Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmikan PLTMG Nabire dan Jayapura, Jokowi Harap Tak Ada Lagi Biarpet

Kompas.com - 20/12/2017, 17:18 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

NABIRE, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo meresmikan beroperasinya Pembangkit Listrik Tenaga Mesin Gas yang terletak di Jalan Marta Tiahahu, Kelurahan Kalibobo, Kabupaten Nabire, Papua, 20 megawatt pada Rabu (20/12/2017) sore.

"Semoga dengan beroperasinya PLTMG Nabire, kebutuhan listrik di sini akan semakin terpenuhi," ujar Presiden, dalam pidato peresmian.

Presiden Jokowi kemudian meminta warga setempat untuk maju ke atas podium. Seorang warga Nabire bernama Lidya Inbiri berani maju.

Jokowi kemudian bertanya kepada Lidya apakah Nabire sering dilanda mati listrik. Lidya pun menjawabnya dengan semangat.

"Masih (sering mati listrik), Pak. Satu hari ya bisa mati lima kali. Itu yang saya alami sendiri," ujar Lidya.

Presiden Jokowi berharap dengan beroperasinya PLTMG Nabire, masyarakat tidak mengalami biarpet lagi seperti sebelumnya.

"Moga-moga setelah diresmikannya ini, tidak ada lagi listrik biarpet di Nabire dan sekitarnya," kata Jokowi.

(Baca juga: PLN Sambung 1.700 Pelanggan Listrik Perdesaan di Bangka Belitung)

Dengan demikian, kestabilan arus listrik dapat memacu pertumbuhan ekonomi dan kualitas hidup manusia di Nabire.

"Supaya rakyat itu meskipun sampai malam bisa tetap melakukan kegiatan. Ada yang berjualan. Anak-anak kita juga bisa belajar dengan baik dan yang lebih penting investasi berani masuk kalau ada listrik," ujar Jokowi.

Peresmian PLTMG Nabire itu diketahui juga merupakan simbolisasi peresmian PLTMG Jayapura 50 MW yang terletak di Desa Holtekamp, Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, Papua dan peresmian program 74 desa baru berlistrik Papua dan Papua Barat.

PLTMG Jayapura 50 MW diklaim dapat menghemat Rp 220 juta jika menggunakan bahan bakar HSD.

Selain itu, penghematan bisa lebih tinggi lagi jika menggunakan bahan bakar gas, yakni bisa mencapai Rp 383 juta. PLTMG itu juga berpeluang terhadap penambahan 62.000 pelanggan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Bakal Cek Tabung Gas, Zulhas: Benar Enggak Isinya 3 Kilogram?

Bakal Cek Tabung Gas, Zulhas: Benar Enggak Isinya 3 Kilogram?

Nasional
BMKG: Suhu Panas Mendominasi Cuaca Awal Mei, Tak Terkait Fenomena 'Heatwave' Asia

BMKG: Suhu Panas Mendominasi Cuaca Awal Mei, Tak Terkait Fenomena "Heatwave" Asia

Nasional
Momen Unik di Sidang MK: Ribut Selisih Satu Suara, Sidang 'Online' dari Pinggir Jalan

Momen Unik di Sidang MK: Ribut Selisih Satu Suara, Sidang "Online" dari Pinggir Jalan

Nasional
Maksud di Balik Keinginan Prabowo Bentuk 'Presidential Club'...

Maksud di Balik Keinginan Prabowo Bentuk "Presidential Club"...

Nasional
Resistensi MPR Usai PDI-P Harap Gugatan PTUN Bikin Prabowo-Gibran Tak Dilantik

Resistensi MPR Usai PDI-P Harap Gugatan PTUN Bikin Prabowo-Gibran Tak Dilantik

Nasional
“Presidential Club” Butuh Kedewasaan Para Mantan Presiden

“Presidential Club” Butuh Kedewasaan Para Mantan Presiden

Nasional
Prabowo Dinilai Bisa Bentuk 'Presidential Club', Tantangannya Ada di Megawati

Prabowo Dinilai Bisa Bentuk "Presidential Club", Tantangannya Ada di Megawati

Nasional
Bantah Bikin Partai Perubahan, Anies: Tidak Ada Rencana Bikin Ormas, apalagi Partai

Bantah Bikin Partai Perubahan, Anies: Tidak Ada Rencana Bikin Ormas, apalagi Partai

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang “Toxic” ke Pemerintahan, Cak Imin: Saya Enggak Paham Maksudnya

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang “Toxic” ke Pemerintahan, Cak Imin: Saya Enggak Paham Maksudnya

Nasional
Jawaban Cak Imin soal Dukungan PKB untuk Anies Maju Pilkada

Jawaban Cak Imin soal Dukungan PKB untuk Anies Maju Pilkada

Nasional
[POPULER NASIONAL] Prabowo Ingin Bentuk 'Presidential Club' | PDI-P Sebut Jokowi Kader 'Mbalelo'

[POPULER NASIONAL] Prabowo Ingin Bentuk "Presidential Club" | PDI-P Sebut Jokowi Kader "Mbalelo"

Nasional
Kualitas Menteri Syahrul...

Kualitas Menteri Syahrul...

Nasional
Tanggal 6 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 6 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Prabowo Pertimbangkan Saran Luhut Jangan Bawa Orang 'Toxic' ke Pemerintahan

Prabowo Pertimbangkan Saran Luhut Jangan Bawa Orang "Toxic" ke Pemerintahan

Nasional
Berkunjung ke Aceh, Anies Sampaikan Salam dari Pimpinan Koalisi Perubahan

Berkunjung ke Aceh, Anies Sampaikan Salam dari Pimpinan Koalisi Perubahan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com