Salin Artikel

Bertemu Puan di Monas, Airlangga: Persaingan Pilpres Itu Biasa

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan kontestasi perebutan kursi presiden adalah persaingan yang biasa.

Hal itu disampaikannya saat bertemu Ketua DPP PDI-P Puan Maharani di Tugu Monas, Jakarta, Sabtu (8/10/2022).

“Persaingan Pilpres adalah persaingan biasa. Kita sudah ikut berbagai pemilu menang kalah soal biasa, tetapi yang tidak biasa adalah bagaimana kita menyejahterakan rakyat,” sebut Airlangga.

Ia menyampaikan Partai Golkar dan PDI-P berkomitmen untuk melanjutkan pembangunan ke depan.

“Untuk melanjutkan pembangunan harus ada unsur partai politik terbesar di Indonesia yaitu PDI-P, dan Golkar,” ujarnya.

Ia mengeklaim selama ini pihaknya telah menunjukan kolaborasi yang baik bersama PDI-P. Sebab kedua parpol sama-sama menjadi koalisi pemerintah.

Dalam pandangannya, pemerintahan Presiden Joko Widodo bisa menghadapi pandemi Covid-19 dan resesi ekonomi karena kerja sama kedua parpol tersebut.

“Salah satu keberhasilan penanganan Covid-19 karena kita pemerintah mengundangkan Perppu dan Undang-Undang (UU) Nomor 2 Tahun 2020 dan ini langsung disetujui Parlemen yang dipimpin oleh Ibu Puan,” paparnya.

“Kalau pemerintah dan DPR tidak bareng, saya tidak bisa membayangkan bagaimana kita menangani pandemi Covid-19,” tutur dia.

Ia juga mengaku turut menjelaskan pada Puan bahwa Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) berkomitmen untuk terus mengawal pemerintahan.

“KIB masih terus bersama untuk menjaga keberlanjutan pembangunan karena KIB juga partai yang berada dalam koalisi pemerintah. Jadi bersama PDI-P juga,” tandasnya.

Diketahui Airlangga adalah ketua umum keempat yang dikunjungi Puan dalam safari politiknya.

Puan telah lebih dulu mengunjungi Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, lalu Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar.

Dalam pertemuan dengan Airlangga, Puan juga ditemani Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI-P Hasto Kristiyanto, Ketua DPP PDI-P Bidang Pemenangan Pemilu (Bappilu) Bambang Pacul, serta Ketua Fraksi PDI-P Utut Adianto.

Kemudian sejumlah elite Partai Golkar pun turut menghadiri pertemuan tersebut antara lain Sekjen Partai Golkar Lodewijk F. Paulus, dan Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo, serta Nurul Arifin.

https://nasional.kompas.com/read/2022/10/08/11050611/bertemu-puan-di-monas-airlangga-persaingan-pilpres-itu-biasa

Terkini Lainnya

PDI-P Sebut Pemanggilan Hasto oleh Polda Metro Jaya Upaya Bungkam Suara Kritis

PDI-P Sebut Pemanggilan Hasto oleh Polda Metro Jaya Upaya Bungkam Suara Kritis

Nasional
Apresiasi Perwira Inovatif, Annual Pertamina Awards Ke-14 Resmi Dibuka

Apresiasi Perwira Inovatif, Annual Pertamina Awards Ke-14 Resmi Dibuka

Nasional
Bertanya ke Saksi, SYL Tegaskan Bagikan Sembako hingga Sewa Pesawat untuk Kepentingan Masyarakat

Bertanya ke Saksi, SYL Tegaskan Bagikan Sembako hingga Sewa Pesawat untuk Kepentingan Masyarakat

Nasional
162.961 Jemaah Haji Sudah Tiba di Arab Saudi, 36 Wafat

162.961 Jemaah Haji Sudah Tiba di Arab Saudi, 36 Wafat

Nasional
34 dari 37 WNI yang Berhaji Tanpa Visa Haji Dibebaskan dan Dipulangkan ke Tanah Air

34 dari 37 WNI yang Berhaji Tanpa Visa Haji Dibebaskan dan Dipulangkan ke Tanah Air

Nasional
KPU Akan Rapat Internal dan Konsultasi dengan DPR Usai MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

KPU Akan Rapat Internal dan Konsultasi dengan DPR Usai MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

Nasional
TNI Siap Dikirim ke Gaza untuk Operasi Perdamaian

TNI Siap Dikirim ke Gaza untuk Operasi Perdamaian

Nasional
Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Nasional
PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

Nasional
Hasto Curiga Ada 'Orderan' di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Hasto Curiga Ada "Orderan" di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Nasional
Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Nasional
Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Nasional
Prabowo Bentuk Gugus Sinkronisasi, Hasto Singgung Rekomendasi Tim Transisi Era Jokowi

Prabowo Bentuk Gugus Sinkronisasi, Hasto Singgung Rekomendasi Tim Transisi Era Jokowi

Nasional
Jokowi Kunker ke Kalimantan Timur Usai Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

Jokowi Kunker ke Kalimantan Timur Usai Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur

Nasional
Gantikan Laksda Retiono, Brigjen Taufik Budi Resmi Jabat Komandan PMPP TNI

Gantikan Laksda Retiono, Brigjen Taufik Budi Resmi Jabat Komandan PMPP TNI

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke