Salin Artikel

Gerindra Yakin Prabowo Menang Telak jika Ganjar-Anies Bersatu

Hal ini menyusul adanya hasil survei Litbang Kompas yang menunjukkan potensi kemenangan keduanya atas Prabowo Subianto melalui skema head to head.

"Justru semakin optimis (menang), sangat-sangat yakin. Justru itulah kunci kemenangan kami," kata Habiburokhman saat ditemui di Lapangan Bola Gedung, Condet, Jakarta Timur, Sabtu (26/8/2023).

Ia mengatakan, peluang kemenangan Prabowo bisa terjadi lantaran Gerindra konsisten menjadi partai yang akan melanjutkan program-program pemerintahan selanjutnya.

Sementara itu, ia mengatakan, koalisi yang mendeklarasikan Anies Baswedan saat ini merupakan koalisi perubahan, yang bertentangan dengan narasi keberlanjutan.

"Teman-teman Gerindra konsisten 100 persen keberlanjutan. Kita tidak ada mix antara keberlanjutan dengan perubahan yang ekstrem," ujar Habiburokhman.

"Karena kami konsisten pada sikap kami, yaitu melanjutkan situasi yang sudah sangat baik ini. Capaian-capaian yang sudah sangat maksimal ini, kami tinggal lanjutkan," katanya lagi.

Lebih lanjut, ia bertanya-tanya bagaimana caranya mencampurkan antara keberlanjutan dan perubahan jika Ganjar dan Anies resmi berduet.

"Enggak tahu caranya bagaimana kalau ada orang yang mix antara perubahan dan keberlanjutan. Kami 100 persen akan melanjutkan capaian pemerintah Pak Jokowi," ujarnya.

Saat itu, Said mengaku tidak mau meremehkan potensi Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo memenangkan skema head to head melawan Prabowo dari hasil survei Litbang Kompas.

"Bagi kami, Anies Baswedan bukan kompetitor yang patut diremehkan. Beliau dengan Ganjar adalah sosok calon pemimpin yang cerdas," ujar Said saat dimintai konfirmasi pada 21 Agustus 2023.

Ia mengatakan, Anies dan Ganjar merupakan satu almamater, yakni lulusan Universitas Gadjah Mada (UGM). Oleh karena itu, Said membayangkan Anies dan Ganjar bersatu di Pilpres 2024.

"Apalagi, jika keduanya bisa bergabung menjadi satu kekuatan. Tentu akan makin bagus buat masa depan kepemimpinan nasional kita ke depan, sama-sama masih muda, cerdas, dan energik," kata Said.

https://nasional.kompas.com/read/2023/08/26/12445001/gerindra-yakin-prabowo-menang-telak-jika-ganjar-anies-bersatu

Terkini Lainnya

Tanggal 13 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 13 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Demokrat Beri Rekomendasi Herman Deru-Cik Ujang untuk Pilkada Sumsel dan Murad-Michael ke Pilkada Maluku

Demokrat Beri Rekomendasi Herman Deru-Cik Ujang untuk Pilkada Sumsel dan Murad-Michael ke Pilkada Maluku

Nasional
Indonesia Lolos Putaran Tiga Kualifikasi Piala Dunia, Jokowi: Ini Sebuah Sejarah

Indonesia Lolos Putaran Tiga Kualifikasi Piala Dunia, Jokowi: Ini Sebuah Sejarah

Nasional
Tanggal 12 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 12 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
PPP Tak Lolos ke Parlemen Buntut 'Gagap' Menghadapi Perubahan Pemilih

PPP Tak Lolos ke Parlemen Buntut "Gagap" Menghadapi Perubahan Pemilih

Nasional
Gus Halim Ingin Realisasikan Bank Desa Terbentuk di Setiap Desa

Gus Halim Ingin Realisasikan Bank Desa Terbentuk di Setiap Desa

Nasional
Pertama Kali, Jemaah Haji Indonesia Dapat Paket Konsumsi Lengkap Selama Armuzna

Pertama Kali, Jemaah Haji Indonesia Dapat Paket Konsumsi Lengkap Selama Armuzna

Nasional
Saat Wakapolri Berlari Kecil Dicecar Wartawan soal DPO Vina Cirebon dan Kasus Polwan Bakar Suami

Saat Wakapolri Berlari Kecil Dicecar Wartawan soal DPO Vina Cirebon dan Kasus Polwan Bakar Suami

Nasional
LPSK: Keterangan Saksi Kasus Vina Inkonsisten dan Tak Bersesuaian

LPSK: Keterangan Saksi Kasus Vina Inkonsisten dan Tak Bersesuaian

Nasional
Kejagung Periksa Eks Dirut Antam Terkait Korupsi Pengelolaan Emas 109 Ton

Kejagung Periksa Eks Dirut Antam Terkait Korupsi Pengelolaan Emas 109 Ton

Nasional
Duga LHKPN Banyak yang Tidak Benar, KPK: Karena Enggak Ada Sanksi

Duga LHKPN Banyak yang Tidak Benar, KPK: Karena Enggak Ada Sanksi

Nasional
'Tak Ada Cara Lain yang Bisa Antarkan PPP Lolos ke Parlemen'

"Tak Ada Cara Lain yang Bisa Antarkan PPP Lolos ke Parlemen"

Nasional
Korban Judi 'Online' Terus Berjatuhan, DPR: Tidak Bisa Main-main Lagi

Korban Judi "Online" Terus Berjatuhan, DPR: Tidak Bisa Main-main Lagi

Nasional
Jokowi Saksikan Langsung Laga Indonesia Vs Filipina di GBK

Jokowi Saksikan Langsung Laga Indonesia Vs Filipina di GBK

Nasional
Tak Musuhi Parpol Apa pun, PKS Terbuka Gandeng PDI-P di Pilkada Jakarta

Tak Musuhi Parpol Apa pun, PKS Terbuka Gandeng PDI-P di Pilkada Jakarta

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke