"Kunjungan saya ke Malaysia akan kita gunakan untuk menyelesaikan perundingan-perundingan penting yang sudah berjalan bertahun-tahun dan tidak selesai," kata Jokowi dalam keterangan pers di Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Rabu pagi, dikutip dari YouTube Sekretariat Presiden.
"Yaitu isu perbatasan dan isu mengenai perlindungan PMI (Pekerja Migran Indonesia) Indonesia, dan tentunya hal-hal lain yang penting," imbuh dia.
Jokowi menuturkan, kunjungannya ke Malaysia hari ini merupakan kunjungan balasan setelah Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim berkunjung ke Indonesia pada Januari 2023 lalu.
Selain Anwar, Jokowi juga dijadwalkan bertemu dengan Raja Malaysia Yang Dipertuan Agong Sultan Abdullah.
Sebelum ke Malaysia, Jokowi akan singgah beberapa jam di Singapura untuk mengikuti berbicara dalam acara Ecoecosperity Week yang diadakan oleh Temasek Foundation.
Ia menuturkan, acara tersebut bakal dihadiri oleh kalangan investor, akademisi, dan pemerintah.
"Saya gunakan pertemuan ini untuk memperomosikan investasi, utamanya di bidang transisi energi, infrastruktur hijau, dan juga pembangunan Ibu Kota Nusantara," kata Jokowi.
Menurut rencana, Jokowi akan kembali ke Tanah Air pada Kamis malam besok.
https://nasional.kompas.com/read/2023/06/07/09084351/berkunjung-ke-malaysia-jokowi-bakal-bahas-isu-perbatasan-dan-perlindungan
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.