Salin Artikel

Pertamina Ajak Anak Muda di Semarang Peduli Lingkungan lewat Sekolah Energi Berdikari 

KOMPAS.com - Pertamina melalui program Sekolah Energi Berdikari (SEB) mengajak anak muda lebih peduli pada lingkungan dengan edukasi dan penggunaan Energi Terbarukan di Sekolah Adiwiyata, Sekolah Menang Atas Negeri (SMA N) 14 Semarang, Rabu (13/12/2023).

Sekolah Adiwiyata SMA N 14 Semarang menjadi salah satu dari sepuluh pelopor Sekolah Energi Berdikari Pertamina yang saat ini digelar di seluruh Indonesia.

Vice President Corporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso mengatakan, program tersebut sesuai dengan komitmen Pertamina dalam memupuk generasi muda agar lebih peduli lingkungan.

Program tersebut juga menjadi upaya menyebarkan kebermanfaatan yang berkelanjutan bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.

“Pertamina tidak hanya menyalurkan energi ke seluruh negeri saja, kami juga melaksanakan program-program pemberdayaan masyarakat melalui program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL),” ujarnya dalam siaran pers. 

Fadjar mengatakan, salah satu upaya itu dilakukan melalui program Sekolah Energi Berdikari Pertamina. 

“Program ini dalam rangka untuk mendukung pemerintah di dalam melakukan proses transisi energi dari sektor pendidikan dan generasi muda” ujarnya.

Fadjar mengatakan, program tersebut bertujuan mendukung Sekolah Adiwiyata dan mengajak para pelajar untuk terlibat langsung dalam melestarikan lingkungan. 

Hal tersebut dijalankan sesuai dengan komitmen Pertamina dalam mengimplementasikan environmental, social, and governance (ESG) serta Sustainable Development Goals (SDGs) poin keempat, yakni pendidikan berkualitas, poin ketujuh, yaitu energi bersih dan terjangkau, dan poin ke-13, yakni penanggulangan perubahan iklim.

Selain edukasi peduli lingkungan dan energi terbarukan, Pertamina juga menyumbangkan energi bersih melalui instalasi panel surya berkapasitas 3,3 kilowatt peak (Kwp).

Instalasi tersebut diperkirakan dapat mengurangi emisi karbon 3.820 kilogram karbon dioksida (CO2) equivalen per tahun dan menghemat biaya listrik untuk kebutuhan riset melalui laboratorium sekolah.

Selain itu, Pertamina juga melakukan pendampingan pemanfaatan energi baru terbarukan (EBT) atau renewable energy, memotivasi para siswa untuk berinovasi di bidang teknologi energi melalui Upcycling Expo, dan gerakan penanaman pohon di lingkungan sekolah.

Gerakan penghijauan juga dilakukan dalam kegiatan tersebut penanaman bibit pohon buah di halaman SMA 14 Semarang.

Pohon yang ditanam, yakni bibit alpukat aligator, alpukat haz, jeruk lemon california dan durian bawor.

Staf Khusus Presiden RI Bidang Inovasi, Pendidikan, dan Daerah Terluar, Billy Mambrasar mengapresiasi langkah Pertamina dalam menggunakan energi baru terbarukan.

“Atas nama Presiden RI Joko Widodo, saya, Staf Khusus Presiden RI berterima kasih kepada Pertamina yang telah mengedukasi dan menginspirasi ribuan anak muda Indonesia dengan mengajarkan tentang peduli EBT serta memberikan aksi konkret berupa sumbangan sumber energi alternatif,” ucapnya.

Duta SDGs Indonesia tersebut berharap, pelajar SMA N 14 Semarang dapat menggunakannya dengan semaksimal mungkin. 

Billy juga berpesan kepada Kepala Sekolah SMA N 14 Semarang agar menjadikan sekolahnya sebagai contoh dan pionir di Jawa Tengah (Jateng).

"SMA N 14 Semarang diharapkan menjadi percontohan sekolah di titik terdepan, memberikan contoh perilaku bagaimana energi dapat di-preserve, conserve, dan di-replace dengan energi alternatif," kata Billy Mambrasar.

Bersamaan dengan itu, Kepala Sekolah SMA N 14 Semarang Aniek Windrayani menyampaikan, program test sejalan dengan misi Sekolah Adiwiyata yang diampunya.

“Saya bersyukur SMA N 14 Semarang berkesempatan mengikuti kegiatan ini yang sejalan dengan misi sekolah dalam pelestarian lingkungan,” katanya. 

Aniek berharap, kegiatan itu dapat berlanjut secara maksimal ke depannya. 

Sementara itu, siswa SMA N 14 Semarang yang berhimpun di Karya Ilmiah Remaja (KIR) bisa memamerkan karya teknologi energinya di Upcycling Expo serta beberapa diantaranya juga berkesempatan menanam bibit pohon.

Kegiatan Pertamina di Sekolah Adiwiyata itu merupakan bagian dari TJSL perusahaan. 

Hal itu juga sejalan dengan upaya Pertamina dalam mendukung usaha Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) mengimplementasikan nilai-nilai Adiwiyata di lembaga-lembaga pendidikan.

Sesuai dengan komitmen Pertamina, sekolah itu diharapkan dapat menghadirkan kebermanfaatan yang berkelanjutan bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.

https://nasional.kompas.com/read/2023/12/14/13003411/pertamina-ajak-anak-muda-di-semarangpeduli-lingkungan-lewat-sekolah-energi

Terkini Lainnya

Minta Intelijen Petakan Kerawanan Pilkada di Papua, Menko Polhukam: Jangan Berharap Bantuan dari Wilayah Lain

Minta Intelijen Petakan Kerawanan Pilkada di Papua, Menko Polhukam: Jangan Berharap Bantuan dari Wilayah Lain

Nasional
Antisipasi Konflik Israel Meluas, Kemenlu Siapkan Rencana Kontigensi

Antisipasi Konflik Israel Meluas, Kemenlu Siapkan Rencana Kontigensi

Nasional
Cak Imin Sebut Dukungan Negara Eropa untuk Palestina Jadi Pemantik Wujudkan Perdamaian

Cak Imin Sebut Dukungan Negara Eropa untuk Palestina Jadi Pemantik Wujudkan Perdamaian

Nasional
Polri Ungkap Identitas Anggota Densus 88 yang Buntuti Jampidsus, Berpangkat Bripda

Polri Ungkap Identitas Anggota Densus 88 yang Buntuti Jampidsus, Berpangkat Bripda

Nasional
Revisi UU Polri, Polisi Bakal Diberi Wewenang Spionase dan Sabotase

Revisi UU Polri, Polisi Bakal Diberi Wewenang Spionase dan Sabotase

Nasional
Pasca-serangan ke Rafah, 8 WNI Tertahan di Gaza

Pasca-serangan ke Rafah, 8 WNI Tertahan di Gaza

Nasional
Menpan-RB Dukung Peningkatan Kualitas Pelayanan bagi WNI di KJRI San Francisco

Menpan-RB Dukung Peningkatan Kualitas Pelayanan bagi WNI di KJRI San Francisco

Nasional
Polri: Pemeriksaan Anggota Densus 88 Penguntit Jampidsus Sudah Selesai

Polri: Pemeriksaan Anggota Densus 88 Penguntit Jampidsus Sudah Selesai

Nasional
Jawa Tengah Dinilai Tak Punya Tokoh Se-terkenal Ganjar dan Gibran di Pilkada 2024

Jawa Tengah Dinilai Tak Punya Tokoh Se-terkenal Ganjar dan Gibran di Pilkada 2024

Nasional
Apresiasi Program Pelatihan Perempuan di CWU, Beijing, Puan: Bagus untuk Peningkatan Kapasitas Perempuan

Apresiasi Program Pelatihan Perempuan di CWU, Beijing, Puan: Bagus untuk Peningkatan Kapasitas Perempuan

Nasional
Dalih SYL soal Hubungannya dengan Pedangdut Nayunda Nabila

Dalih SYL soal Hubungannya dengan Pedangdut Nayunda Nabila

Nasional
Pastikan Takaran LPG Sesuai, Pertamina Lakukan Sidak di Beberapa Tempat

Pastikan Takaran LPG Sesuai, Pertamina Lakukan Sidak di Beberapa Tempat

Nasional
Putusan Adam Deni di Kasus Pencemaran Ahmad Sahroni Ditunda Pekan Depan

Putusan Adam Deni di Kasus Pencemaran Ahmad Sahroni Ditunda Pekan Depan

Nasional
Revisi UU Polri: Ruang Lingkup Kerja Polri Makin Luas

Revisi UU Polri: Ruang Lingkup Kerja Polri Makin Luas

Nasional
Revisi UU Polri: Polisi Bisa Blokir-Batasi Akses Internet Publik demi Keamanan Dalam Negeri

Revisi UU Polri: Polisi Bisa Blokir-Batasi Akses Internet Publik demi Keamanan Dalam Negeri

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke