Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menkeu Tinjau Persiapan Sidang Tahunan ADB

Kompas.com - 01/05/2009, 19:29 WIB

BALI, KOMPAS.com - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati meninjau persiapan Sidang Tahunan ke-42 Asian Development Bank (ADB), di Nusa Dua, Bali. Dalam tinjauannya, Menkeu juga didampingi oleh Putri Pariwisata Albertina Francisca Mailoa.

 

Sidang Tahunan ADB akan dibuka Sabtu (2/5) besok. Sedianya, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dijadwalkan akan membuka Sidang Tahunan ADB, pada hari keempat, yaitu pada 4 Mei 2009, pukul 10.00-12.00 WIT.

 

Parhelatan ini akan dihadiri sekitar 3000 peserta dari seluruh dunia. Selain itu, Dewan Gubernur ADB dari 67 negara anggota pemegang saham ADB juga dijadwalkan akan menghadiri acara ini.

 

Selain Presiden, Menkeu sekaligus sebagai Ketua Dewan Gubernur ADB juga dijadwalkan akan menjadi pembicara utama dalam pembukaan. Sejak petang tadi Menkeu juga mengunjungi ekspo ekonomi dan industri kreatif, di kompleks Nusa Dua Bali. Diharapkan ekspo industri kreatif ini akan menarik investor asing serta mempromosikan industri Indonesia di mata internasional.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com