Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kerja Sama UMN dan Gowes dalam Gerakan Kurangi Emisi Karbon

Kompas.com - 24/02/2020, 20:07 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

KOMPAS.com – Universitas Multimedia Nusantara (UMN) berkomitmen terus menjalankan praktik baik untuk menjaga pelestarian lingkungan berkelanjutan, termasuk di antaranya pengurangan emisi karbon dari kendaraan bermotor.

Terkait upaya tersebut, UMN menjalin kerjasama dengan Gowes, layanan berbagi sepeda berbasis aplikasi yang diresmikan melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Ika Yanuarti dan Direktur Utama PT Surya Teknologi Perkasa (STP) Iwan Suryaputra di Ruang Annex, PK Ojong–Jakob Oetama Tower UMN (21/2/2020).

Melalui kerjasama ini, Ika berharap mahasiswa bisa berpartisipasi mengurangi jejak karbon.

“Mahasiswa bisa ikut berpartisipasi, bisa ikut bersepeda untuk mengurangi jejak karbon, selain itu mahasiswa juga menjadi sehat. Saya berharap mahasiswa mau bersepeda baik itu ke tempat yang dekat maupun yang jauh namun masih terjangkau dengan sepeda,” jelas Ika.

Baca juga: Wisuda UMN XVI: Melirik Peluang Besar Technopreneur Industri Kreatif

Dalam kesempatan sama, pihak Gowes menyampaikan kerja sama ini diharapkan dapat mendukung UMN sebagai kampus hijau dan juga mendorong gaya hidup sehat mahasiswa.

“Kami berharap hadirnya Gowes dapat mendukung aktivitas seluruh sivitas akademika UMN sebagai green campus, mempermudah mobilitas dan tentunya mendorong gaya hidup yang lebih sehat,” kata Iwan.

Terdapat tiga produk Gowes di UMN, diantaranya sepeda, sepeda listrik (e-bike) dan otoped listrik (e-scooter).

Sivitas akademika UMN dapat menggunakan layanan ini tanpa dipungut biaya hingga akhir Februari. Namun mulai 1 Maret, layanan Gowes akan dikenakan biaya berkisar Rp 3.000 hingga Rp 7.500 per jam, tergantung jenis kendaraan yang digunakan.

Para pengguna tidak perlu melakukan pengembalian Gowes ke titik tertentu. Pengguna dapat meninggalkannya di mana saja selama masih di dalam area operasional Gowes. Selain di UMN, tempat parkir Gowes juga terdapat di Dormitory UMN, Apartemen Scientia Resicence, Summarecon Mall Serpong, dan perumahan di sekitar UMN.

“Kalau tempat parkir itu dari aplikasi kami kelihatan lokasinya di mana saja. Sebenarnya kalau mau pakai produk Gowes di (Apartemen) Scientia bisa parkir saja di tempat parkir motornya. Saya rasa itu tidak masalah. Asal tidak menghalangi ketertiban,” tutup Iwan.

Melalui rilis resmi, Humas dan dosen UMN Chininta Rizka Angelia menjelaskan kerja sama UMN dan Gowes digagas Departemen Kemahasiswaan UMN dan Building Management UMN sebagai gebrakan untuk mengurangi emisi karbon.

"Upaya ini sejalan dengan predikat yang diterima UMN, yaitu Perguruan Tinggi Swasta (PTS) paling hijau di Jakarta tahun 2019 dan Gedung Hemat Energi tingkat ASEAN tahun 2019," tutup Chininta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Istana Sebut Pansel Capim KPK Diumumkan Mei ini

Istana Sebut Pansel Capim KPK Diumumkan Mei ini

Nasional
Deret 9 Kapal Perang Koarmada II yang Dikerahkan dalam Latihan Operasi Laut Gabungan

Deret 9 Kapal Perang Koarmada II yang Dikerahkan dalam Latihan Operasi Laut Gabungan

Nasional
Jumlah Kementerian sejak Era Gus Dur hingga Jokowi, Era Megawati Paling Ramping

Jumlah Kementerian sejak Era Gus Dur hingga Jokowi, Era Megawati Paling Ramping

Nasional
Jokowi Sebut Ada 78.000 Hektar Tambak Udang Tak Terpakai di Pantura, Butuh Rp 13 Triliun untuk Alih Fungsi

Jokowi Sebut Ada 78.000 Hektar Tambak Udang Tak Terpakai di Pantura, Butuh Rp 13 Triliun untuk Alih Fungsi

Nasional
Spesifikasi 2 Kapal Patroli Cepat Terbaru Milik TNI AL

Spesifikasi 2 Kapal Patroli Cepat Terbaru Milik TNI AL

Nasional
Jokowi Panen Ikan Nila Salin di Tambak Air Payau di Karawang

Jokowi Panen Ikan Nila Salin di Tambak Air Payau di Karawang

Nasional
Momen Hakim MK Tegur Kuasa Hukum Caleg yang Mendebatnya

Momen Hakim MK Tegur Kuasa Hukum Caleg yang Mendebatnya

Nasional
Kejar Pemerataan Dokter Spesialis, Kemenkes Luncurkan Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis RS Pendidikan

Kejar Pemerataan Dokter Spesialis, Kemenkes Luncurkan Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis RS Pendidikan

Nasional
Jokowi Bakal Bisiki Prabowo Anggarkan Program Budi Daya Nila Salin jika Menjanjikan

Jokowi Bakal Bisiki Prabowo Anggarkan Program Budi Daya Nila Salin jika Menjanjikan

Nasional
Ma'ruf Amin: 34 Kementerian Sudah Cukup, tetapi Bisa Lebih kalau Perlu

Ma'ruf Amin: 34 Kementerian Sudah Cukup, tetapi Bisa Lebih kalau Perlu

Nasional
Ada Gugatan Perdata dan Pidana, KPK Mengaku Harus Benar-benar Kaji Perkara Eddy Hiariej

Ada Gugatan Perdata dan Pidana, KPK Mengaku Harus Benar-benar Kaji Perkara Eddy Hiariej

Nasional
Jokowi Resmikan Modeling Budi Daya Ikan Nila Salin di Karawang

Jokowi Resmikan Modeling Budi Daya Ikan Nila Salin di Karawang

Nasional
Jokowi Naik Heli ke Karawang, Resmikan Tambak Ikan Nila dan Cek Harga Pangan

Jokowi Naik Heli ke Karawang, Resmikan Tambak Ikan Nila dan Cek Harga Pangan

Nasional
Sidang SYL, KPK Hadirkan Direktur Pembenihan Perkebunan Jadi Saksi

Sidang SYL, KPK Hadirkan Direktur Pembenihan Perkebunan Jadi Saksi

Nasional
Proyek Jet Tempur KF-21 Boramae dengan Korsel yang Belum Capai Titik Temu…

Proyek Jet Tempur KF-21 Boramae dengan Korsel yang Belum Capai Titik Temu…

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com