Salin Artikel

Provinsi Lampung Berhasil Jadi Juara Umum Gelar TTG Nusantara XXIV

KOMPAS.com – Provinsi Lampung berhasil keluar menjadi juara umum pada kegiatan Gelar Tekhnologi Tepat Guna (TTG) Nusantara XXIV Tahun 2023.

Hal tersebut diumumkan oleh Kepala Pusat Daya Saing Kementerian Desa Pembangunan dan Transmigrasi (Kemendes PDTT), Helmiati Nuhung, saat closing ceremony di Pusat Kegiatan Olahraga (PKOR) Way Halim, Bandar Lampung.

“Lampung keluar sebagai juara umum setelah menjadi pemenang dari beragam perlombaan,” ujar Helmiati lewat rilis yang diterima Kompas.com, Sabtu (10/6/2023).

Ia menjelaskan, Lampung meraih Juara 3 dalam Lomba Inovasi Teknologi Tepat Guna. Tak hanya itu, Lampung juga meraih Juara 1 pada lomba Teknologi Tepat Guna Unggulan.

“Selanjutnya, Lampung keluar sebagai Juara 1 Lomba Cepat Tepat (LCT) Nusantara, Juara 1 Lomba Stand, Juara 2 Lomba Posyantek Desa Berprestasi, serta Juara Terbaik dan Juara 2 Fashion Show,” tambahnya.

Adapun trofi Juara Umum diserahkan langsung oleh Kepala Badan Pengembangan dan Informasi Kemendes PDTT, Ivanovich Agusta, kepada Asisten Bidang Administrasi Umum Pemerintah Provinsi Senen Mustakim bersama Kepala Dinas Pemberdayan Masyarakat Desa dan Transmigrasi Provinsi Lampung, Zaidirina.

“Trofi Juara Umum menunjukkan keunggulan Provinsi Lampung pada Gelar TTG Nusantara 2023. Tentu, (prestasi) ini (bias dicapai karena) dimulai (dengan) persiapan yang baik,” ujar Ivanovich.

Zaidirina pun menambahkan bahwa persiapan matang sudah dijalankan Lampung sejak 2022.

“Segera setelah Lampung ditunjuk menjadi tuan rumah perhelatan besar Gelar TTG Nusantara XXIV Tahun 2023 (kami mempersiapkan semuanya dengan matang). Strateginya (adalah dengan) kami mendukung kebijakan, alat dan pendanaan bagi inovator di desa-desa di Lampung,” tutur Zaidirina.

Sebagai informasi, Gelar TTG Nusantara berlangsung meriah sejak Kamis (1/6/2023) hingga Minggu (11/6/2023).

Selain kompetisi, ada pula pasar rakyat lengkap dengan panggung kesenian dalam gelaran itu.

Acara makin lengkap dengan diselenggarakannya gala dinner, lalu dilanjutkan upacara pembukaan, lokakarya, serta pameran TTG.

Di lingkungan PKOR Way Halim, juga dilaksanakan sosialisasi laporan keuangan Badan Usaha Milik Desa (BUMDesa). Terakhir, diselenggarakan pula lomba fashion show kreatif, lomba cepat tepat, serta lomba stand.

Upacara penutupan Gelar TTG Nusantara dimulai dengan tarian Jao Jao persembahan Dinas Pemberdayaan Masyrakat dan Desa (PMD) Mesuji. Tarian berikutnya ialah Cak Culai yang membuat gelaran makin meriah.

https://nasional.kompas.com/read/2023/06/11/09214091/provinsi-lampung-berhasil-jadi-juara-umum-gelar-ttg-nusantara-xxiv

Terkini Lainnya

Bertemu Menhan AS, Prabowo: Saya Apresiasi Dukungan AS Dalam Modernisasi Alutsista TNI

Bertemu Menhan AS, Prabowo: Saya Apresiasi Dukungan AS Dalam Modernisasi Alutsista TNI

Nasional
Bertemu Zelensky, Prabowo Bahas Bantuan Kemanusiaan untuk Gaza

Bertemu Zelensky, Prabowo Bahas Bantuan Kemanusiaan untuk Gaza

Nasional
Keluarga Besar Sigar Djojohadikusumo Gelar Syukuran Terpilihnya Prabowo Presiden RI di Langowan

Keluarga Besar Sigar Djojohadikusumo Gelar Syukuran Terpilihnya Prabowo Presiden RI di Langowan

Nasional
Banyak Keterlambatan, Ketepatan Penerbangan Jemaah Haji Baru 86,99 Persen

Banyak Keterlambatan, Ketepatan Penerbangan Jemaah Haji Baru 86,99 Persen

Nasional
Kemenhub Catat 48 Keterlambatan Penerbangan Jemaah Haji, Paling Banyak Garuda Indonesia

Kemenhub Catat 48 Keterlambatan Penerbangan Jemaah Haji, Paling Banyak Garuda Indonesia

Nasional
PSI: Putusan MA Tak Ada Kaitannya dengan PSI maupun Mas Kaesang

PSI: Putusan MA Tak Ada Kaitannya dengan PSI maupun Mas Kaesang

Nasional
Kunker ke Sichuan, Puan Dorong Peningkatan Kerja Sama RI-RRC

Kunker ke Sichuan, Puan Dorong Peningkatan Kerja Sama RI-RRC

Nasional
Jokowi Beri Ormas izin Usaha Tambang, PGI: Jangan Kesampingkan Tugas Utama Membina Umat

Jokowi Beri Ormas izin Usaha Tambang, PGI: Jangan Kesampingkan Tugas Utama Membina Umat

Nasional
MA Persilakan KY Dalami Putusan Batas Usia Calon Kepala Daerah

MA Persilakan KY Dalami Putusan Batas Usia Calon Kepala Daerah

Nasional
Tingkatkan Pelayanan, Pertamina Patra Niaga Integrasikan Sistem Per 1 Juni 2024

Tingkatkan Pelayanan, Pertamina Patra Niaga Integrasikan Sistem Per 1 Juni 2024

Nasional
Politik Belah Bambu, PDI-P Bantah Tudingan Projo yang Ingin Pisahkan Jokowi dan Prabowo

Politik Belah Bambu, PDI-P Bantah Tudingan Projo yang Ingin Pisahkan Jokowi dan Prabowo

Nasional
Narasi Anak Muda Maju Pilkada Usai Putusan MA Dianggap Cuma Pemanis

Narasi Anak Muda Maju Pilkada Usai Putusan MA Dianggap Cuma Pemanis

Nasional
Putusan MA Dianggap Pragmatisme Politik Jokowi demi Kaesang

Putusan MA Dianggap Pragmatisme Politik Jokowi demi Kaesang

Nasional
Prabowo Minta AS dan China Bijak supaya Tak Bawa Bencana

Prabowo Minta AS dan China Bijak supaya Tak Bawa Bencana

Nasional
Putusan MA Dianggap Semakin Menggerus Rasa Keadilan Masyarakat

Putusan MA Dianggap Semakin Menggerus Rasa Keadilan Masyarakat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke