Salin Artikel

Partai Gelora: Bela Palestina Bukan Hanya Kewajiban, tapi Juga Amanat Konstitusi

BALIKPAPAN, KOMPAS.com - Ketua Umum (Ketum) Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora) Anis Matta menyatakan, membela Palestina bukan hanya sebuah kewajiban.

Namun, menurut dia, membela kemerdekaan Palestina juga merupakan amanat pembukaan Undang-Undang Dasar (UUD) 1945.

“Membantu kemerdekaan Palestina bukan hanya kewajiban agama, kewajiban kemanusiaan tapi juga ini amanat konsitusi,” Kata Anis Matta saat ditemui di Hotel Platinum, Balikpapan, Kalimantan Timur, Sabtu (4/11/2023).

Dalam kesempatan ini, Anies Matta pun mengapresiasi langkah pemerintah yang mengirim bantuan kemanusiaan untuk masyarakat Palestina di Gaza.

Pemberian bantuan ini dilepas langsung oleh Presiden RI Joko Widodo melalui Landasan Udara (Lanud) Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu pagi.

Pelepasan bantuan ini turut dihadiri Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi, Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto, dan Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin.

Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, KSAD Jenderal Agus Subiyanto, serta duta besar Palestina untuk Indonesia Zuhair Al Shun turut hadir.

“Saya ingin mengapresiasi langkah presiden Jokowi dan juga tadi dihadiri oleh bu Menlu dan juga Pak Menhan, Pak Prabowo melepas bantuan tahap pertama Indonesia untuk saudara-saudara kita di Palestina, di Gaza,” kata Anis Matta.

Pengiriman bantuan ini merupakan pengiriman tahap pertama dengan bobot muatan mencapai 51,5 ton.

Bantuan ini dikirim oleh pemerintah dengan menggunakan tiga pesawat Hercules.

"Alhamdulillah pada pagi hari ini bantuan Indonesia untuk rakyat Palestina akan segera diberangkatkan menuju ke bandara El Arish di Mesir, kemudian akan diteruskan dan disalurkan ke Gaza," kata Jokowi, Sabtu pagi.

Presiden menjelaskan, bantuan yang diberangkatkan hari ini berupa makanan, alat medis, selimut, tenda dan barang logistik lainnya yang sudah disesuaikan dengan kebutuhan yang ada di Gaza.

Sementara itu, untuk bantuan tahap selanjutnya sedang dalam proses persiapan.

Kepala Negara menjelaskan, bantuan yang diserahkan kali ini bukan hanya dari pemerintah.

"Namun, juga dari masyarakat dan dari dunia usaha yang disalurkan melalui berbagai lembaga kemanusiaan," kata Jokowi.

"Ada yang dari Baznas, IHA, dari PMI, dari Kitabisa dan juga dari pemerintah, TNI dan Polri yang selanjutnya kita harapkan akan semkin banyak bantuan bantuan dari masyarakat dan dunia usaha," sambung dia.

https://nasional.kompas.com/read/2023/11/04/21261661/partai-gelora-bela-palestina-bukan-hanya-kewajiban-tapi-juga-amanat

Terkini Lainnya

Tanggal 7 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kejagung Periksa Adik Harvey Moeis Jadi Saksi Kasus Korupsi Timah

Kejagung Periksa Adik Harvey Moeis Jadi Saksi Kasus Korupsi Timah

Nasional
SYL Ngaku Bayar Eks Jubir KPK Febri Diansyah Jadi Pengacara dengan Uang Pribadi

SYL Ngaku Bayar Eks Jubir KPK Febri Diansyah Jadi Pengacara dengan Uang Pribadi

Nasional
PDI-P Sebut Pemanggilan Hasto oleh Polda Metro Jaya Upaya Bungkam Suara Kritis

PDI-P Sebut Pemanggilan Hasto oleh Polda Metro Jaya Upaya Bungkam Suara Kritis

Nasional
Apresiasi Perwira Inovatif, Annual Pertamina Awards Ke-14 Resmi Dibuka

Apresiasi Perwira Inovatif, Annual Pertamina Awards Ke-14 Resmi Dibuka

Nasional
Bertanya ke Saksi, SYL Tegaskan Bagikan Sembako hingga Sewa Pesawat untuk Kepentingan Masyarakat

Bertanya ke Saksi, SYL Tegaskan Bagikan Sembako hingga Sewa Pesawat untuk Kepentingan Masyarakat

Nasional
162.961 Jemaah Haji Sudah Tiba di Arab Saudi, 36 Wafat

162.961 Jemaah Haji Sudah Tiba di Arab Saudi, 36 Wafat

Nasional
34 dari 37 WNI yang Berhaji Tanpa Visa Haji Dibebaskan dan Dipulangkan ke Tanah Air

34 dari 37 WNI yang Berhaji Tanpa Visa Haji Dibebaskan dan Dipulangkan ke Tanah Air

Nasional
KPU Akan Rapat Internal dan Konsultasi dengan DPR Usai MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

KPU Akan Rapat Internal dan Konsultasi dengan DPR Usai MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

Nasional
TNI Siap Dikirim ke Gaza untuk Operasi Perdamaian

TNI Siap Dikirim ke Gaza untuk Operasi Perdamaian

Nasional
Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Nasional
PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

Nasional
Hasto Curiga Ada 'Orderan' di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Hasto Curiga Ada "Orderan" di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Nasional
Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Nasional
Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke