Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Golkar Tuntut Ketegasan Kapolda Sumut

Kompas.com - 04/02/2009, 14:06 WIB

MEDAN, RABU - Ketua Dewan Pembina DPP Partai Golkar, Surya Paloh menuntut ketegasan Kapolda Sumut, Irjen Pol Nanan Soekarna agar usut tuntas aksi anarkis pendukung Provinsi Tapanuli (Protap) dalam unjukrasa yang menewaskan Ketua DPRD Sumut, H Abdul Azis Angkat.
     
Tuntutan itu dikemukakannya ketika menyampaikan sambutan mewakili DPP Partai Golkar dalam prosesi pemberangkatan jenazah Ketua DPRD Sumut itu di rumah duka di Jalan Eka Rasmi Medan, Kelurahan Gedung Johor, Kecamatan Medan Johor, Kota Medan, Rabu.
     
Disaksikan ribuan pelayat, Surya Paloh juga menanyakan kesiapan Kapolda Sumut mengusut tuntas dan menindak tegas para pelaku aksi anarkis tersebut. "Bagaimana Pak Kapolda, apa siap (untuk mengusutnya)?" tanyanya.
     
Kapolda Sumut, Irjen Pol Nanan Soekarna yang ikut serta dalam prosesi pemberangkatan jenazah Ketua DPRD Sumut langsung menyatakan kesiapanya. "Siap pak," ujar Nanan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com