Salin Artikel

Istri Moeldoko Tutup Usia, Mahfud MD: Kita Semua Merasa Kehilangan

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah pejabat publik berdatangan ke rumah duka untuk melayat istri Moeldoko, Koesni Harningsih, di Jalan Terusan Lembang, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (12/3/2023).

Salah satunya, Menkopolhukam Mahfud MD. Mahfud menyampaikan bela sungkawa atas kepergian Koesni.

"Kita semua merasa kehilangan seorang ibu yang mendampingi seorang pejabat penting yang turut membangun negara ini sejak muda sampai sekarang," ujar Mahfud kepada wartawan di rumah duka.

Ia menyebut bahwa Moeldoko sudah seperti saudaranya sendiri. Ia mengakui bahwa istrinya dan Koesni juga sering berjumpa, bersama dengan istri-istri pejabat lain, termasuk istri Presiden Joko Widodo, Iriana.

"Tetap saja takdir tidak bisa dihindarkan dan kenangan-kenangan manis kita catat, kenangan pahit kita lupakan," ujar Mahfud.

"Kepergian seseorang menghadap Sang Kholik itu sama dengan jadwal mau naik kereta api, sudah punya tiket dan jam masing-masing dan saat ini tiket itu sudah berlaku dan dipergunakan oleh Bu Moeldoko. Kita berdoa semoga sampai ke tujuan dengan nyaman dan baik," tutupnya.

Pantauan Kompas.com, selain Mahfud, sejumlah menteri turut berdatangan, seperti Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri Pendidikan Nadiem Makarim, dan Menteri Investasi Bahlil Labadila.

Hadir pula Ketua Dewan Pertimbangan Presiden Wiranto dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang serta Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Suharso Monoarfa juga terlihat hadir.

Sebelumnya, Koesni Harningsih dikabarkan meninggal dunia, Minggu pukul 04.49 WIB di RSPAD.

Belum diketahui secara pasti penyebab Koesni wafat. Rencananya, ia akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Bahagia, Ciledug, Tangerang pada Minggu siang.

https://nasional.kompas.com/read/2023/03/12/10243051/istri-moeldoko-tutup-usia-mahfud-md-kita-semua-merasa-kehilangan

Terkini Lainnya

Tanggal 8 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 8 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
 PAN Nilai 'Presidential Club' Sulit Dihadiri Semua Mantan Presiden: Perlu Usaha

PAN Nilai "Presidential Club" Sulit Dihadiri Semua Mantan Presiden: Perlu Usaha

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati untuk Susun Kabinet, Politikus PDI-P: Itu Hak Prerogatif Pak Prabowo

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati untuk Susun Kabinet, Politikus PDI-P: Itu Hak Prerogatif Pak Prabowo

Nasional
LPAI Harap Pemerintah Langsung Blokir 'Game Online' Bermuatan Kekerasan

LPAI Harap Pemerintah Langsung Blokir "Game Online" Bermuatan Kekerasan

Nasional
MBKM Bantu Satuan Pendidikan Kementerian KP Hasilkan Teknologi Terapan Perikanan

MBKM Bantu Satuan Pendidikan Kementerian KP Hasilkan Teknologi Terapan Perikanan

Nasional
PAN Siapkan Eko Patrio Jadi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

PAN Siapkan Eko Patrio Jadi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Nasional
Usai Dihujat Karena Foto Starbucks, Zita Anjani Kampanye Dukung Palestina di CFD

Usai Dihujat Karena Foto Starbucks, Zita Anjani Kampanye Dukung Palestina di CFD

Nasional
Kemenag: Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji

Kemenag: Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji

Nasional
'Presidential Club' Dinilai Bakal Tumpang Tindih dengan Wantimpres dan KSP

"Presidential Club" Dinilai Bakal Tumpang Tindih dengan Wantimpres dan KSP

Nasional
Soal Presidential Club, Pengamat: Jokowi Masuk Daftar Tokoh yang Mungkin Tidak Akan Disapa Megawati

Soal Presidential Club, Pengamat: Jokowi Masuk Daftar Tokoh yang Mungkin Tidak Akan Disapa Megawati

Nasional
Gaya Politik Baru: 'Presidential Club'

Gaya Politik Baru: "Presidential Club"

Nasional
Kemenag Rilis Jadwal Keberangkatan Jemaah Haji, 22 Kloter Terbang 12 Mei 2024

Kemenag Rilis Jadwal Keberangkatan Jemaah Haji, 22 Kloter Terbang 12 Mei 2024

Nasional
Luhut Minta Orang 'Toxic' Tak Masuk Pemerintahan, Zulhas: Prabowo Infonya Lengkap

Luhut Minta Orang "Toxic" Tak Masuk Pemerintahan, Zulhas: Prabowo Infonya Lengkap

Nasional
PDI-P Yakin Komunikasi Prabowo dan Mega Lancar Tanpa Lewat 'Presidential Club'

PDI-P Yakin Komunikasi Prabowo dan Mega Lancar Tanpa Lewat "Presidential Club"

Nasional
Zulhas: Semua Mantan Presiden Harus Bersatu, Apalah Artinya Sakit Hati?

Zulhas: Semua Mantan Presiden Harus Bersatu, Apalah Artinya Sakit Hati?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke