Salin Artikel

Bicara dengan Prabowo Usai Hadiri Sidang Tahunan MPR, Effendi Simbolon: Bapak Tanya Kabar

JAKARTA, KOMPAS.com - Politikus PDI-P Effendi Simbolon mengungkap isi perbincangannya dengan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto usai menghadiri acara Sidang Tahunan MPR, di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (16/8/2023).

"Ya, bapak tanya, apa kabar? Sehat? Udah itu saja," kata Effendi saat ditemui.

Ia pun meyakini bahwa PDI-P tak akan mempersoalkan pertemuannya dengan Prabowo di Kompleks Parlemen.

Apalagi, Effendi sudah dipanggil oleh DPP PDI-P setelah menyebut bakal capres Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) itu cocok menakhodai RI.

"Masa enggak boleh (bicara dengan Prabowo)," yakin Effendi.

Anggota Komisi I DPR ini juga yakin tak akan dipanggil DPP PDI-P setelah perbincangan dengan Prabowo untuk kali kedua.

"Masa, iya sih (bakal dipanggil lagi)?" tanya dia.

Di samping Effendi, terlihat anggota DPR Fraksi Gerindra Yan Permenas Mandenas.

Yan menimpali jawaban Effendi yang tak yakin bakal dipanggil DPP PDI-P itu.

"Kan mau koalisi sama PDI-P," jawab Yan.

Effendi menambahkan, berbincang dengan tokoh adalah hal biasa, termasuk dengan Prabowo.

Apalagi, ia mencoba meyakini bahwa perbincangannya dengan Prabowo sebatas sapaan singkat.

"Ya, kita say hallo saja. Kan, ketemu," ucapnya.

Diberitakan sebelumnya, momen Effendi Simbolon berbincang dengan Prabowo terjadi usai keduanya menghadiri Sidang Tahunan MPR.

Keduanya terlihat akrab berbincang didampingi politikus Gerindra Andre Rosiade.

Namun tak diketahui isi perbincangan keduanya saat itu.

Setelah berbincang dengan Effendi, Prabowo juga sungkem ke istri almarhum Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Sinta Nuriyah.

Momen sungkem itu disaksikan oleh putri Gus Dur, Yenny Wahid.

https://nasional.kompas.com/read/2023/08/16/18492081/bicara-dengan-prabowo-usai-hadiri-sidang-tahunan-mpr-effendi-simbolon-bapak

Terkini Lainnya

Kejagung Periksa Adik Harvey Moeis Jadi Saksi Kasus Korupsi Timah

Kejagung Periksa Adik Harvey Moeis Jadi Saksi Kasus Korupsi Timah

Nasional
SYL Ngaku Bayar Eks Jubir KPK Febri Diansyah Jadi Pengacara dengan Uang Pribadi

SYL Ngaku Bayar Eks Jubir KPK Febri Diansyah Jadi Pengacara dengan Uang Pribadi

Nasional
PDI-P Sebut Pemanggilan Hasto oleh Polda Metro Jaya Upaya Bungkam Suara Kritis

PDI-P Sebut Pemanggilan Hasto oleh Polda Metro Jaya Upaya Bungkam Suara Kritis

Nasional
Apresiasi Perwira Inovatif, Annual Pertamina Awards Ke-14 Resmi Dibuka

Apresiasi Perwira Inovatif, Annual Pertamina Awards Ke-14 Resmi Dibuka

Nasional
Bertanya ke Saksi, SYL Tegaskan Bagikan Sembako hingga Sewa Pesawat untuk Kepentingan Masyarakat

Bertanya ke Saksi, SYL Tegaskan Bagikan Sembako hingga Sewa Pesawat untuk Kepentingan Masyarakat

Nasional
162.961 Jemaah Haji Sudah Tiba di Arab Saudi, 36 Wafat

162.961 Jemaah Haji Sudah Tiba di Arab Saudi, 36 Wafat

Nasional
34 dari 37 WNI yang Berhaji Tanpa Visa Haji Dibebaskan dan Dipulangkan ke Tanah Air

34 dari 37 WNI yang Berhaji Tanpa Visa Haji Dibebaskan dan Dipulangkan ke Tanah Air

Nasional
KPU Akan Rapat Internal dan Konsultasi dengan DPR Usai MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

KPU Akan Rapat Internal dan Konsultasi dengan DPR Usai MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

Nasional
TNI Siap Dikirim ke Gaza untuk Operasi Perdamaian

TNI Siap Dikirim ke Gaza untuk Operasi Perdamaian

Nasional
Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Nasional
PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

Nasional
Hasto Curiga Ada 'Orderan' di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Hasto Curiga Ada "Orderan" di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Nasional
Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Nasional
Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Nasional
Prabowo Bentuk Gugus Sinkronisasi, Hasto Singgung Rekomendasi Tim Transisi Era Jokowi

Prabowo Bentuk Gugus Sinkronisasi, Hasto Singgung Rekomendasi Tim Transisi Era Jokowi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke