Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Dinilai Berjasa Kembangkan Sektor Energi, Antam Terima 3 Penghargaan Dharma Karya ESDM 2023

Kompas.com - 06/10/2023, 12:05 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PT Aneka Tambang Tbk (Antam) sebagai anggota PT Mineral Industri Indonesia (Persero) (MIND ID)-Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Holding Industri Pertambangan (HIP), kembali menerima tiga penghargaan Dharma Karya Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) 2023.

Acara penghargaan yang diinisiasi oleh Kementerian ESDM itu digelar dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-78 Pertambangan dan Energi yang jatuh pada 28 September 2023.

Penghargaan Dharma Karya ESDM 2023 merupakan apresiasi kepada perseorangan, kelompok, atau institusi yang telah berjasa dalam pengembangan sektor energi dan sumber daya mineral.

Direktur Operasi dan Produksi Antam Hartono mengatakan, apresiasi yang diberikan kepada pihaknya merupakan wujud nyata dari komitmen perusahaan untuk mendukung peningkatan kompetensi pegawai.

Baca juga: Tiba di Kantor Kementan, Mentan SYL Berpamitan dengan Para Pegawai

Selain mendukung kompetensi pegawai, kata dia, apresiasi tersebut juga menjadi komitmen Antam untuk terus melakukan inovasi guna mewujudkan operational excellence yang dijalankan dengan mengedepankan good mining practice.

“Antam sebagai bagian dari HIP MIND ID senantiasa berkomitmen untuk berkontribusi dalam pengembangan sektor sumber daya mineral sehingga memberikan manfaat terbaik bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat,” ujar Hartono dalam keterangan tertulis yang dikutip dari laman antam.com, Kamis (5/10/2023).

Untuk diketahui, Antam melalui kelompok Gugus Kendali Mutu (GKM) Sicepat dari Unit Bisnis Pertambangan (UBP) Nikel Maluku Utara berhasil mempercepat proses pelaporan hasil analisis sampel bijih nikel ke pelanggan internal di Biro Quality Control dari 4.227 menit menjadi 1.722 menit per bulan.

Baca juga: Kebutuhan Nikel untuk Kendaraan Listrik Diperkirakan Naik 25.133 Ton di 2025

Proses pelaporan itu dilakukan selama lima bulan menggunakan Aplikasi Sicepat Kilat berbasis Google Appsheet.

Anggota GKM Sicepat dari UBP Nikel Maluku Utara tersebut beranggotakan Akmal Wahyu, Hardiyanti Hendrik, Arwaldi, Abubakar Malik, dan Fikri Hidayatullah.

Sementara itu, GKM Super Dream Team HSE dari UBP Bauksit Kalimantan Barat (Kalbar) berhasil melakukan optimalisasi sistem revegetasi dan pengendalian erosi, serta sedimentasi dengan memanfaatkan kembali limbah organik dan anorganik pada kegiatan reklamasi lahan di wilayah UBP Bauksit Kalbar.

Adapun GKM Super Dream Team HSE beranggotakan Sukirno, Andi M Abdillah, Dian Adnan Firdaus, Toni Saputra, dan Suhairi.

Kemudian, GKM PSS Alien dari Unit Geomin berhasil mempercepat proses analisis data untuk menentukan area target eksplorasi dengan aplikasi artificial intelligence (AI) Chat GPT dan Google Earth Engine pada studi pendahuluan eksplorasi emas Geomin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

Nasional
Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com