Salin Artikel

Momen Jokowi Jadi Turis di Mall Gadong Brunei, Diserbu Pengunjung untuk "Selfie"

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo mengunjungi The Mall Gadong di pusat kota Bandar Seri Bengawan, di sela-sela kunjungan kerjanya di Brunei Darussalam, Sabtu (13/1/2024).

Dalam tayangan video yang disebarkan YouTube Sekretariat Presiden, Minggu (14/1/2023), Kepala Negara diserbu permintaan selfie atau foto bersama warga setempat, termasuk warga Indonesia yang mengunjungi mal.

Kehadiran Jokowi di pusat perbelanjaan itu disambut meriah para pengunjung sehingga suasana mal semakin ramai.

Diketahui, kunjungan ke The Mall Gadong memang di luar agenda yang direncanakan.

Salah seorang pengunjung asal Indonesia bernama Siti mengaku sangat senang bisa bertatap muka langsung dengan Presiden Jokowi.

Baginya, pertemuan secara langsung ini merupakan yang pertama kali.

"Ini first time (bertemu Presiden Jokowi). Semoga sehat selalu, panjang umur," ucapnya.

Pengunjung asal Indonesia lainnya, Susi, merasakan hal serupa. Warga asal Kalimantan Barat itu mengaku sangat senang bisa bertemu Kepala Negara sehingga mengejar saat melihat Jokowi di sana.

"Pertama kalinya, makanya tadi di bawah terus ke atas kejar sampai sini," kata dia.

Tak hanya pengunjung asal Indonesia, warga asli Brunei pun turut menyapa dan berfoto bersama Presiden Jokowi.

Zainuddin, yang datang bersama anaknya, Hafizah, merasa beruntung bisa berfoto dengan Presiden Jokowi.

"Alhamdulillah kita orang merasa beruntung banget. Juga Pak Jokowi panjang umur, murah rezeki, datang ke sini lagi," ujarnya.

Setelah berkeliling mal sambil menyapa warga dan pengunjung yang hadir, Presiden Jokowi singgah di area pusat jajanan serba ada (pujasera).

Presiden Jokowi dan rombongan "ngopi" sejenak sambil berbincang hangat sebelum kembali ke tempatnya bermalam.

Dalam kegiatan itu, Presiden didampingi Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Gandi Sulistiyanto, dan Duta Besar Indonesia untuk Brunei Darussalam Achmad Ubaedillah.

https://nasional.kompas.com/read/2024/01/14/13500821/momen-jokowi-jadi-turis-di-mall-gadong-brunei-diserbu-pengunjung-untuk

Terkini Lainnya

Tanggal 4 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 4 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggapi Pernyataan Maruf Amin, Hasto Kristiyanto: Kita Sudah Tahu Arahnya ke Mana

Tanggapi Pernyataan Maruf Amin, Hasto Kristiyanto: Kita Sudah Tahu Arahnya ke Mana

Nasional
Budi-Kaesang Diisukan Maju Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil: Selalu Ada 'Plot Twist'

Budi-Kaesang Diisukan Maju Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil: Selalu Ada "Plot Twist"

Nasional
Kasus Korupsi Timah, Kejagung Periksa Adik Sandra Dewi Jadi Saksi

Kasus Korupsi Timah, Kejagung Periksa Adik Sandra Dewi Jadi Saksi

Nasional
Di Ende, Megawati Kukuhkan Pengurus 'Jaket Bung Karno'

Di Ende, Megawati Kukuhkan Pengurus "Jaket Bung Karno"

Nasional
Ingin Usung Intan Fauzi di Pilkada Depok, Zulhas: Masa yang Itu Terus...

Ingin Usung Intan Fauzi di Pilkada Depok, Zulhas: Masa yang Itu Terus...

Nasional
Jokowi dan Megawati Peringati Harlah Pancasila di Tempat Berbeda, PDI-P: Komplementer Satu Sama Lain

Jokowi dan Megawati Peringati Harlah Pancasila di Tempat Berbeda, PDI-P: Komplementer Satu Sama Lain

Nasional
Serangan di Rafah Berlanjut, Fahira Idris: Kebiadaban Israel Musnahkan Palestina

Serangan di Rafah Berlanjut, Fahira Idris: Kebiadaban Israel Musnahkan Palestina

Nasional
Resmikan Layanan Elektronik di Pekanbaru, Menteri AHY Harap Pelayanan Sertifikat-el Lebih Cepat dan Aman

Resmikan Layanan Elektronik di Pekanbaru, Menteri AHY Harap Pelayanan Sertifikat-el Lebih Cepat dan Aman

Nasional
Moeldoko: Tapera Tak Akan Ditunda, Wong Belum Dijalankan

Moeldoko: Tapera Tak Akan Ditunda, Wong Belum Dijalankan

Nasional
Megawati Kenang Drama 'Dokter Setan' yang Diciptakan Bung Karno Saat Diasingkan di Ende

Megawati Kenang Drama "Dokter Setan" yang Diciptakan Bung Karno Saat Diasingkan di Ende

Nasional
Hari Jadi Ke-731, Surabaya Catatkan Rekor MURI Pembentukan Pos Bantuan Hukum Terbanyak Se-Indonesia

Hari Jadi Ke-731, Surabaya Catatkan Rekor MURI Pembentukan Pos Bantuan Hukum Terbanyak Se-Indonesia

BrandzView
Tinjau Fasilitas Pipa Gas Cisem, Dirtekling Migas ESDM Tekankan Aspek Keamanan di Migas

Tinjau Fasilitas Pipa Gas Cisem, Dirtekling Migas ESDM Tekankan Aspek Keamanan di Migas

Nasional
Jokowi Resmikan Sistem Pengelolaan Air di Riau Senilai Rp 902 Miliar

Jokowi Resmikan Sistem Pengelolaan Air di Riau Senilai Rp 902 Miliar

Nasional
Megawati Didampingi Ganjar dan Mahfud Kunjungi Rumah Pengasingan Bung Karno di Ende

Megawati Didampingi Ganjar dan Mahfud Kunjungi Rumah Pengasingan Bung Karno di Ende

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke