Salin Artikel

Irjen Nico Afinta, Kapolda Jatim yang Dicopot Setelah Tragedi Kanjuruhan, Berharta Rp 5,9 M

JAKARTA, KOMPAS.com - Irjen Nico Afinta yang dicopot dari jabatannya diketahui memiliki harta Rp 5.943.664.000 atau Rp 5,9 miliar.

Pencopotan ini hanya berselang beberapa hari setelah insiden tewasnya 131 suporter Arema di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, pada 1 Oktober lalu.

Melalui surat telegram nomor ST/2134/X/KEP/2022 tanggal 10 Oktober 2022, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menggeser posisi Nico menjadi Staf Ahli Bidang Sosial Budaya Kapolri.

Menilik Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang diunggah pada 22 Maret 2022, Nico diketahui memiliki empat bidang tanah dan bangunan senilai Rp 2.663.664.000.

Tanah tersebut antara lain, tanah seluas 451 meter persegi di Kota Semarang senilai Rp . 451.000.000, tanah dan bangunan seluas 331 meter pesegi/300 meter persegi di Kota Semarang senilai Rp 600.000.000.

Kemudian, tanah seluas 458 meter persegi di Kota Jakarta Selatan senilao Rp 1.192.664.000 dan tanah seluas 588 meter persegi di Kota Surabaya senilai Rp 420.000.000.

Selain itu, Nico tercatat memiliki dua unit mobil yakni Mitsubishi Pajero Sport Tahun 2017 senilai Rp 265.000.000 dan Toyota Innova Venturer Tahun 2018 senilai Rp 225.000.000.

Nico juga tercatat memiliki harta bergerak lain senilai Rp 110.000.000, surat berharga senilai Rp 1,5 miliar, serta kas dan setara kas senilai Rp 1,18 miliar.

Dengan demikian, total harta kekayaan Nico sebesar Rp 5.943.664.000.

Sebagai informasi, sebelum surat telegram Kapolri itu mencuat ke publik, desakan agar Kapolda Jawa Timur dicopot bermunculan.

Desakan ini salah satunya disampaikan melalui spanduk unjuk rasa yang dibentangkan di pintu masuk Markas Polda Jatim bertuliskan "Copot Kapolda Jatim".

Massa aksi menilai semestinya Polri tidak hanya mencopot Kapolres Malang. Mereka menganggap Kapolda Jawa Timur yang dinilai turut bertanggung jawab dalam tewasnya 131 suporter itu juga mesti dicopot.

https://nasional.kompas.com/read/2022/10/11/08445871/irjen-nico-afinta-kapolda-jatim-yang-dicopot-setelah-tragedi-kanjuruhan

Terkini Lainnya

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

Nasional
Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke