Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ribuan Warga Saksikan Pemakaman Briptu Suherman

Kompas.com - 02/09/2012, 11:39 WIB
Kontributor Polewali, Junaedi

Penulis

PINRANG, KOMPAS.com - Suara tembakan salvo menandai upacara pemakaman Briptu Suherman, anggota Densus 88 antiteror yang tewas dalam penyergapan dua terduga teroris di Solo. Minggu (2/9/2012) pagi ini, dia dimakamkan dengan upacara militer di Taman Makam Pahlawan Pinrang.

Ribuan warga yang bersimpati ikut mengantar jenazah almarhum ke tempat peristirahtan terakhir. Keluarga korban yang turut mengantar jenazah ke liang lahat tak kuasa menahan haru atas kepergian Suherman, anggota terbaik di pasukan Brimob sejak dua tahun terakhir.

Bertindak selaku Inspektur Upacara Pemakaman adalah Kabid Humas Polda Sulselbar Irjen Chevy Ahmad Sobari. Usai pembacaan riwayat hidup korban yang menjadi anggota polisi sejak tiga tahun terakhir, jenazah almarhum Suherman langsung dimasukkan ke liang lahat.

Briptu Anumerta Suherman tercatat sebagai jenazah ke-176 yang dikebumikan di Taman Makam Pahlawan Pinrang, bersama dengan sejumlah tokoh penting di taman pemakaman ini.

Usai upacara pemakaman secara kenegaraan, pihak keluarga melakukan upacara tradisi untuk memberi penghomatan terakhir pada almarhum Suherman. Orang tua Suherman, Baharuddin dan Tahira, yang ikut mengantar ke Taman Makam Pahlawan sempat digotong warga lantaran sempat jatuh pingsan.

Tahira yang kehilangan putra kesayangannya hingga kini seolah tak percaya, Suherman anaknya yang punya prestasi gemilang di kepolisian telah pergi untuk selamanya.

Sebelumnya, jenazah Briptu Suherman diserahkan pihak keluarga di rumah duka di Malimpung, Desa Padangloang, Kecamatan Patampanua Pinrang, Sulawesi Selatan kepada pihak kepolisian untuk dimakamkan secara kenegaraan. Usai penyerahan secara militer, jenazah Suherman selanjutnya diangkut menggunakan mobil ambulans dari rumah duka menuju Taman Makam Pahlawan Pinrang untuk dimakamkan secara militer.

Ribuan warga di sekitar lokasi pemakaman ikut menyaksikan prosesi militer tersebut. Sejumlah warga mengaku turut berduka dan memberi doa agar jenazah almarhum diterima di sisi Tuhan. Mereka menilai alamarhum Suherman adalah sosok polisi yang juga pahlawan yang meninggal membela kejahatan teroris di Tanah Air.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com