Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hakim Memvonis AAL Bersalah

Kompas.com - 04/01/2012, 20:27 WIB
Reny Sri Ayu

Penulis

PALU, KOMPAS.com Hakim tunggal Rommel F Tampubolon memvonis AAL, terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah, melakukan tindak pidana pencurian.

Sontak vonis ini disambut teriakan kekecewaan dan makian dari ratusan pengunjung sidang yang memadati persidangan di Pengadilan Negeri Palu, Rabu (4/1/2012) malam ini, yang digelar sejak pukul 10.00 Wita.

Dalam pertimbangannya, hakim mengatakan bahwa semua unsur dalam Pasal 362 KUH Pidana terpenuhi untuk menyatakan AAL bersalah.

"Dari fakta persidangan, keterangan saksi-saksi, terdakwa terbukti melakukan tindak pidana melanggar hukum. Karena itu, pengadilan menyatakan terdakwa terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan tindak pidana pencurian. Mengingat terdakwa masih muda, terdakwa dikembalikan kepada orangtuanya," kata Rommel F Tampubolon.

Menurut hakim, fakta bahwa sandal tersebut bukan milik Briptu Rusdi tidak mengesampingkan tindak pidana pencurian yang dilakukan AAL. Atas vonis ini, pengacara dan keluarga AAL menyatakan meminta waktu sepekan untuk menyatakan sikap.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com