Hal ini Ganjar sampaikan saat ditanya mengenai Partai Amanat Nasional (PAN) yang ingin menduetkan dirinya dengan Menteri BUMN Erick Thohir.
"Banyak nama yang hebat di republik ini. Kita tinggal duduk bersama sambil ngopi. Bicara lebih panjang tentang negeri ini," kata Ganjar ditemui di Kantor DPP PDI-P, Jalan Diponegoro, Jakarta, Jumat (2/6/2023).
Ganjar yakin, dari nama-nama yang beredar itu pasti memiliki kecocokan dengannya.
Namun, pada akhirnya, hanya satu orang yang bakal terpilih menjadi cawapres.
"Kata Bu Mega kan, tidak banyak pasti hanya satu. Maka kita mesti bicara," ujar dia.
Sosok Erick Thohir, diakui Ganjar, masuk dalam kriteria bakal cawapres. Namun, pemilihan nama cawapres, perlu didiskusikan bersama dengan partai politik lainnya.
"Kalau fatsun politiknya, pasti akan dilakukan dengan pola seperti ini. Jadi bertemu antar pimpinan. Duduk bersama. Saya kira itu cara yang paling bagus," tutur Ganjar.
Namun, sekali lagi, Ganjar enggan mengungkapkannya saat ini.
"Mau disebut sekarang, kita tunggu biar kamu penasaran," pungkasnya seraya tertawa
https://nasional.kompas.com/read/2023/06/02/23212221/bicara-sosok-cawapres-ganjar-banyak-nama-hebat-kita-tinggal-duduk-sambil
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.