Salin Artikel

Yakin Demokrat Tak Akan Tinggalkan Prabowo, PAN Ingat Janji SBY Turun Gunung

"Partai Amanat Nasional sama sekali tidak ada rasa kekhawatiran, ketika kemudian Pak SBY menyatakan sikap yang tegas, lugas dengan penuh semangat untuk mendukung Pak Prabowo sebagai presiden dan akan turun gunung," kata Viva dalam tayangan Gaspol! Kompas.com, dikutip dari Youtube, Kamis (21/9/2023).

Perlu diketahui, Demokrat akan menggelar Rapimnas pada malam nanti. Di mana dalam rapimnas, Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) akan mendeklarasikan secara resmi dukungan partainya untuk Prabowo.

Meski begitu, Viva menegaskan bahwa PAN tidak akan mencampuri urusan Partai Demokrat dalam menentukan sikap untuk Pilpres 2024.

Menurut dia, dukungan untuk Prabowo bakal disampaikan Demokrat dengan melalui mekanisme internal partai.

"Partai Demokrat memiliki mekanisme organisasi sendiri, bagaimana dalam proses pengambilan keputusan organisasi partai itu, yang akan ditetapkan secara organisatory, secara musyawarah di internal mereka," ujar dia.

Juru Bicara PAN ini juga mengaku, PAN diundang dalam Rapimnas Demokrat malam nanti.

Dengan begitu, dia menegaskan bahwa PAN akan hadir dalam Rapimnas dan memberikan dukungan pada Demokrat.

"Insyaallah kita semuanya akan hadir di sana untuk memberikan penguatan, memberikan semangat dan memupuk rasa persaudaraan solidaritas dalam perjuangan di Pipres 2024," ucap Viva.

Sebagai informasi, Demokrat menggelar Rapimnas pada malam ini. Salah satu isinya yang ditunggu adalah pernyataan resmi sikap Demokrat untuk mendukung Prabowo Subianto.

Sebelumnya, komitmen sudah disampaikan AHY dan SBY untuk mendukung Prabowo.

Bahkan, SBY "all out" mendukung Prabowo lewat pernyataannya.

Ini disampaikan oleh Viva Yoga usai pertemuan dalam acara silaturahmi Partai Demokrat dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM) di kediaman Prabowo Subianto, Hambalang, Bogor, Minggu (17/9/2023) sore.

"Pak SBY sendiri menyatakan akan ikut turun gunung untuk mau memperjuangkan Pak Prabowo menjadi Presiden,” kata Viva Yoga.

Viva Yoga juga menyebut, SBY nyaman dengan bakal calon presiden Prabowo Subianto. Hal itu menjadi alasan Partai Demokrat ingin bergabung dengan KIM untuk mendukung Prabowo sebagai bakal capres 2024 mendatang.

https://nasional.kompas.com/read/2023/09/21/14455541/yakin-demokrat-tak-akan-tinggalkan-prabowo-pan-ingat-janji-sby-turun-gunung

Terkini Lainnya

Tak Setuju Perpanjangan Bansos Disebut Cawe-cawe, Dasco: Kecurigaan Tak Beralasan

Tak Setuju Perpanjangan Bansos Disebut Cawe-cawe, Dasco: Kecurigaan Tak Beralasan

Nasional
Tapera Dikhawatirkan Jadi Ladang Korupsi seperti Jiwasraya dan Asabri

Tapera Dikhawatirkan Jadi Ladang Korupsi seperti Jiwasraya dan Asabri

Nasional
Permintaan Otoritas Thailand, Chaowalit Si Buron Nomor 1 Tak Ditampilkan Saat Jumpa Pers

Permintaan Otoritas Thailand, Chaowalit Si Buron Nomor 1 Tak Ditampilkan Saat Jumpa Pers

Nasional
Soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas, Menteri LHK: Mereka kan Punya Sayap Bisnis

Soal Izin Usaha Tambang untuk Ormas, Menteri LHK: Mereka kan Punya Sayap Bisnis

Nasional
Bantah Bagi-bagi Kue dengan Izinkan Ormas Kelola Pertambangan, Menteri LHK: Ayo Lihat Dasarnya...

Bantah Bagi-bagi Kue dengan Izinkan Ormas Kelola Pertambangan, Menteri LHK: Ayo Lihat Dasarnya...

Nasional
Kewenangan Polri Blokir-Batasi Akses Internet Dianggap Langgar Hak Mendapat Informasi

Kewenangan Polri Blokir-Batasi Akses Internet Dianggap Langgar Hak Mendapat Informasi

Nasional
Jokowi Terima Kunjungan Menteri Iklim Norwegia di Istana, Bahas Masalah Sawit hingga Aksi Iklim

Jokowi Terima Kunjungan Menteri Iklim Norwegia di Istana, Bahas Masalah Sawit hingga Aksi Iklim

Nasional
Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Diisi Petinggi Gerindra, Dasco: Itu Hak Presiden Terpilih

Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Diisi Petinggi Gerindra, Dasco: Itu Hak Presiden Terpilih

Nasional
Pertiwi Pertamina Dorong Gaya Hidup Berkelanjutan dan Kesejahteraan Holistik Pekerja Pertamina

Pertiwi Pertamina Dorong Gaya Hidup Berkelanjutan dan Kesejahteraan Holistik Pekerja Pertamina

Nasional
Fraksi PDI-P Usul Pasal TNI Bisa Pensiun Usia 65 Tahun Dikaji Ulang

Fraksi PDI-P Usul Pasal TNI Bisa Pensiun Usia 65 Tahun Dikaji Ulang

Nasional
Gunung Ibu di Halmahera Kembali Meletus, Abu Vulkanik Tertiup ke Pengungsian Warga

Gunung Ibu di Halmahera Kembali Meletus, Abu Vulkanik Tertiup ke Pengungsian Warga

Nasional
Prabowo Sebut Indonesia Siap Evakuasi dan Rawat hingga 1.000 Warga Palestina di RS Indonesia

Prabowo Sebut Indonesia Siap Evakuasi dan Rawat hingga 1.000 Warga Palestina di RS Indonesia

Nasional
Anggota Komisi I DPR Yakin RUU TNI Tak Bangkitkan Dwifungsi ABRI

Anggota Komisi I DPR Yakin RUU TNI Tak Bangkitkan Dwifungsi ABRI

Nasional
Bertemu Menhan AS, Prabowo: Saya Apresiasi Dukungan AS Dalam Modernisasi Alutsista TNI

Bertemu Menhan AS, Prabowo: Saya Apresiasi Dukungan AS Dalam Modernisasi Alutsista TNI

Nasional
Bertemu Zelensky, Prabowo Bahas Bantuan Kemanusiaan untuk Gaza

Bertemu Zelensky, Prabowo Bahas Bantuan Kemanusiaan untuk Gaza

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke