Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Air PDAM Tak Bisa Langsung untuk Mandi

Kompas.com - 10/08/2008, 05:02 WIB

KENDARI, MINGGU - Warga Kota Kendari, yang menjadi pelanggan PDAM mengeluhkan kualitas air bersih karena, keruh dan berwarna kehitam-hitaman saat mengalir.
     
"Kami khawatir dengan kualitas air seperti itu, bisa berdampak pada kesehatan keluarga, seperti penyakit kulit atau penyakit lainnya," kata Usman, salah seorang warga Kelurahan Puuwatu di Kendari, Sabtu.
    
Akibatnya, air PDAM yang mengalir tersebut tidak bisa langsung digunakan baik, untuk mandi atau keperluan lainnya karena terlihat kotor dan harus didiamkan selama 10-20 menit agar kotoran air tersebut turun.
    
Sehingga, kata Usman, sebelum mengisi ulang bak penampungan air bersih, pihaknya harus mengurasnya terlebih dahulu karena banyak kotoran air seperti lumut halus yang mengendap di dasar bak.
    
Pihak PDAM seharusnya memperhatikan hal ini karena, merugikan konsumen dan dapat mengganggu kesehatan serta konsumen merasa tidak aman untuk menggunakannya baik, dikonsumsi maupun keperluan lain.
    
"Saya sudah sering mengadukan hal ini kepada mereka, namun hingga saat ini kualitas air yang dialirkan masih saja keruh, mau bagaimana lagi kami terpaksa menggunakannya karena tidak punya sumur bor," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com