Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga WNI Karyawan Perusahaan Bin Laden Tewas dalam Musibah di Mina

Kompas.com - 27/09/2015, 09:37 WIB
Abba Gabrillin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Sebanyak tiga warga negara Indonesia yang tinggal di Arab Saudi turut tewas dalam musibah yang terjadi di Mina pada Kamis (24/9/2015). Ketiganya termasuk dalam jemaah yang sedang melaksanakan ibadah haji.

"Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi telah mengidentifikasi jemaah haji WNI yang bermukim di Arab Saudi, yang menjadi korban meninggal dunia dalam peristiwa Mina. Ada tiga korban WNI mukimin yang berhasil diidentifikasi," ujar Kepala Daerah Kerja (Daker) Mekkah Arsyad Hidayat, melalui siaran pers, Minggu (27/9/2015).

Ketiga WNI mukimin tersebut adalah Akhmad Jamhuri bin Hisyam, nomor ikamah 2362046928; Wartoyo Usman Kalib, nomor ikamah 2389005337; dan Asdinur Sanuri Hamzah, dengan nomor ikamah 2381436951.

Nomor ikamah adalah nomor identitas bagi WNI yang tinggal di Arab Saudi, yang dikeluarkan oleh Pemerintah Arab Saudi. Ketiga WNI tersebut tercatat bekerja di perusahaan Bin Laden.

Menurut Arsyad, tim akan terus bekerja mencari informasi terkait anggota jemaah haji yang belum kembali ke pemondokan. Tim terus menyisir Rumah Sakit Arab Saudi, termasuk mengidentifikasi jenazah para korban yang ada di Al Mu’ashim, Mekkah.

Tim akan berusaha memberikan data korban secepatnya setelah proses identifikasi berhasil dilakukan.

Musibah yang terjadi di Mina, pada Kamis lalu, menyebabkan setidaknya 22 WNI meninggal dunia. Hingga saat ini, keberadaan 99 anggota jemaah haji asal Indonesia belum diketahui karena belum kembali ke kelompok masing-masing.

Adapun 19 WNI yang sebelumnya telah teridentifikasi adalah:

1. Abdul Halim bin Ali Satina (kloter SUB 48/nomor paspor A4514455)
2. Eti Kusmiati Idit Supriadi (JKS 61/B0932959)
3. Nani Unah Ratnani, kloter (JKS 61/B0745299)
4. Mohammad Yuhan Suprianto (JKS 61/A5737138)
5. Koko Koswara Oyong Suwaryo (JKS 61/B0732931)
6. Adryansyah Idris Usman (BTH 14/A3826040)
7. Dede Kurniasih Sulaeman (JKS 61/B0745305)
8. Dadang Barmara Memed (JKS 61/B0214365)
9. Yahman Mistan Meslan (UPG 10/B0693120)
10. Ratna Abdul Gani Muhammad (BDJ 1/A0912791)
11. Susimah Slamet Abdullah (SOC 62/B0874968)
12. Hamid Atwi Tarji Rofia (SUB 48/B1467965)
13. Busyaiyah Syahrel Abdul Gafar (BTH 14/A27084)
14. Abdul Karim Sumarmi Idris (SUB 46/B1023417)
15. Nero Sahi Astro (SUB 48/B1225386)
16. Rochmani Pawiroredjo Karsodikromo (SUB 61/B1045049)
17. Siti Muanifah Zainudin Sahlan (SUB 61/B1469941)
18. Rasno Asyidik Kardan (JKS61/B0745304)
19. Sri Prabandari Markani (SOC62/B0875692)

(Baca: Jemaah Haji WNI Korban Tewas Musibah di Mina Bertambah Jadi 19 Orang)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pendidikan dan Penguatan Demokrasi

Pendidikan dan Penguatan Demokrasi

Nasional
Divonis 9 Tahun Penjara di Kasus LNG, Karen Agustiawan Banding

Divonis 9 Tahun Penjara di Kasus LNG, Karen Agustiawan Banding

Nasional
Jokowi Kunker ke Kalimantan Tengah untuk Cek Bantuan Pompa Air

Jokowi Kunker ke Kalimantan Tengah untuk Cek Bantuan Pompa Air

Nasional
Saat Kominfo Mengaku Tak Takut terhadap Peretas PDN yang Minta Rp 131 Miliar, Klaim Pegawainya Kerja 24 Jam

Saat Kominfo Mengaku Tak Takut terhadap Peretas PDN yang Minta Rp 131 Miliar, Klaim Pegawainya Kerja 24 Jam

Nasional
Gerindra: Prabowo Tak Berhalangan untuk Menemui Lawan Politik

Gerindra: Prabowo Tak Berhalangan untuk Menemui Lawan Politik

Nasional
Komisi I DPR Panggil Menkominfo dan BSSN Besok, Tuntut Penjelasan soal PDN Diserang

Komisi I DPR Panggil Menkominfo dan BSSN Besok, Tuntut Penjelasan soal PDN Diserang

Nasional
Satgas Pemberantasan Judi Online Tak Langsung Sasar Bandar, Prioritaskan Pencegahan

Satgas Pemberantasan Judi Online Tak Langsung Sasar Bandar, Prioritaskan Pencegahan

Nasional
Pendaftaran Capim dan Dewas KPK 2024-2929 Mulai Dibuka

Pendaftaran Capim dan Dewas KPK 2024-2929 Mulai Dibuka

Nasional
PKK sampai Karang Taruna Dilibatkan Buat Perangi Judi 'Online'

PKK sampai Karang Taruna Dilibatkan Buat Perangi Judi "Online"

Nasional
4 Bandar Besar Judi 'Online' di Dalam Negeri Sudah Terdeteksi

4 Bandar Besar Judi "Online" di Dalam Negeri Sudah Terdeteksi

Nasional
[POPULER NASIONAL] Pertemuan Presiden PKS dan Ketum Nasdem Sebelum Usung Sohibul | 3 Anak Yusril Jadi Petinggi PBB

[POPULER NASIONAL] Pertemuan Presiden PKS dan Ketum Nasdem Sebelum Usung Sohibul | 3 Anak Yusril Jadi Petinggi PBB

Nasional
Tanggal 29 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 29 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Belajar dari Peretasan PDN, Pemerintah Ingin Bangun Transformasi Digital yang Aman dan Kuat

Belajar dari Peretasan PDN, Pemerintah Ingin Bangun Transformasi Digital yang Aman dan Kuat

Nasional
Perubahan Konstruksi Tol MBZ dari Beton ke Baja Disebut Disetujui Menteri PUPR

Perubahan Konstruksi Tol MBZ dari Beton ke Baja Disebut Disetujui Menteri PUPR

Nasional
Ketua RT di Kasus 'Vina Cirebon' Dilaporkan ke Bareskrim Terkait Dugaan Keterangan Palsu

Ketua RT di Kasus "Vina Cirebon" Dilaporkan ke Bareskrim Terkait Dugaan Keterangan Palsu

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com