Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Main Futsal Lawan Jokowi, dari Grogi hingga Takut "Nyenggol"

Kompas.com - 08/02/2017, 06:00 WIB
Ihsanuddin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Presiden Joko Widodo langsung meluncur ke kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (7/2/2017) sore, setelah memimpin dua rapat terbatas di Istana Negara, Jakarta.

Iring-iringan kendaraan yang mengantar Jokowi cukup panjang karena sejumlah menteri juga ikut dalam rombongan itu.

Demikian pula para wartawan serta pegawai Biro Pers Sekretariat Presiden.

Meski rombongan berkendara di tengah jam pulang kantor, jarak 15 kilometer dari Istana ke Kelapa Gading ditempuh dalam 30 menit. 

Rombongan pun tiba di Time Futsal yang menjadi tempat tujuan.

Jokowi mengajak para menteri, wartawan, serta pegawai Biro Pers Istana untuk bermain futsal.

(Baca: Jokowi "Ngaku-ngaku" Menang Main Futsal, padahal Kalah)

Ia menyebutkan, pertandingan persahabatan itu dalam rangka menyambut Hari Pers Nasional.

"Saya beserta menteri-menteri ingin terus menjalin persahabatan dengan media," kata Jokowi sebelum pertandingan dimulai.

Jokowi memimpin Tim Kepresidenan yang terdiri dari para menteri, yakni Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Wiranto; Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi; Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin; Menteri Tenaga Kerja Hanif Dhakiri; Menteri Pariwisata Arief Yahya; Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono; Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi; Menteri Pertanian Amran Sulaiman; dan Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto.

Tim Kepresidenan juga diperkuat oleh Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo, dan Kapolri Jenderal (Pol) Tito Karnavian.

Tim ini melawan Tim Wartawan, yang terdiri dari wartawan berbagai media hingga pegawai Biro Pers Istana.

KOMPAS.com/IHSANUDDIN Presiden Joko Widodo bermin futsal bersama dengan menteri dan kepala lembaga melawan wartawan Istana Kepresidenan, di Time Futsal, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (7/2/2017).

Grogi

Bermain futsal dengan orang nomor satu di negeri ini menjadi pengalaman dan kesan tersendiri, terutama bagi wartawan.

Awalnya, banyak yang khawatir satu lapangan dengan Jokowi akan dibatasi dengan aturan-aturan yang ketat dari Pasukan Pengamanan Presiden.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Nasional
Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Nasional
Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Nasional
Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Nasional
Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Nasional
Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com