Salin Artikel

Gelar Latma Survei Hidrografi, Danpushidrosal Pastikan Australia Tak Akan Masuk di ZEE Indonesia

JAKARTA, KOMPAS.com - Komandan Pusat Hidrografi dan Oseanografi TNI AL (Danpushidrosal) Laksamana Madya Nurhidayat memastikan, Angkatan Laut Australia tidak akan masuk di zona ekonomi eksklusif (ZEE) Indonesia selama Survei Hidrografi Terkoordinasi atau Coordinated Hydrographic Survey Exercise (CHSE).

“Tidak boleh kapal Australia masuk ke daerah kita,” kata Nurhidayat saat ditemui di Balai Samudra, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Senin (2/10/2023).

Namun demikian, dalam latma tersebut, kapal TNI AL akan memasuki perairan Australia selama tiga hari.

“Kami sempat masuk ke Darwin selama tiga hari. Kemudian mereka akan menemani kita tiga hari di sana,” ujar Nurhidayat.

Selama latma tersebut, kedua Angkatan Laut juga akan berbagi data terbatas berupa sub bottom profile.

“Misalnya atas lumpur, satu meter berikutnya pasir, mineral apa, ini yang harus kita pegang sendiri,” kata Nurhidayat.

Diwartakan sebelumnya, TNI AL mengirimkan KRI Spica-934 untuk menggelar latihan bersama Survei Hidrografi Terkoordinasi atau Coordinated Hydrographic Survey Exercise (CHSE) dengan Royal Australian Navy (Angkatan Laut Australia).

KRI Spica-934 yang dikomandani Letkol Laut (P) Deirus Rizki Khair itu telah diberangkatkan dari Dermaga Jakarta International Container Terminal (JICT) 2 Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Jumat (29/9/2023). Pemberangkatan dipimpin langsung oleh Danpushidrosal.

KRI Spica-934 bersama Angkatan Laut Australia akan menggelar survei hidrografi selama satu bulan di perairan Laut Timor, mulai 29 September sampai dengan 25 Oktober 2023.

“Kegiatan latma Coordinated Hydrographic Survey Exercise (CHSE) Indonesia-Australia 2023 ini merupakan salah satu bentuk kerja sama antara Pushidrosal TNI AL dan Australian Hydrographic Office (AHO) guna mencapai solusi bersama, terutama terkait persoalan hidrografi dan pemetaan laut di wilayah perbatasan maritim kedua negara,” kata Nurhidayat dalam siaran pers Dispenal, Senin (2/10/2023).

Angkatan Laut kedua negara bakal berlatih dengan kapal survei masing-masing di wilayah zona ekonomi eksklusif (ZEE) Indonesia atau Australia dengan area yang sudah ditentukan sebelumnya.

Latma secara umum meliputi kegiatan berupa survei hidrografi, oseanografi, meteorologi, dan geografi maritim.

https://nasional.kompas.com/read/2023/10/02/16343401/gelar-latma-survei-hidrografi-danpushidrosal-pastikan-australia-tak-akan

Terkini Lainnya

MUI Minta Satgas Judi Online Bertindak Tanpa Pandang Bulu

MUI Minta Satgas Judi Online Bertindak Tanpa Pandang Bulu

Nasional
Tolak Wacana Penjudi Online Diberi Bansos, MUI: Berjudi Pilihan Hidup Pelaku

Tolak Wacana Penjudi Online Diberi Bansos, MUI: Berjudi Pilihan Hidup Pelaku

Nasional
MUI Keberatan Wacana Penjudi Online Diberi Bansos

MUI Keberatan Wacana Penjudi Online Diberi Bansos

Nasional
[POPULER NASIONAL] Menkopolhukam Pimpin Satgas Judi Online | PDI-P Minta KPK 'Gentle'

[POPULER NASIONAL] Menkopolhukam Pimpin Satgas Judi Online | PDI-P Minta KPK "Gentle"

Nasional
Tanggal 18 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 18 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Polisi Temukan Bahan Peledak Saat Tangkap Terduga Teroris di Karawang

Polisi Temukan Bahan Peledak Saat Tangkap Terduga Teroris di Karawang

Nasional
Polisi Tangkap Satu Terduga Teroris Pendukung ISIS dalam Penggerebekan di Karawang

Polisi Tangkap Satu Terduga Teroris Pendukung ISIS dalam Penggerebekan di Karawang

Nasional
BPIP: Kristianie Paskibraka Terbaik Maluku Dicoret karena Tak Lolos Syarat Kesehatan

BPIP: Kristianie Paskibraka Terbaik Maluku Dicoret karena Tak Lolos Syarat Kesehatan

Nasional
Sekjen Tegaskan Anies Tetap Harus Ikuti Aturan Main meski Didukung PKB Jakarta Jadi Cagub

Sekjen Tegaskan Anies Tetap Harus Ikuti Aturan Main meski Didukung PKB Jakarta Jadi Cagub

Nasional
PKB Tak Resisten Jika Anies dan Kaesang Bersatu di Pilkada Jakarta

PKB Tak Resisten Jika Anies dan Kaesang Bersatu di Pilkada Jakarta

Nasional
Ditanya Soal Berpasangan dengan Kaesang, Anies: Lebih Penting Bahas Kampung Bayam

Ditanya Soal Berpasangan dengan Kaesang, Anies: Lebih Penting Bahas Kampung Bayam

Nasional
Ashabul Kahfi dan Arteria Dahlan Lakukan Klarifikasi Terkait Isu Penangkapan oleh Askar Saudi

Ashabul Kahfi dan Arteria Dahlan Lakukan Klarifikasi Terkait Isu Penangkapan oleh Askar Saudi

Nasional
Timwas Haji DPR Ingin Imigrasi Perketat Pengawasan untuk Cegah Visa Haji Ilegal

Timwas Haji DPR Ingin Imigrasi Perketat Pengawasan untuk Cegah Visa Haji Ilegal

Nasional
Selain Faktor Kemanusian, Fahira Idris Sebut Pancasila Jadi Dasar Dukungan Indonesia untuk Palestina

Selain Faktor Kemanusian, Fahira Idris Sebut Pancasila Jadi Dasar Dukungan Indonesia untuk Palestina

Nasional
Kritik Pengalihan Tambahan Kuota Haji Reguler ke ONH Plus, Timwas Haji DPR: Apa Dasar Hukumnya?

Kritik Pengalihan Tambahan Kuota Haji Reguler ke ONH Plus, Timwas Haji DPR: Apa Dasar Hukumnya?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke