Salin Artikel

Cerita Didik J Rachbini tentang Arifin Panigoro: Aktivis '98, Cak Nur, dan Politik "Gizi"

Ia meninggal di Mayo Clinic, Rochester, Amerika Serikat, Minggu (27/2/2022) waktu setempat atau Senin (28/2/2022) waktu Indonesia.

Rektor Universitas Paramadina Didik J Rachbini mengenang kepergian Arifin dengan menceritakan kisahnya sebagai aktivis '98.

Didik menceritakan, Arifin mempunyai kedekatan dengan Universitas Paramadina.

“Hubungan itu dimulai dari masa pasca-reformasi di mana sekelompok aktivis, seperti Sudirman Said, Erry Riyana, bersama Arifin Panigoro dan kawan-kawan mencari sosok pemimpin yang antikorupsi dengan rekam jejak yang jelas,” sebut Didik dalam keterangannya dikutip Selasa (1/3/2022).

Didik mengungkapkan, Arifin dan para aktivis lain yang menjadi aktor reformasi berusaha menemukan pemimpin yang berbeda dari masa Orde Baru.

“Kiprah Arifin tentu saja wajar karena dialah aktor di dalam reformasi tersebut sehingga terpikir untuk menemukan sosok antitesis dari tokoh-tokoh Orde Baru,” tuturnya.

Pilihan itu kemudian jatuh pada Nurcholish Madjid sebagai calon presiden era reformasi.

“Gerakan tersebut sempat bergema tetapi akhirnya padam dengan sendirinya karena Cak Nur tidak punya 'gizi',” kata Didik.

Didik menuturkan, istilah 'gizi' dapat diartikan sebagai uang. Hal itu diceritakan oleh Cak Nur saat berkunjung ke partai politik dan diejek sebagai calon presiden yang tak punya 'gizi'.

“Cerita yang dalam maknanya karena sampai sekarang politik memang masih belepotan dengan politik uang,” ucap dia.

Dalam perjalanannya Cak Nur kemudian dikenal sebagai pendiri dan rektor pertama Universitas Paramadina.

“Dari sini hubungan Arifin Panigoro dengan Paramadina begitu dekat, bahkan dengan murid-murid Cak Nur seperti Komarudin Hidayat, Didik Rachbini, Fachry Ali, dan lainnya,” papar Didik.

Didik lantas mengucapkan rasa terima kasihnya atas bantuan Arifin yang memberikan salah satu lantai di gedung The Energy, SCBD, Jakarta untuk Paramadina Graduate School (PGS).

“Tentu semua civitas akademika Universitas Paramadina sangat berterima kasih atas kebaikan hatinya,” pungkas dia.

Diketahui perusahaan energi milik Arifin yaitu PT Medco Energi Internasional Tbk melakukan pembelian sebagian saham PT Api Metra Graha senilai Rp 965 miliar di tahun 2012.

PT Api Metra Graha adalah pemilik gedung The Energy SCBD.

Selain sebagai pebisnis, Arifin juga dikenal sebagai politikus yang pernah bergabung dengan PDI Perjuangan dan menjadi anggota DPR periode 1999-2004.

Ia juga penerima Bintang Mahaputera Nararya, tanda kehormatan yang diberikan negara pada seseorang, institusi, pemerintah, atau organisasi atas darmabakti dan kesetiaan yang luar biasa terhadap bangsa dan negara.

Arifin menerimanya dari Presiden Joko Widodo pada 13 Agustus 2019.

Diberitakan sebelumnya, Pengusaha sekaligus anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Arifin Panigoro tutup usia pada Senin (28/2/2022). Informasi tersebut dikonfirmasi oleh ahli epidemiologi dari FKM Universitas Indonesia (FKM UI) Pandu Riono.

Pandu merupakan anggota Komisi Ahli Tubercolusis yang selama ini bermitra dengan Stop Tubercolusis Partnership Indonesia, di mana Arifin Panigoro menjadi ketuanya.

"Inna lillahi wa inna ilaihi rojiun. Telah meninggal dunia, Pak Arifin Panigoro di Mayo Clinic, Rochester USA, jam 14.45 27 Febr (atau 03.45 WIB 28 Feb). Beliau adalah Ketua @StopTBIndonesia yg sangat aktif mempercepat pengendalian Tuberkulosis di Indonesia," demikian tulis Pandu dalam akun Twitter-nya @drpriono1 yang telah dikonfirmasi Kompas.com.

https://nasional.kompas.com/read/2022/03/01/09405941/cerita-didik-j-rachbini-tentang-arifin-panigoro-aktivis-98-cak-nur-dan

Terkini Lainnya

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

Nasional
Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke