Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prabowo-Hatta Gaet Rustriningsih untuk Pecah Suara di Jateng

Kompas.com - 30/06/2014, 19:26 WIB
Indra Akuntono

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Kubu pasangan calon presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa mengakui menggaet mantan Wali Kota Jawa Tengah Rustriningsih karena ingin memecah suara di wilayah tersebut. Jawa Tengah dikenal sebagai lumbung suara PDI Perjuangan dan Prabowo-Hatta memerlukan figur kuat yang mampu memecah perolehan suara rivalnya.

Sekretaris Tim Pemenagan Prabowo-Hatta, Fadli Zon menjelaskan, berdasarkan peta dukungan yang dipegangnya, Jawa Tengah menjadi wilayah yang wajib dimenangkan. Kalaupun tidak menang, target minimalnya adalah menyeimbangkan perolehan suara yang berhasil diraup pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla.

"Kita baca peta yang kita miliki, Jateng merupakan battle ground yang harus dimenangkan, atau diseimbangkan sehingga perolehan secara nasional lebih meyakinkan," kata Fadli, saat dijumpai di acara buka bersama Ikatan Alumni Universitas Indonesia, di Hotel Sahid, Jakarta, Senin (30/6/2014).

Mengenai dukungan dari Rustriningsih, kata Fadli, semuanya akan semakin jelas dalam beberapa hari ini. Ia yakin, ketokohan dan jaringan yang dimiliki Rustriningsih di Jawa Tengah mampu menjadi magnet dalam menggerakkan masyarakat untuk memilih Prabowo-Hatta.

Dukungan dari Rustriningsih, ia anggap sejalan dengan upaya memenangkan Prabowo-Hatta di Jawa Tengah. Karena berdasarkan survei internal, Prabowo-Hatta diklaim telah menang di seluruh provinsi, kecuali Jawa Tengah.

"Kita terus berkomunikasi dengan Bu Rustri, dan akan semakin jelas dalam beberapa hari ke depan," ujarnya.

Sebelumnya, anggota tim pemengan Prabowo-Hatta, Marzuki Alie, mengklaim bahwa Rustriningsih siap mendukung pasangan nomor urut satu. Meski berstatus politisi PDI Perjuangan, kata Marzuki, Rustri enggan mendukung pasangan Jokowi-Kalla.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KPU Minta Pemda Fasilitasi Pemilih yang Baru Berusia 17 Tahun pada Pilkada 2024

KPU Minta Pemda Fasilitasi Pemilih yang Baru Berusia 17 Tahun pada Pilkada 2024

Nasional
PKS Usung Anies-Sohibul untuk Pilkada Jakarta, Wasekjen PKB: Blunder...

PKS Usung Anies-Sohibul untuk Pilkada Jakarta, Wasekjen PKB: Blunder...

Nasional
DPR Desak PPATK Bongkar Pihak Eksekutif-Yudikatif yang Main Judi 'Online'

DPR Desak PPATK Bongkar Pihak Eksekutif-Yudikatif yang Main Judi "Online"

Nasional
Wapres Ma'ruf Amin Dorong Hilirisasi Rempah Nasional

Wapres Ma'ruf Amin Dorong Hilirisasi Rempah Nasional

Nasional
Ketum KIM Segera Gelar Pertemuan Bahas Pilkada 2024

Ketum KIM Segera Gelar Pertemuan Bahas Pilkada 2024

Nasional
Pusat Data Nasional Diretas, Pemerintah Dinilai Kurang Peduli Keamanan Siber

Pusat Data Nasional Diretas, Pemerintah Dinilai Kurang Peduli Keamanan Siber

Nasional
Soal Isu Jadi Menlu Prabowo, Meutya Hafid: Hak Prerogatif Presiden Terpilih

Soal Isu Jadi Menlu Prabowo, Meutya Hafid: Hak Prerogatif Presiden Terpilih

Nasional
Benarkan Data Bais Diretas, Kapuspen: Server Dinonaktifkan untuk Penyelidikan

Benarkan Data Bais Diretas, Kapuspen: Server Dinonaktifkan untuk Penyelidikan

Nasional
1.000 Anggota Legislatif Main Judi Online, PPATK: Agregat Deposit Sampai Rp 25 Miliar

1.000 Anggota Legislatif Main Judi Online, PPATK: Agregat Deposit Sampai Rp 25 Miliar

Nasional
Kembali Satu Kubu di Pilkada Jakarta 2024, PKS dan Anies Dianggap Saling Ketergantungan

Kembali Satu Kubu di Pilkada Jakarta 2024, PKS dan Anies Dianggap Saling Ketergantungan

Nasional
PDI-P Gabung, Koalisi Anies Disebut Bisa Unggul pada Pilkada Jakarta

PDI-P Gabung, Koalisi Anies Disebut Bisa Unggul pada Pilkada Jakarta

Nasional
Personel Polri Ikuti Konferensi FBI Asia Pasifik di Vietnam, Bahas Penggunaan Kripto untuk Kejahatan

Personel Polri Ikuti Konferensi FBI Asia Pasifik di Vietnam, Bahas Penggunaan Kripto untuk Kejahatan

Nasional
Grace Natalie Sebut Kebijakan Fiskal Jokowi Akan Berlanjut di Pemerintahan Prabowo

Grace Natalie Sebut Kebijakan Fiskal Jokowi Akan Berlanjut di Pemerintahan Prabowo

Nasional
Jokowi Ungkap Alasan Pemerintah Pusat Selalu Cawe-cawe Untuk Perbaikan Jalan Daerah

Jokowi Ungkap Alasan Pemerintah Pusat Selalu Cawe-cawe Untuk Perbaikan Jalan Daerah

Nasional
Idrus Marham Bantah Koalisi Prabowo Ingin Jegal Anies di Pilkada Jakarta

Idrus Marham Bantah Koalisi Prabowo Ingin Jegal Anies di Pilkada Jakarta

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com