Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 26/04/2023, 22:26 WIB
Rahel Narda Chaterine,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri masih akan memperpanjang skema rekayasa lalu lintas (lalin) one way atau satu arah di Km 414 Tol Kalikangkung hingga Km 72 Tol Cikampek.

Perpanjangan ini dilakukan hingga Kamis (27/4/2023) pukul 24.00 WIB tengah malam.

"(One way) masih akan terus dilanjutkan. Perpanjangan rekayasa lalu lintas one way diperkirakan akan berakhir pada Kamis, 27 April 2023 pukul 24.00 WIB," kata Kepala Bagian Operasional (Kabagops) Korlantas Polri Kombes Eddy Djunaedi dalam keterangannya, Rabu (26/4/2023) malam.

Baca juga: Bertemu Ariel NOAH Mudik Naik Motor, Warganet: Ramah Banget

Adapun one way di jalur tersebut seharusnya berakhir pada Rabu (26/4/2023) pukul 24.00 WIB tengah malam nanti, namun volume kendaraan yang masih padat membuat skema one way dilanjutkan.

Menurut Eddy, jika tiga jam sebelum skema one way di jalan tol masih padat kendaraan, maka skema one way masih akan diberlakukan.

Namun sebaliknya, jika situasi volume lalu lintas menurun, maka one way akan dihentikan.

"Apabila pada periode perpanjangan tersebut kondisi lalu lintas dilihat dari traffic counting (VCR di bawah ketentuan), pantauan CCTV dan laporan petugas di lapangan selama tiga jam berturut turut maka rekayasa lalu lintas one way dapat dihentikan sebelum jadwal yang ditentukan," ujarnya.

Baca juga: Baru Dapat Jatah Cuti, Rini Akhirnya Mudik 4 Hari Setelah Lebaran

Berdasarkan data per pukul 19.00 WIB tadi, beberapa ruas jalan tol dari arah Timur menuju Barat yang masih padat kendaraan di antaranya Km 428+500 B Jalan Tol Semarang–Solo, Gerbang Tol Banyumanik, serta Km 190 B Palikanci.

Dari pemantauan melalui CCTV dan pantauan anggota di lapangan, menurutnya, masih terdapat peningkatan arus lalin yang cukup merata dari arah Semarang dan Solo menuju ke arah Barat.

Sementara itu, Eddy mengatakan kepadatan kendaraan dari arah Selatan atau Bandung menuju arah Barat di antaranya di Gerbang Tol Cikatama, Gerbang Tol Kalihurip, Gerbang Tol Kalitama, serta Km 100 B Cipularang.

"Berdasarkan pemantauan melalui CCTV dan pantauan anggota di lapangan masih terdapat peningkatan arus lalin yang signifikan dari arah Bandung dan Cileunyi," tuturnya.

Baca juga: Kisah Titik Baru Mudik di H+4 Lebaran gara-gara Kehabisan Tiket Kereta...

Selain itu, Eddy menyebut adanya diskon tarif tol pada 27-29 April 2023 juga membuat volume kendaraan tinggi selama arus balik sehingga perlu dilakukan rekayasa lalu lintas.

"Adanya pemberlakuan diskon tarif tol Semarang–Jakarta sebesar 20 persen pada tanggal 27 April 2023 pukul 06.00 WIB sampai dengan 29 April 2023 pukul 06.00 WIB yang berpotensi meningkatkan volume lalu lintas," ujarnya.

Diketahui sebelumnya, sejak awal arus balik polisi menerapkan rekayasa lalu lintas one way dari Km 414 Tol Kalikangkung sampai dengan Km 72 Tol Cikampek.

Skema itu diiringi dengan skema ganjil genap serta dilanjutkan dengan rekayasa contraflow atau lawan arus 2 lajur dari Km 72 Tol Cikampek sampai dengan Km 47 ruas Tol Jakarta Cikampek (Japek).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Jelang Debat Perdana, Muzani Sebut Prabowo-Gibran Tidak Ada Persiapan Khusus

Jelang Debat Perdana, Muzani Sebut Prabowo-Gibran Tidak Ada Persiapan Khusus

Nasional
Dari Survei Internal, Partai Gelora Yakin Ungguli Sesama Partai Baru di Pemilu 2024

Dari Survei Internal, Partai Gelora Yakin Ungguli Sesama Partai Baru di Pemilu 2024

Nasional
Sindir Kompetitor Pasang Banyak Baliho, Hasto: Duit Dari Mana?

Sindir Kompetitor Pasang Banyak Baliho, Hasto: Duit Dari Mana?

Nasional
KontraS Belum Temukan Visi Misi Capres-Cawapres Terkait Penuntasan Kasus HAM

KontraS Belum Temukan Visi Misi Capres-Cawapres Terkait Penuntasan Kasus HAM

Nasional
Hasto Ungkap 3 Instruksi Megawati untuk Kader PDI-P Hadapi Pemilu 2024

Hasto Ungkap 3 Instruksi Megawati untuk Kader PDI-P Hadapi Pemilu 2024

Nasional
Sekjen PDI-P: Butuh Sosok Pemimpin Berpengalaman, Bukan Bentuk Polesan

Sekjen PDI-P: Butuh Sosok Pemimpin Berpengalaman, Bukan Bentuk Polesan

Nasional
Menlu Retno: 2 WNI Relawan MER-C Memilih Tetap di Gaza, Kami Pantau

Menlu Retno: 2 WNI Relawan MER-C Memilih Tetap di Gaza, Kami Pantau

Nasional
Anies-Muhaimin Siap Hadapi Debat, Tim Pemenangan: Sudah Terlatih “Didesak” dan “Dislepet”

Anies-Muhaimin Siap Hadapi Debat, Tim Pemenangan: Sudah Terlatih “Didesak” dan “Dislepet”

Nasional
Sebut Ada Pihak yang Ingin Hilangkan PDI-P di Banten, Ketua DPD: Kita Lawan!

Sebut Ada Pihak yang Ingin Hilangkan PDI-P di Banten, Ketua DPD: Kita Lawan!

Nasional
Partai Pelita Deklarasi Dukungan untuk Anies-Muhaimin pada Pilpres 2024

Partai Pelita Deklarasi Dukungan untuk Anies-Muhaimin pada Pilpres 2024

Nasional
Hasto Sebut Megawati Gelar Rapat Konsolidasi Tertutup dengan 18 DPD PDI-P

Hasto Sebut Megawati Gelar Rapat Konsolidasi Tertutup dengan 18 DPD PDI-P

Nasional
KPK Gelar Peringatan Hari Antikorupsi Sedunia pada 12 Desember, Jokowi Disebut Akan Hadir

KPK Gelar Peringatan Hari Antikorupsi Sedunia pada 12 Desember, Jokowi Disebut Akan Hadir

Nasional
Kunjungi Posko Erupsi Marapi, Prabowo Apresiasi Prajurit TNI

Kunjungi Posko Erupsi Marapi, Prabowo Apresiasi Prajurit TNI

Nasional
Ganjar Borong Koas Kaki dari Pedagang Asal Solo saat Lari Pagi di Senayan

Ganjar Borong Koas Kaki dari Pedagang Asal Solo saat Lari Pagi di Senayan

Nasional
Mahfud Ralat soal OTT dan Sebut Tersangka KPK Kurang Bukti, Novel: Itu Lebih Lucu Lagi

Mahfud Ralat soal OTT dan Sebut Tersangka KPK Kurang Bukti, Novel: Itu Lebih Lucu Lagi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com