Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER NASIONAL] Irjen Firli Gendong Anak TGB | Habibie Ngotot Dimakamkan Samping Ainun

Kompas.com - 13/09/2019, 07:00 WIB
Bayu Galih

Penulis

KOMPAS.com - Komisi III DPR baru saja memilih Irjen Firli Bahuri sebagai Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi periode 2019-2023 dalam rapat pleno pada Jumat (13/9/2019) dini hari.

Dipilihnya Irjen Firli sebagai ketua KPK tentunya menjadi polemik. Sebab, KPK sebelumnya telah mengumumkan bahwa Firli pernah melakukan pelanggaran etik berat.

Salah satu pelanggaran etik itu, Irjen Firli Bahuri disebut bertemu dengan mantan Gubernur NTB, M Zainul Majdi pada 12 dan 13 Mei 2019.

Padahal, saat itu KPK sedang menyelidiki dugaan korupsi kepemilikan saham PT Newmont yang melibatkan Pemerintah Provinsi NTB.

Firli tercatat pernah menjadi Kapolda NTB pada 3 Februari 2017 hingga 8 April 2018, sebelum menjadi Deputi Penindakan KPK.

KPK juga memperlihatkan kedekatan Firli dengan TGB dengan mengungkap saat FIrli menggendong anak TGB.

Berita tentang foto Irjen Firli menggendong anak TGB menjadi artikel terpopuler di Kompas.com sepanjang Kamis (12/9/2019).

Selengkapnya, Baca juga: KPK Punya Foto Irjen Firli Gendong Anak TGB

Selain itu, pembaca juga ramai mengikuti pemberitaan tentang prosesi pemakaman Presiden ketiga RI, Bacharuddin Jusuf Habibie.

Prosesi pemakaman secara militer berlangsung khusyuk dan khidmat di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan.

Upacara kenegaraan ini dipimpin oleh Presiden Joko Widodo sebagai inspektur upacara.

Adapun, artikel yang paling banyak dibaca adalah tentang BJ Habibie yang ngotot dimakamkan di samping Ainun.

Pada akhirnya, pasangan Habibie-Ainun ini kembali berdampingan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan.

Selengkapnya, baca juga: Cerita Habibie yang Ngotot Ingin Dimakamkan di Samping Ainun

Artikel terpopuler berikutnya adalah mengenai video yang viral di media sosial, yang menggambarkan kedekatan BJ Habibie dengan mantan Presiden Timor Leste, Xanana Gusmao.

Habibie merupakan Presiden Indonesia yang menggelar referendum, sehingga masyarakat Timor Leste dapat memilih untuk merdeka dan lepas dari Indonesia.

Sebagai rasa terima kasih, rakyat Timor Leste pun mengenang BJ Habibie dengan ungkapan kasih.

Salah satunya yang diperlihatkan Xanana Gusmao saat menjenguk Habibie di RSPAD Gatot Soebroto pada Juli 2019.

Interaksi keduanya sangat mengharukan. Habibie yang terbaring bahkan memeluk kepala Xanana dengan penuh rasa sayang.

Kisah selengkapnya, baca juga: Viral Video Xanana Gusmao Cium Kening Habibie, Ini Penjelasannya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Zulhas: Katanya PAN Cuma Bisa Joget-joget, Eh Capres yang Menang Bisa Joget

Zulhas: Katanya PAN Cuma Bisa Joget-joget, Eh Capres yang Menang Bisa Joget

Nasional
Prabowo Bilang Ada Partai Klaim Sosok Bung Karno, Budiman Sudjatmiko: Bukan Diskreditkan PDI-P

Prabowo Bilang Ada Partai Klaim Sosok Bung Karno, Budiman Sudjatmiko: Bukan Diskreditkan PDI-P

Nasional
Ketua KPU: Caleg Terpilih Tak Perlu Mundur jika Maju Pilkada 2024

Ketua KPU: Caleg Terpilih Tak Perlu Mundur jika Maju Pilkada 2024

Nasional
Zulhas dan Elite PAN Temui Jokowi di Istana, Mengaku Tak Bahas Kursi Kabinet

Zulhas dan Elite PAN Temui Jokowi di Istana, Mengaku Tak Bahas Kursi Kabinet

Nasional
Demokrat Tak Khawatir Jatah Kursi Menteri, Sebut Prabowo Kerap Diskusi dengan SBY

Demokrat Tak Khawatir Jatah Kursi Menteri, Sebut Prabowo Kerap Diskusi dengan SBY

Nasional
PAN Lempar Kode soal Jatah Menteri, Demokrat: Prabowo yang Punya Hak Prerogatif

PAN Lempar Kode soal Jatah Menteri, Demokrat: Prabowo yang Punya Hak Prerogatif

Nasional
Zulhas Bawa 38 DPW PAN Temui Jokowi: Orang Daerah Belum Pernah ke Istana, Pengen Foto

Zulhas Bawa 38 DPW PAN Temui Jokowi: Orang Daerah Belum Pernah ke Istana, Pengen Foto

Nasional
Golkar, PAN dan Demokrat Sepakat Koalisi di Pilkada Kabupaten Bogor

Golkar, PAN dan Demokrat Sepakat Koalisi di Pilkada Kabupaten Bogor

Nasional
Ajakan Kerja Sama Prabowo Disebut Buat Membangun Kesepahaman

Ajakan Kerja Sama Prabowo Disebut Buat Membangun Kesepahaman

Nasional
Kubu Prabowo Ungkap Dirangkul Tak Berarti Masuk Kabinet

Kubu Prabowo Ungkap Dirangkul Tak Berarti Masuk Kabinet

Nasional
Pusat Penerbangan TNI AL Akan Pindahkan 6 Pesawat ke Tanjung Pinang, Termasuk Heli Anti-kapal Selam

Pusat Penerbangan TNI AL Akan Pindahkan 6 Pesawat ke Tanjung Pinang, Termasuk Heli Anti-kapal Selam

Nasional
Duet Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim Baru Disetujui Demokrat, Gerindra-Golkar-PAN Belum

Duet Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim Baru Disetujui Demokrat, Gerindra-Golkar-PAN Belum

Nasional
Panglima TNI Kunjungi Markas Pasukan Khusus AD Australia di Perth

Panglima TNI Kunjungi Markas Pasukan Khusus AD Australia di Perth

Nasional
Spesifikasi Rudal Exocet MM40 dan C-802 yang Ditembakkan TNI AL saat Latihan di Bali

Spesifikasi Rudal Exocet MM40 dan C-802 yang Ditembakkan TNI AL saat Latihan di Bali

Nasional
Dubes Palestina Yakin Dukungan Indonesia Tak Berubah Saat Prabowo Dilantik Jadi Presiden

Dubes Palestina Yakin Dukungan Indonesia Tak Berubah Saat Prabowo Dilantik Jadi Presiden

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com