Salin Artikel

Wapres Lepas Ekspor Jahe hingga Durian Rp 12,45 Triliun ke 176 Negara

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Presiden Ma'ruf Amin melepas ekspor beragam komoditas pertanian senilai Rp 12,45 triliun ke 176 negara di Terminal Peti Kemas Koja, Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Selasa (15/8/2023) siang.

"Hari ini kita saksikan pelepasan ekspor komoditas pertanian berupa jahe, susu, telur, dan durian senilai Rp 12,45 triliun ke 176 negara," kata Ma'ruf dalam sambutannya, Selasa.

Ma'ruf bersyukur lantaran beberapa komoditas unggulan pertanian dapat memasok pasar ekspor ke sejumlah negara, di samping memenuhi kebutuhan dalam negeri.

Ia menyebutkan, menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), volume ekspor pertanian hingga Juni 2023 telah mencapai 21,2 juta ton.

"Semoga ekspor produk pertanian Indonesia semakin meningkat, baik volume maupun nilai rupiahnya. Tentu dengan tetap mengutamakan keamanan pasokan dan stabilitas harga komoditas di dalam negeri," ujar Ma'ruf.

Ia pun menyampaikan ada sejumlah hal yang perlu dicermati demi mendorong pertumbuhan sektor pertanian agar kembali normal bahkan lebih tinggi dibanding masa sebelum pandemi Covid-19.

Pertama, ia menyoroti ekspor komoditas pertanian saat ini masih didominasi oleh subsektor perkebunan, terutama kelapa sawit.

"Saya minta, terus tingkatkan produksi subsektor peternakan, hortikultura, dan tanaman pangan. Kita juga punya beragam produk ekspor potensial, seperti porang, maggot, dan sebagainya," kata Ma'ruf.

Kedua, Ma'ruf menekankan bahwa ekspor produk pertanian tidak harus dalam volume besar tetapi nilai tambahnya yang mesti terus ditingkatkan.

"Dalam banyak kesempatan, saya selalu ingatkan, untuk lakukan hilirisasi. Olah dahulu produk-produk pertanian, baru diekspor. Kita harus selalu cerdik mengambil setiap peluang," ujar dia.

Ketiga, Ma'ruf meminta ada kreativitas dan inovasi untuk mempermudah dan mempersingkat proses izin ekspor pertanian.

Ia mengatakan, usaha mikro, kecil, dan menengah serta sumber daya manusia di bidang pertanian harus terus didukung dan didampingi agar memahami syarar, alur, serta proses dalam kegiatan ekspor komoditas pertanian.

"Dorong tiap daerah agar terus mengembangkan produk unggulan berkualitas ekspor, menumbuhkan eksportir baru, dan menambah mitra dagang luar negeri, melalui kerja sama bilateral dengan dibantu oleh perwakilan RI di luar negeri," ujar Ma'ruf.

https://nasional.kompas.com/read/2023/08/15/16261201/wapres-lepas-ekspor-jahe-hingga-durian-rp-1245-triliun-ke-176-negara

Terkini Lainnya

Idul Adha 2024, Ma'ruf Amin Ajak Umat Islam Tingkatkan Kepedulian Sosial dan Saling Bantu

Idul Adha 2024, Ma'ruf Amin Ajak Umat Islam Tingkatkan Kepedulian Sosial dan Saling Bantu

Nasional
Jokowi, Megawati, hingga Prabowo Sumbang Hewan Kurban ke Masjid Istiqlal

Jokowi, Megawati, hingga Prabowo Sumbang Hewan Kurban ke Masjid Istiqlal

Nasional
KIM Disebut Setuju Usung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta, Golkar: Lihat Perkembangan Elektabilitasnya

KIM Disebut Setuju Usung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta, Golkar: Lihat Perkembangan Elektabilitasnya

Nasional
Isu Perombakan Kabinet Jokowi, Sandiaga: Saya Siap Di-'reshuffle' Kapan Pun

Isu Perombakan Kabinet Jokowi, Sandiaga: Saya Siap Di-"reshuffle" Kapan Pun

Nasional
Hadiri Lion Dance Exhibition, Zita Anjani Senang Barongsai Bertahan dan Lestari di Ibu Kota

Hadiri Lion Dance Exhibition, Zita Anjani Senang Barongsai Bertahan dan Lestari di Ibu Kota

Nasional
Timwas Haji DPR Ajak Masyarakat Doakan Keselamatan Jemaah Haji dan Perdamaian Palestina

Timwas Haji DPR Ajak Masyarakat Doakan Keselamatan Jemaah Haji dan Perdamaian Palestina

Nasional
5 Perbaikan Layanan Haji 2024 untuk Jemaah Indonesia: 'Fast Track' hingga Fasilitas buat Lansia

5 Perbaikan Layanan Haji 2024 untuk Jemaah Indonesia: "Fast Track" hingga Fasilitas buat Lansia

Nasional
Timwas Haji DPR Ingatkan Panitia di Arab Saudi untuk Selalu Awasi Pergerakan Jemaah

Timwas Haji DPR Ingatkan Panitia di Arab Saudi untuk Selalu Awasi Pergerakan Jemaah

Nasional
Safenet Nilai Pemblokiran X/Twitter Bukan Solusi Hentikan Konten Pornografi

Safenet Nilai Pemblokiran X/Twitter Bukan Solusi Hentikan Konten Pornografi

Nasional
Pastikan Keamanan Pasokan Energi, Komut dan Dirut Pertamina Turun Langsung Cek Kesiapan di Lapangan

Pastikan Keamanan Pasokan Energi, Komut dan Dirut Pertamina Turun Langsung Cek Kesiapan di Lapangan

Nasional
Bersikeras Usung Ridwan Kamil di Jawa Barat, Golkar: Di Jakarta Surveinya Justru Nomor 3

Bersikeras Usung Ridwan Kamil di Jawa Barat, Golkar: Di Jakarta Surveinya Justru Nomor 3

Nasional
Soal Tawaran Masuk Kabinet Prabowo-Gibran, Sandiaga: Lebih Berhak Pihak yang Berkeringat

Soal Tawaran Masuk Kabinet Prabowo-Gibran, Sandiaga: Lebih Berhak Pihak yang Berkeringat

Nasional
PPP Tak Lolos Parlemen, Sandiaga: Saya Sudah Dievaluasi

PPP Tak Lolos Parlemen, Sandiaga: Saya Sudah Dievaluasi

Nasional
Respons Menko PMK, Komisi VIII DPR: Memberi Bansos Tidak Hentikan Kebiasaan Berjudi

Respons Menko PMK, Komisi VIII DPR: Memberi Bansos Tidak Hentikan Kebiasaan Berjudi

Nasional
Eks Penyidik Sebut KPK Tak Mungkin Asal-asalan Sita HP Hasto PDI-P

Eks Penyidik Sebut KPK Tak Mungkin Asal-asalan Sita HP Hasto PDI-P

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke