Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ancaman Kebakaran Lahan Hutan Tinggi

Kompas.com - 31/05/2011, 19:10 WIB

PALEMBANG, KOMPAS.com — Ancaman kebakaran lahan tahun 2011 ini tinggi karena datangnya musim kemarau kering. Di Sumatera Selatan, ancaman ini sudah terlihat dari banyaknya titik panas (hotspot), yang terpantau telah mencapai 28 titik.

"Kemarau kering tahun ini diperkirakan akan datang antara Mei atau Juni sehingga kewaspadaan perlu ditingkatkan," kata Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin dalam Gelar Pasukan Kesigapan Penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan Sumatera Selatan, Selasa (31/5/2011) di Palembang.

Gelar pasukan diikuti 910 personel pemadam dan pencegah kebakaran lahan dan hutan Sumsel. Sebanyak lima pos didirikan di beberapa daerah rawan kebakaran untuk meningkatkan kewaspadaan.

Direktur Pengendalian Kebakaran Hutan Kementerian Kehutanan Noor Hidayat mengatakan, lahan gambut merupakan salah satu prioritas antisipasi kebakaran lahan. "Kalau terbakar, akan cepat menyebar dan sangat sulit dipadamkan," katanya.

Menurut Noor, sebanyak 80 persen titik api berada di luar hutan, yaitu berada di areal perkebunan dan lahan masyarakat. Hal ini karena sebagian besar kebakaran dimulai dari aktivitas manusia. Oleh sebab itu, penyadaran kepada masyarakat akan bahaya kebakaran lahan sangat penting dilakukan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com