Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bergaya Anak Muda, Jokowi Hadiri "Car Free Day" di Bogor

Kompas.com - 18/10/2015, 12:49 WIB
Sabrina Asril

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo memanfaatkan akhir pekan dengan membaur bersama warga Bogor, Minggu (18/10/2015). Dengan penampilan santai, Jokowi mengikuti kegiatan car free day di Bogor.

Jokowi mengikuti kegiatan ini dengan mengayuh sepeda berwarna kuning. Tujuh anggota pasukan pengamanan presiden (paspampres), lebih sedikit dari biasanya, tampak mengawal perjalanan Kepala Negara.

Jokowi tampil fresh dengan balutan celana trainning serta jaket merah putih lengan panjang. Ia juga memakai topi snapback bertuliskan +62. Jokowi beberapa kali menggunakan topi tersebut dalam kegiatan blusukan.

Topi seperti itu kerap digunakan oleh penyanyi rap JFlow untuk mempromosikan Indonesia. Topi ini menjadi tren di kalangan anak muda.

Berdasarkan siaran pers yang diterima dari Tim Komunikasi Presiden, Jokowi keluar dari Istana Bogor sekitar pukul 07.45. Dia mengayuh sepedanya lewat jalur belakang, menembus keluar dari pintu utama Kebun Raya Bogor.

Rombongan Presiden Jokowi melanjutkan perjalanan berbelok kiri menuju Tugu Kujang dan menyusuri Jalan Jalak Harupat menuju lokasi car free day di kawasan Lapangan Sempur.

Ini bukan pertama kali Jokowi hadir di acara CFD. Meski demikian, kehadirannya tetap mengejutkan warga Bogor yang sedang ramai beraktivitas di CFD.

Di sela-sela kegiatannya bersepeda, Jokowi juga sempat menegur sejumlah warga. Itu karena masih ada kendaraan bermotor milik kepolisian yang masuk di tengah acara CFD.

Pada akhir pekan ini, kegiatan Presiden lebih banyak dihabiskan di kediamannya di Istana Bogor. Malam nanti, Presiden beserta rombongan akan menyaksikan laga final Piala Presiden 2015 antara Sriwijaya FC dan Persib Bandung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Nasional
Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Nasional
Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Nasional
Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Nasional
Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Nasional
Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com