAPBN 2025

Nasional
Putusan MA Diprediksi Bisa Semakin Menguatkan Dinasti Politik Jokowi

Putusan MA Diprediksi Bisa Semakin Menguatkan Dinasti Politik Jokowi

Nasional
Kecurigaan Publik Putusan MA Muluskan Jalan Kaesang Dinilai Wajar

Kecurigaan Publik Putusan MA Muluskan Jalan Kaesang Dinilai Wajar

Nasional
Jokowi Resmikan Ruas Tol Seksi Bangkinang-XIII Koto Kampar dan 10 Jalan Daerah di Riau

Jokowi Resmikan Ruas Tol Seksi Bangkinang-XIII Koto Kampar dan 10 Jalan Daerah di Riau

Nasional
Soal Duet Budi Djiwandono-Kaesang, PSI: Warga Rindu Pemimpin Muda

Soal Duet Budi Djiwandono-Kaesang, PSI: Warga Rindu Pemimpin Muda

Nasional
Ramainya Rumah Pengasingan Bung Karno di Ende Jelang Hari Lahir Pancasila

Ramainya Rumah Pengasingan Bung Karno di Ende Jelang Hari Lahir Pancasila

Nasional
Pansel Diminta Coret Capim KPK yang Buruk, Jangan Sampai Lolos ke DPR

Pansel Diminta Coret Capim KPK yang Buruk, Jangan Sampai Lolos ke DPR

Nasional
Bertolak ke Riau, Presiden Jokowi Bakal Resmikan Tol dan Sistem Pengelolaan Air

Bertolak ke Riau, Presiden Jokowi Bakal Resmikan Tol dan Sistem Pengelolaan Air

Nasional
Soal Putusan MA, Pakar: Pertimbangan Hukum Hakim Sangat Dangkal

Soal Putusan MA, Pakar: Pertimbangan Hukum Hakim Sangat Dangkal

Nasional
Survei Kepuasan Pelanggan Antam Naik pada 2023

Survei Kepuasan Pelanggan Antam Naik pada 2023

Nasional
4 Terdakwa Kasus Gereja Kingmi Mile Jalani Sidang Vonis Hari Ini

4 Terdakwa Kasus Gereja Kingmi Mile Jalani Sidang Vonis Hari Ini

Nasional
Secepat Kilat MA Ubah Aturan Batas Usia Kepala Daerah yang Buka Jalan Kaesang Jadi Cagub

Secepat Kilat MA Ubah Aturan Batas Usia Kepala Daerah yang Buka Jalan Kaesang Jadi Cagub

Nasional
Pakar Bicara Kesamaan Pola Putusan MA dan MK, Terganjal Syarat Pencalonan

Pakar Bicara Kesamaan Pola Putusan MA dan MK, Terganjal Syarat Pencalonan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com