Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marzuki Alie Bawa Hasil Konvensi Demokrat untuk Dukung Prabowo-Hatta

Kompas.com - 28/05/2014, 15:14 WIB
Indra Akuntono

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Wakil Ketua Majelis Tinggi DPP Partai Demokrat Marzuki Alie menyatakan akan tetap mendukung Prabowo Subianto-Hatta Rajasa pada Pemilu Presiden 2014. Ia yakin bahwa hasil Konvensi Calon Presiden Demokrat yang ia ikuti dapat memengaruhi dukungan terhadap pasangan calon presiden dan wakil presiden tersebut.

Marzuki mengatakan, ia memiliki hak politik untuk menentukan siapa capres-cawapres yang akan didukungnya. Kalaupun partainya mengambil keputusan berbeda, ia akan tetap mendukung Prabowo-Hatta.

"Secara pribadi, ada alasan kenapa saya mendukung, saya tidak akan membawa gerbong partai," kata Marzuki di Kompleks Gedung MPR/DPR RI, Jakarta, Rabu (28/5/2014).

Ketua DPR RI tersebut menegaskan, dukungannya itu akan ia wujudkan dengan membentuk suatu wadah bernama Suara Bangsa Nusantara. Wadah tersebut akan menampung semua dukungan lintas partai, etnis, dan agama untuk Prabowo-Hatta.

Selain itu, Marzuki juga akan membidik pemilihnya dalam Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat. Meski tak dapat mengarahkan secara penuh, Marzuki merasa mampu memengaruhi pendukungnya untuk mengalihkan dukungan kepada Prabowo-Hatta.

"Saya punya jaringan sisa konvensi sekitar enam persen. Bisa saya pengaruhi, saya bawa untuk mendukung Prabowo-Hatta," ujarnya.

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono menyatakan partainya akan netral pada Pilpres 2014. Meski demikian, Marzuki masuk dalam gerbong Prabowo-Hatta dan menjadi anggota dewan penasihat tim kampanye nasional. Marzuki memberikan dukungan karena hanya Prabowo-Hatta yang menawarkan Demokrat bergabung. Alasan lainnya adalah karena pasangan tersebut memiliki komitmen untuk melanjutkan program Presiden SBY.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Nasional
Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Nasional
Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Nasional
Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Nasional
Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Nasional
Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com