Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Marsdya Kusworo, Kabasarnas Baru Pengganti Henri Alfiandi

Kompas.com - 31/07/2023, 14:03 WIB
Achmad Nasrudin Yahya

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Panglima TNI Laksamana Yudo Margono menunjuk Komandan Sesko TNI Marsekal Madya (Marsdya) Kusworo sebagai Kepala Badan Pencarian dan Pertolongan (Kabasarnas).

Kusworo menggantikan Kabasarnas sebelumnya, Marsyda Henri Alfiandi, dalam rangka pensiun.

Baca juga: Tersangka Penyuap Kepala Basarnas Datangi KPK Didampingi Pengacara

Adapun penunjukan Kusworo sebagai Kabasarnas baru tertuang dalam Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/779/VII/2023 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan Tentara Nasional Indonesia. Surat ini tertanggal 17 Juli 2023.

Selain itu, penunjukan ini jauh sebelum terjadinya gaduh penetapan Henri sebagai tersangka dugaan suap oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Lantas seperti apa rekam jejak Kusworo, berikut ulasannya:

Eks Danlanud Adi Soemarmo

Kusworo adalah perwira tinggi bintang tiga TNI Angkatan Udara kelahiran Gombong, Kebumen, 12 Februari 1967.

Abituren Akademi Angkatan Udara (AAU) 1988 ini merupakan penerbang tempur Hawk MK-53.

Dalam kariernya, Kusworo pernah menduduki sejumlah posisi di lingkungan TNI AU, di antaranya Komandan Skadik 101 Lanud Adi Sutjipto (2002-2004) dan Kadisops Lanud Adi Soemarmo (2004-2006).

Setelah itu, ia mengemban posisi sebagai Komandan Lanud Palembang (2006-2008), LO TNI AU Kodam II/Sriwijaya (2008-2009), dan Kadispers Lanud Iswahjudi (2009-2010).

Berikutnya, Komandan Wingkar AAU (2010-2011), Komandan Lanud Adi Soemarmo (2011-2013), Dirpers Kodikau, Paban I/Resntra Srenaau, dan Kadisdikau (2016-2019).

Selanjutnya, Kadisopslatau (2019-2021), Aspotdirga KSAU (2021), Aspers Panglima TNI (2021-2022), dan Dansesko TNI (2022-2023).

Selain AAU, Kusworo tercatat pernah mengenyam pendidikan militer di Sekbang TNI AU, SIP TNI AU, Sekkau, Seskoau, Sesko TNI, dan Lemhannas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

PKB Bilang Anies Tak Dapat Keistimewaan, Harus Ikut Uji Kelayakan Jika Ingin Tiket Pilkada

PKB Bilang Anies Tak Dapat Keistimewaan, Harus Ikut Uji Kelayakan Jika Ingin Tiket Pilkada

Nasional
Riset yang Didanai BPDPKS Diyakini Jadi “Problem Solving” Industri Sawit

Riset yang Didanai BPDPKS Diyakini Jadi “Problem Solving” Industri Sawit

Nasional
PAN DKI Ingin Duetkan Anak Zulhas dan Jokowi pada Pilkada Jakarta 2024

PAN DKI Ingin Duetkan Anak Zulhas dan Jokowi pada Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Biodiesel Berbasis Sawit Jadi Komoditas Unggulan Ekspor Indonesia

Biodiesel Berbasis Sawit Jadi Komoditas Unggulan Ekspor Indonesia

Nasional
Bicara Pilkada Sumbar 2024, Zulhas: PAN Calon Gubernurnya, Wakil dari Gerindra

Bicara Pilkada Sumbar 2024, Zulhas: PAN Calon Gubernurnya, Wakil dari Gerindra

Nasional
Sejahterakan Pekebun, BPDPKS Dukung Kenaikan Pendanaan Program Peremajaan Sawit Rakyat

Sejahterakan Pekebun, BPDPKS Dukung Kenaikan Pendanaan Program Peremajaan Sawit Rakyat

Nasional
Miliki Manfaat yang Luas, Minyak Kelapa Sawit Disebut Paling Potensial untuk Diolah Jadi Energi

Miliki Manfaat yang Luas, Minyak Kelapa Sawit Disebut Paling Potensial untuk Diolah Jadi Energi

Nasional
Pegawai Pajak Yulmanizar Divonis 4 Tahun Penjara, Terbukti Terima Suap Rp 17,9 Miliar

Pegawai Pajak Yulmanizar Divonis 4 Tahun Penjara, Terbukti Terima Suap Rp 17,9 Miliar

Nasional
PAN Yakin IKN Tetap Lanjut meski Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

PAN Yakin IKN Tetap Lanjut meski Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

Nasional
Tingkat Kemiskinan Ekstrem di 6 Provinsi Papua Masih Tinggi

Tingkat Kemiskinan Ekstrem di 6 Provinsi Papua Masih Tinggi

Nasional
Kasus 109 Ton Emas Antam, Kejagung: Emasnya Asli, tapi Perolehannya Ilegal

Kasus 109 Ton Emas Antam, Kejagung: Emasnya Asli, tapi Perolehannya Ilegal

Nasional
35 Bakal Calon Kepala Daerah Dapat Rekomendasi PKB, Ini Daftarnya

35 Bakal Calon Kepala Daerah Dapat Rekomendasi PKB, Ini Daftarnya

Nasional
Pemerintah Targetkan Kemiskinan Ekstrem Kurang dari 1 Persen di Akhir Kepemimpinan Jokowi

Pemerintah Targetkan Kemiskinan Ekstrem Kurang dari 1 Persen di Akhir Kepemimpinan Jokowi

Nasional
PKB Klaim Kian Banyak Relawan Dorong Kiai Marzuki di Pilkada Jatim

PKB Klaim Kian Banyak Relawan Dorong Kiai Marzuki di Pilkada Jatim

Nasional
Menpora Ungkap Pertemuan Prabowo-Ridwan Kamil Bahas Pilkada Jabar

Menpora Ungkap Pertemuan Prabowo-Ridwan Kamil Bahas Pilkada Jabar

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com