Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SBY Beri Pesan Khusus untuk Menhan Prabowo dan Panglima Yudo agar Kemampuan TNI Ditingkatkan

Kompas.com - 10/10/2023, 11:29 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Bagus Santosa

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memberikan pesan khusus kepada Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono di sela-sela acara gala dinner dan parade senja 2023 di Kantor Kemenhan, Jakarta Pusat, Senin (9/10/2023) petang.

SBY, mewakili purnawirawan TNI yang hadir, berpesan kepada Prabowo dan Yudo agar kemampuan TNI terus ditingkatkan di tengah dinamikan ancaman di kawasan.

"Harapan kepada negara, pemerintah, utamanya di hadapan Pak Menhan dan Panglima TNI, agar kemampuan TNI terus ditingkatkan. Kita semua tahu tantangan dan ancaman di kawasan, barangkali juga di negeri kita," ujar SBY dalam sambutannya, dikutip dari siaran pers, Selasa (10/10/2023).

Baca juga: Prabowo: Pak Try, Pak Wiranto, Pak SBY, dan Pak Agum-Lah yang Kawal Reformasi

SBY berharap agar TNI terus membangun kekuatan dengan meningkatkan alat utama sistem persenjataan (alutsista) yang modern dan berkapabilitas tinggi.

“Sehingga kapan pun TNI kita siap untuk mengembang tugasnya," kata SBY.

SBY juga menyampaikan harapannya agar kesejahteraan prajurit terus ditingkatkan, termasuk penghasilan veteran dan warakawuri TNI.

"Saya yakin sebagaimana yang disampaikan oleh Jenderal Prabowo, maka dua sasaran utama kita inshaAllah, TNI postur kekuatannya makin tinggi dan kesejahteraan prajurit juga meningkat," ujar SBY.

Baca juga: Jokowi Duduk Diapit SBY dan Prabowo Jelang Upacara Parade Senja di Kemenhan

Dalam acara tersebut, hadir pula sejumlah purnawirawan TNI seperti eks Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Agum Gumelar, Ketua Dewan Pertimbangan Presiden Wiranto, hingga mantan Wakil Presiden Try Soetrisno.

“Selamat datang dan salam hormat saya kepada Presiden ke-6 Republik Indonesia Jenderal TNI (HOR) (Purn) Susilo Bambang Yudhoyono dan seluruh undangan pada acara makan malam bersama dalam rangka Hari Ulang Tahun ke-78 TNI,” ucap Prabowo dalam sambutannya.

Menurut Prabowo, acara gala dinner ini digelar untuk mengingatkan akan pentingnya sejarah.

“Nilai-nilai cinta Tanah Air, nilai-nilai rela berkorban, serta nilai semangat mengutamakan kepentingan bangsa dan rakyat di atas kepentingan golongan, serta bentuk kesinambungan antara generasi,” tutur Menhan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

34 dari 37 WNI yang Berhaji Tanpa Visa Haji Dibebaskan dan Dipulangkan ke Tanah Air

34 dari 37 WNI yang Berhaji Tanpa Visa Haji Dibebaskan dan Dipulangkan ke Tanah Air

Nasional
KPU Akan Rapat Internal dan Konsultasi dengan DPR Usai MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

KPU Akan Rapat Internal dan Konsultasi dengan DPR Usai MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

Nasional
TNI Siap Dikirim ke Gaza untuk Operasi Perdamaian

TNI Siap Dikirim ke Gaza untuk Operasi Perdamaian

Nasional
Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Nasional
PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

Nasional
Hasto Curiga Ada 'Orderan' di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Hasto Curiga Ada "Orderan" di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Nasional
Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Nasional
Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Nasional
Prabowo Bentuk Gugus Sinkronisasi, Hasto Singgung Rekomendasi Tim Transisi Era Jokowi

Prabowo Bentuk Gugus Sinkronisasi, Hasto Singgung Rekomendasi Tim Transisi Era Jokowi

Nasional
Jokowi Kunker ke Kalimantan Timur Usai Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

Jokowi Kunker ke Kalimantan Timur Usai Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

Nasional
Gantikan Laksda Retiono, Brigjen Taufik Budi Resmi Jabat Komandan PMPP TNI

Gantikan Laksda Retiono, Brigjen Taufik Budi Resmi Jabat Komandan PMPP TNI

Nasional
PKB Ngotot Ingin Gus Yusuf Jadi Calon Gubernur di Pilkada Jateng 2024

PKB Ngotot Ingin Gus Yusuf Jadi Calon Gubernur di Pilkada Jateng 2024

Nasional
PKB Bilang Anies Tak Dapat Keistimewaan, Harus Ikut Uji Kelayakan Jika Ingin Tiket Pilkada

PKB Bilang Anies Tak Dapat Keistimewaan, Harus Ikut Uji Kelayakan Jika Ingin Tiket Pilkada

Nasional
Riset yang Didanai BPDPKS Diyakini Jadi “Problem Solving” Industri Sawit

Riset yang Didanai BPDPKS Diyakini Jadi “Problem Solving” Industri Sawit

Nasional
PAN DKI Ingin Duetkan Anak Zulhas dan Jokowi pada Pilkada Jakarta 2024

PAN DKI Ingin Duetkan Anak Zulhas dan Jokowi pada Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com