Salin Artikel

Kemenkes Catat 35.694 Kasus DBD Tahun Ini, Kematian Tembus 270 Orang

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) melaporkan, sebanyak 35.694 kasus demam berdarah (DBD) terjadi di Indonesia hingga minggu ke-22 pada tahun 2023.

Kasus tersebut paling banyak tersebar di Jawa Barat dengan lebih dari 6.000 kasus, disusul Bali sebesar 3.400 kasus, lalu Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

"Tahun 2023 kasus paling banyak di Jawa Barat. Yang kedua Bali, disusul Jawa Tengah, Jawa Timur, dan NTB. Jadi Bali ini menjadi perhatian karena jumlah kasusnya semakin banyak," kata Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Kemenkes Imran Pambudi dalam konferensi pers daring, Senin (12/6/2023).

Imran menyampaikan, lima kota dengan kasus paling tinggi pada tahun 2023 secara berurutan, yaitu Kota Denpasar, Kota Bandung, Bima, Kabupaten Badung, dan Kota Balikpapan.

Pada tahun yang sama, total kematian mencapai 270 kasus. Kasus kematian ini tertinggi di Provinsi Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur, NTB, dan Kalimantan Timur.

Adapun lima kota dengan kematian tertinggi, yaitu Kendal, Bima, Probolinggo, Semarang, dan Blora.

Sementara itu, case fatality rate (CFR) tertinggi meliputi Kabupaten Kaur sebesar 33,3; Majene sebesar 25; Bangka Selatan mencapai 10,6; Muara Enim mencapai 9,5; dan Kepulauan Sangihe 8.

"Jadi ini menunjukkan masalah pertolongannya. Pembawanya terlambat, maka itu pertolongan di faskes kita optimalkan," tutur dia.

Sedangkan pada tahun 2022, angka kejadian DBD mencapai 143.184 dengan mayoritas kasus atau 36.500 kasus berada di Jawa Barat. Lalu disusul oleh Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Sumatera Utara.

Namun jika dilihat berdasarkan incident rate per 100.000 penduduk, wilayah dengan kasus paling banyak berada di Kalimantan Utara, diikuti Bangka Belitung, dan Bali.

Tercatat, terdapat 1.236 kasus kematian DBD selama tahun 2022. Sebanyak 63 persen kasus kematian terjadi pada anak berusia 0-14 tahun.

"Kasus kematian yang paling banyak ada di Jawa Barat, disusul Jawa Tengah, dan Jawa Timur, dan Sumatera Utara. Kalau kita lihat dari case fatality rate-nya yaitu jumlah meninggal dibagi jumlah kasus, yang di atas 1 itu di Sumsel, Kalbar Kaltara, Jatim, dan Jateng," jelas dia.

https://nasional.kompas.com/read/2023/06/12/12403591/kemenkes-catat-35694-kasus-dbd-tahun-ini-kematian-tembus-270-orang

Terkini Lainnya

Putus Internet ke Kamboja dan Filipina, Menkominfo: Upaya Berantas Judi 'Online'

Putus Internet ke Kamboja dan Filipina, Menkominfo: Upaya Berantas Judi "Online"

Nasional
Pemerintah Putus Akses Internet Judi 'Online' Kamboja dan Filipina

Pemerintah Putus Akses Internet Judi "Online" Kamboja dan Filipina

Nasional
Upaya Berantas Judi 'Online' dari Mekong Raya yang Jerat 2,3 Juta Penduduk Indonesia...

Upaya Berantas Judi "Online" dari Mekong Raya yang Jerat 2,3 Juta Penduduk Indonesia...

Nasional
Keamanan Siber di Pusat Data Nasional: Pelajaran dari Gangguan Terbaru

Keamanan Siber di Pusat Data Nasional: Pelajaran dari Gangguan Terbaru

Nasional
Tanggal 26 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 26 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Letjen Suryo Prabowo Luncurkan Buku 'Mengantar Provinsi Timor Timur Merdeka Menjadi Timor Leste'

Letjen Suryo Prabowo Luncurkan Buku "Mengantar Provinsi Timor Timur Merdeka Menjadi Timor Leste"

Nasional
Resmikan Destinasi Wisata Aglaonema Park di Sleman, Gus Halim: Ini Pertama di Indonesia

Resmikan Destinasi Wisata Aglaonema Park di Sleman, Gus Halim: Ini Pertama di Indonesia

Nasional
Drag Fest 2024 , Intip Performa Pertamax Turbo untuk Olahraga Otomotif

Drag Fest 2024 , Intip Performa Pertamax Turbo untuk Olahraga Otomotif

Nasional
2.000-an Nadhliyin Hadiri Silaturahmi NU Sedunia di Mekkah

2.000-an Nadhliyin Hadiri Silaturahmi NU Sedunia di Mekkah

Nasional
TNI AD: Prajurit Gelapkan Uang untuk Judi 'Online' Bisa Dipecat

TNI AD: Prajurit Gelapkan Uang untuk Judi "Online" Bisa Dipecat

Nasional
Airlangga Yakin Jokowi Punya Pengaruh dalam Pilkada meski Sebut Kearifan Lokal sebagai Kunci

Airlangga Yakin Jokowi Punya Pengaruh dalam Pilkada meski Sebut Kearifan Lokal sebagai Kunci

Nasional
TNI AD Mengaku Siapkan Pasukan dan Alutsista untuk ke Gaza

TNI AD Mengaku Siapkan Pasukan dan Alutsista untuk ke Gaza

Nasional
Mitigasi Gangguan PDN, Ditjen Imigrasi Tambah 100 Personel di Bandara Soekarno-Hatta

Mitigasi Gangguan PDN, Ditjen Imigrasi Tambah 100 Personel di Bandara Soekarno-Hatta

Nasional
Pusat Data Nasional Diperbaiki, Sebagian Layanan 'Autogate' Imigrasi Mulai Beroperasi

Pusat Data Nasional Diperbaiki, Sebagian Layanan "Autogate" Imigrasi Mulai Beroperasi

Nasional
Satgas Judi 'Online' Akan Pantau Pemain yang 'Top Up' di Minimarket

Satgas Judi "Online" Akan Pantau Pemain yang "Top Up" di Minimarket

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke