Salin Artikel

Tanggal 25 Agustus Memperingati Hari Apa?

KOMPAS.com – Tanggal 25 Agustus 2023 jatuh pada hari Jumat. Tanggal ini diperingati sebagai Hari Perumahan Nasional.

Selain itu, terdapat pula peringatan dan perayaan lain pada hari ini. Berikut beberapa peringatan yang jatuh pada 25 Agustus 2023.

Hari Perumahan Nasional

Setiap tanggal 25 Agustus diperingati sebagai Hari Perumahan Nasional (Harpernas). 

Melansir dari situs resmi Kementerian PUPR, adanya hari ini untuk memperingati Kongres Perumahan Rakyat Sehat yang digelar pada 25–30 Agustus 1950 di Bandung.

Kongres tersebut dihadirkan oleh Wakil Presiden Pertama Republik Indonesia Muhammad Hatta yang juga kemudian dikenal sebagai Bapak Perumahan Nasional.

Kongres ini menjadi tonggak sejarah perumahan di Indonesia hingga kemudian 25 Agustus ditetapkan sebagai Hari Perumahan Nasional berdasarkan Keputusan Menteri Negara Perumahan Rakyat Nomor 46/KPTS/M/2008.

Setiap tahunnya tema yang diusung berbeda-beda. Untuk tahun 2023 ini mengusung tema “Melanjutkan Kolaborasi Wujudkan Hunian Layak, Berkelanjutan, dan Terjangkau Untuk Semua”.

Peringatan Hapernas menjadi momentum untuk mengingatkan kembali amanat Hatta dalam Kongres Perumahan Rakyat Sehat Tahun 1950. Kala itu ia berpesan agar cita-cita perumahan untuk rakyat dapat dicapai apabila kita bersungguh- sungguh mau berusaha. 

Hari Kemerdekaan Uruguay

Hari Kemerdekaan Uruguay terjadi pada 25 Agustus 1825. Uruguay merdeka dari Brazil dengan berhasil mendapatkan sejumlah provinsi yakni Canelones, Cerro Largo, Colonia, Durazno, Maldonado, Montevideo, Paysandú, San José, y Soriano.

Perjuangan untuk mendapatkan negara merdeka Uruguay sudah terjadi dari awal tahun 1500-an ketika penjelajah Portugis dan penjajah Spanyol tiba di wilayah tersebut.

Selama berabad-abad, Uruguay melakukan perlawanan seadanya dengan mendapatkan kemenangan dari jajahan Spanyol pada tahun 1811. Uruguay kemudian dianeksasi oleh Brasil dan di bawah kendali Portugal.

Pada tahun 1825, baru kemudian masyarakat Uruguay bergabung dengan banyak negara lain untuk memberontak dan mendorong kemerdekaan. Akibatnya, terjadi perang selama 500 hari.

Meski dulu dikenal karena ketidakmampuan ekonomi namun kini selama beberapa dekade terakhir, masyarakat Uruguay terus mengalami peningkatan kondisi hidup dan kesejahteraan secara umum.

https://nasional.kompas.com/read/2023/08/24/00000031/tanggal-25-agustus-memperingati-hari-apa-

Terkini Lainnya

34 dari 37 WNI yang Berhaji Tanpa Visa Haji Dibebaskan dan Dipulangkan ke Tanah Air

34 dari 37 WNI yang Berhaji Tanpa Visa Haji Dibebaskan dan Dipulangkan ke Tanah Air

Nasional
KPU Akan Rapat Internal dan Konsultasi dengan DPR Usai MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

KPU Akan Rapat Internal dan Konsultasi dengan DPR Usai MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

Nasional
TNI Siap Dikirim ke Gaza untuk Operasi Perdamaian

TNI Siap Dikirim ke Gaza untuk Operasi Perdamaian

Nasional
Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Nasional
PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

Nasional
Hasto Curiga Ada 'Orderan' di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Hasto Curiga Ada "Orderan" di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Nasional
Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Nasional
Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Nasional
Prabowo Bentuk Gugus Sinkronisasi, Hasto Singgung Rekomendasi Tim Transisi Era Jokowi

Prabowo Bentuk Gugus Sinkronisasi, Hasto Singgung Rekomendasi Tim Transisi Era Jokowi

Nasional
Jokowi Kunker ke Kalimantan Timur Usai Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

Jokowi Kunker ke Kalimantan Timur Usai Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

Nasional
Gantikan Laksda Retiono, Brigjen Taufik Budi Resmi Jabat Komandan PMPP TNI

Gantikan Laksda Retiono, Brigjen Taufik Budi Resmi Jabat Komandan PMPP TNI

Nasional
PKB Ngotot Ingin Gus Yusuf Jadi Calon Gubernur di Pilkada Jateng 2024

PKB Ngotot Ingin Gus Yusuf Jadi Calon Gubernur di Pilkada Jateng 2024

Nasional
PKB Bilang Anies Tak Dapat Keistimewaan, Harus Ikut Uji Kelayakan Jika Ingin Tiket Pilkada

PKB Bilang Anies Tak Dapat Keistimewaan, Harus Ikut Uji Kelayakan Jika Ingin Tiket Pilkada

Nasional
Riset yang Didanai BPDPKS Diyakini Jadi “Problem Solving” Industri Sawit

Riset yang Didanai BPDPKS Diyakini Jadi “Problem Solving” Industri Sawit

Nasional
PAN DKI Ingin Duetkan Anak Zulhas dan Jokowi pada Pilkada Jakarta 2024

PAN DKI Ingin Duetkan Anak Zulhas dan Jokowi pada Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke