Salin Artikel

Kepada Xi Jinping, Prabowo Sebut China Mitra Kunci untuk Pastikan Stabilitas Kawasan

Hal itu disampaikan Prabowo saat melakukan kunjungan kehormatan ke Presiden China Xi Jinping di the Great Hall of the People in Beijing, China, pada Senin (1/4/2024) waktu setempat.

Prabowo berharap dapat terus mengimplementasikan secara progresif penguatan kemitraan strategis komprehensif antara Indonesia dan China.

“Terkait kerja sama pertahanan, saya memandang China adalah salah satu mitra kunci dalam memastikan perdamaian dan stabilitas kawasan,” ujar Prabowo dikutip dari siaran pers Kementerian Pertahanan (Kemenhan), Selasa (2/4/2024).

Dalam pertemuan itu, Prabowo juga berkomitmen memenuhi kebutuhan alat utama sistem persenjataan (alutsista) Indonesia.

“Termasuk peningkatan kerja sama industri pertahanan dan dialog produktif, serta kerja sama antar-matra,” kata Prabowo.

Sementara itu, Xi Jinping menyatakan komitmen China untuk meningkatkan kerja sama strategis komprehensif dengan Indonesia. Termasuk, memperkuat hubungan bilateral di berbagai bidang, seperti pertahanan, ekonomi, dan keamanan.

Selain itu, Xi Jinping disebut menegaskan bahwa China siap memberikan kontribusi positif dalam menjaga perdamaian dan stabilitas regional serta global.

“Presiden Xi menekankan pentingnya kerja sama antara China dan Indonesia dalam menjaga keamanan maritim di wilayah Asia Tenggara,” tulis siaran pers Kemenhan.

China juga berkomitmen untuk membantu negara-negara ASEAN dalam upaya pengentasan kemiskinan dan menunjukkan peran aktif mereka dalam mendukung pembangunan dan kesejahteraan di kawasan Asia Tenggara.

Diketahui, Prabowo melakukan kunjungan kehormatan ke Republik Rakyat China (RRC) sampai Selasa (2/4/2024).

Pada Selasa hari ini, Prabowo dijadwalkan bertemu Menteri Pertahanan China Admiral Dong Jun.

https://nasional.kompas.com/read/2024/04/02/06204741/kepada-xi-jinping-prabowo-sebut-china-mitra-kunci-untuk-pastikan-stabilitas

Terkini Lainnya

Sejahterakan Pekebun, BPDPKS Dukung Kenaikan Pendanaan Program Peremajaan Sawit Rakyat

Sejahterakan Pekebun, BPDPKS Dukung Kenaikan Pendanaan Program Peremajaan Sawit Rakyat

Nasional
Miliki Manfaat yang Luas, Minyak Kelapa Sawit Disebut Paling Potensial untuk Diolah Jadi Energi

Miliki Manfaat yang Luas, Minyak Kelapa Sawit Disebut Paling Potensial untuk Diolah Jadi Energi

Nasional
Pegawai Pajak Yulmanizar Divonis 4 Tahun Penjara, Terbukti Terima Suap Rp 17,9 Miliar

Pegawai Pajak Yulmanizar Divonis 4 Tahun Penjara, Terbukti Terima Suap Rp 17,9 Miliar

Nasional
PAN Yakin IKN Tetap Lanjut meski Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

PAN Yakin IKN Tetap Lanjut meski Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

Nasional
Tingkat Kemiskinan Ekstrem di 6 Provinsi Papua Masih Tinggi

Tingkat Kemiskinan Ekstrem di 6 Provinsi Papua Masih Tinggi

Nasional
Kasus 109 Ton Emas Antam, Kejagung: Emasnya Asli, tapi Perolehannya Ilegal

Kasus 109 Ton Emas Antam, Kejagung: Emasnya Asli, tapi Perolehannya Ilegal

Nasional
35 Bakal Calon Kepala Daerah Dapat Rekomendasi PKB, Ini Daftarnya

35 Bakal Calon Kepala Daerah Dapat Rekomendasi PKB, Ini Daftarnya

Nasional
Pemerintah Targetkan Kemiskinan Ekstrem Kurang dari 1 Persen di Akhir Kepemimpinan Jokowi

Pemerintah Targetkan Kemiskinan Ekstrem Kurang dari 1 Persen di Akhir Kepemimpinan Jokowi

Nasional
PKB Klaim Kian Banyak Relawan Dorong Kiai Marzuki di Pilkada Jatim

PKB Klaim Kian Banyak Relawan Dorong Kiai Marzuki di Pilkada Jatim

Nasional
Menpora Ungkap Pertemuan Prabowo-Ridwan Kamil Bahas Pilkada Jabar

Menpora Ungkap Pertemuan Prabowo-Ridwan Kamil Bahas Pilkada Jabar

Nasional
Anggota DPR Minta Pemerintah Jelaskan Detail Izin Usaha Tambang Ormas

Anggota DPR Minta Pemerintah Jelaskan Detail Izin Usaha Tambang Ormas

Nasional
Akui Tapera Banyak Dikritik, Menteri PUPR: Kita Ikuti Saja Prosesnya

Akui Tapera Banyak Dikritik, Menteri PUPR: Kita Ikuti Saja Prosesnya

Nasional
Hasto Beri Sinyal PDI-P Bakal Lawan Calon Didukung Jokowi di Pilkada 2024

Hasto Beri Sinyal PDI-P Bakal Lawan Calon Didukung Jokowi di Pilkada 2024

Nasional
Terima SK, Khofifah-Emil Dardak Resmi Didukung PAN di Pilkada Jatim 2024

Terima SK, Khofifah-Emil Dardak Resmi Didukung PAN di Pilkada Jatim 2024

Nasional
PKB Utus Dua Elitenya Bertanding Tingkatkan Elektabilitas untuk Diusung di Pilkada Jabar

PKB Utus Dua Elitenya Bertanding Tingkatkan Elektabilitas untuk Diusung di Pilkada Jabar

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke