Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meski Hujan, Presiden dan Ibu Negara Jalan Santai bersama Warga

Kompas.com - 22/12/2013, 08:38 WIB
Indra Akuntono

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com
- Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono bersama Ibu Negara Ani Yudhoyono mengikuti jalan santai (fun walk) dalam rangka memperingati Hari Ibu, Minggu (22/12/2013). Keduanya tampak menikmati mengikuti acara ini meski kondisi cuaca di sepanjang rute sedang diguyur hujan.

Sebelum terjun berjalan bersama ribuan peserta, Ani Yudhoyono secara langsung membuka kegiatan ini, di depan Gedung Kementerian Pertahanan, Jalan Medan Merdeka, Jakarta Pusat. Selain fun walk, ada juga kegiatan fun bike dan berbagai acara sosial lainnya.

Kegiatan ini dimulai dari Jalan Medan Merdeka menuju Sarinah dan berputar di Bundaran Hotel Indonesia untuk kembali ke titik start. Jumlah pesertanya mencapai ribuan dan berasal dari berbagai latar belakang, seperti PNS, TNI dan Polri, serta masyarakat umum. Sesampainya di Bundaran HI, Presiden dan Ibu Negara menyempatkan diri menyapa masyarakat yang berada di lokasi setempat.

Tak ketinggalan, kelompok paduan suara dari salah satu sekolah dasar juga ikut menjadi perhatian Presiden dan Ibu Negara. Dalam kesempatan tersebut, Ani Yudhoyono menerima rangkaian bunga dari para siswa sebagai pertanda mengucapkan selamat Hari Ibu.

Kegiatan ini mendapat perhatian dari warga Ibu Kota yang tengah berolahraga atau berekreasi bersama keluarganya yang bersamaan dengan car free day. Sampai pukul 07.50, Presiden dan Ibu Negara masih berada di sekitar Bundaran HI. Hujan kembali turun dan lebih deras sehingga rombongan kepala negara berteduh di sebuah tenda yang telah disiapkan sebelumnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER NASIONAL] PDI-P Tahu Arah Pernyataan Wapres | Saudi Deportasi 22 WNI Palsukan Visa Haji

[POPULER NASIONAL] PDI-P Tahu Arah Pernyataan Wapres | Saudi Deportasi 22 WNI Palsukan Visa Haji

Nasional
Tanggal 5 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 5 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Nasional
Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Nasional
Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Nasional
Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Nasional
Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Nasional
Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com