Salin Artikel

Upacara HUT Ke-76 RI yang Digelar secara Terbatas di Istana Merdeka...

Sama dengan tahun lalu, upacara pada tahun ini dilakukan secara terbatas dan dengan protokol kesehatan yang ketat.

Pada tahun ini, upacara dihadiri oleh undangan terbatas yang terlibat dalam rangkaian upacara peringatan.

Hal tersebut dilakukan untuk lebih mengutamakan kesehatan dan keselamatan masyarakat karena pandemi Covid-19 yang masih melanda Tanah Air.

Presiden Joko Widodo bertindak selaku inspektur upacara pada Selasa pagi.

Sama halnya dengan tahun-tahun sebelumnya, Presiden mengenakan pakaian adat pada upacara HUT RI kali ini.

Kali ini Jokowi mengenakan pakaian adat Lampung berupa setelan berwarna putih dipadukan sarung dan kain songket berwarna merah emas.

Bersama Presiden, hadir pula ibu negara Iriana Joko Widodo.

Selain itu, upacara juga dihadiri Wakil Presiden Ma'ruf Amin beserta ibu wakil presiden Wury Ma'ruf Amin.

Sementara itu, bertindak sebagai komandan upacara adalah Kolonel Pnb Putu Sucahyadi.

Adapun peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI dilakukan tepat pukul 10.10 WIB yang ditandai dengan tembakan meriam sebanyak 17 kali.

Setelah itu dilanjutkan pembacaan naskah proklamasi oleh Ketua DPR RI Puan Maharani.

Saat dibacakan, naskah proklamasi yang merupakan tulisan tangan Soekarno pun ikut ditampilkan.

Naskah tersebut merupakan naskah asli yang ditulis Soekarno setelah dirumuskan dan sebelum dibuat salinannya dalam bentuk ketikan oleh Sayuti Melik.

Setelahnya, dilakukan prosesi pengibaran bendera Merah Putih oleh Tim Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia pada Selasa, 17 Agustus 2021.

Tim Indonesia Tangguh menjadi nama yang disematkan, dan didaulat untuk bertugas pada upacara pada Selasa.

Ardelia Muthia Zahwa yang merupakan perwakilan dari Provinsi Sumatera Utara terpilih sebagai pembawa bendera Merah Putih.

Ardelia merupakan remaja kelahiran Tebing Tinggi, 6 Desember 2004. Saat ini dia menempuh pendidikan di SMA Harapan I Kota Medan.

Selain Ardelia, tiga anggota Paskibraka lainnya dari Kelompok 8 yang bertugas untuk mengibarkan bendera adalah Aditya Yogi Susanto sebagai Komandan Kelompok 8 yang mewakili Provinsi Gorontalo, Dika Ambiya Rahman sebagai pembentang bendera yang mewakili Provinsi Jawa Barat, dan Ridho Hadfizar Armadhani sebagai pengerek bendera yang mewakili Provinsi Lampung.

Tim Paskibraka 2021 yang anggotanya berasal dari perwakilan setiap provinsi di Indonesia sebelumnya telah dikukuhkan oleh Presiden Joko Widodo pada Kamis, 12 Agustus 2021, di halaman Istana Merdeka, Jakarta.

Tim tetdiri dari total 68 pemuda-pemudi Indonesia dari 34 provinsi.


Selain dihadiri peserta secara langsung, upacara HUT ke-76 RI juga dihadiri undangan secara virtual.

Mereka yakni para pejabat negara, duta besar negara sahabat, para mantan pejabat negara, dan masyarakat umum.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono mengikuti upacara peringatan HUT ke-76 RI secara virtual.

Selain SBY, Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri pun mengikuti upacara secara virtual.

Hadir pula para mantan wakil presiden yang juga megikuti sidang secara virtual.

Mereka adalah Wakil Presiden ke-6 RI Try Sutrisno, Wakil Presiden ke-9 RI Hamzah Haz, Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla, serta Wakil Presiden ke-11 RI Boediono.

https://nasional.kompas.com/read/2021/08/17/10392451/upacara-hut-ke-76-ri-yang-digelar-secara-terbatas-di-istana-merdeka

Terkini Lainnya

Tanggal 7 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kejagung Periksa Adik Harvey Moeis Jadi Saksi Kasus Korupsi Timah

Kejagung Periksa Adik Harvey Moeis Jadi Saksi Kasus Korupsi Timah

Nasional
SYL Ngaku Bayar Eks Jubir KPK Febri Diansyah Jadi Pengacara dengan Uang Pribadi

SYL Ngaku Bayar Eks Jubir KPK Febri Diansyah Jadi Pengacara dengan Uang Pribadi

Nasional
PDI-P Sebut Pemanggilan Hasto oleh Polda Metro Jaya Upaya Bungkam Suara Kritis

PDI-P Sebut Pemanggilan Hasto oleh Polda Metro Jaya Upaya Bungkam Suara Kritis

Nasional
Apresiasi Perwira Inovatif, Annual Pertamina Awards Ke-14 Resmi Dibuka

Apresiasi Perwira Inovatif, Annual Pertamina Awards Ke-14 Resmi Dibuka

Nasional
Bertanya ke Saksi, SYL Tegaskan Bagikan Sembako hingga Sewa Pesawat untuk Kepentingan Masyarakat

Bertanya ke Saksi, SYL Tegaskan Bagikan Sembako hingga Sewa Pesawat untuk Kepentingan Masyarakat

Nasional
162.961 Jemaah Haji Sudah Tiba di Arab Saudi, 36 Wafat

162.961 Jemaah Haji Sudah Tiba di Arab Saudi, 36 Wafat

Nasional
34 dari 37 WNI yang Berhaji Tanpa Visa Haji Dibebaskan dan Dipulangkan ke Tanah Air

34 dari 37 WNI yang Berhaji Tanpa Visa Haji Dibebaskan dan Dipulangkan ke Tanah Air

Nasional
KPU Akan Rapat Internal dan Konsultasi dengan DPR Usai MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

KPU Akan Rapat Internal dan Konsultasi dengan DPR Usai MA Ubah Batas Usia Calon Kepala Daerah

Nasional
TNI Siap Dikirim ke Gaza untuk Operasi Perdamaian

TNI Siap Dikirim ke Gaza untuk Operasi Perdamaian

Nasional
Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Istri Terima Uang Rp 30 Juta Per Bulan dari Kementan, SYL: Ada Kegiatan Dharma Wanita

Nasional
PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

PN Jakpus Tak Berwenang Adili Gugatan soal Pencalonan Gibran, Pengacara Jokowi: Tak Terbukti Lawan Hukum

Nasional
Hasto Curiga Ada 'Orderan' di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Hasto Curiga Ada "Orderan" di Balik Pemanggilannya ke Polda Metro Jaya

Nasional
Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Kata PP Muhammadiyah soal Jokowi Beri Izin Usaha Tambang untuk Ormas

Nasional
Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN Mundur, Jokowi: Pembangunan IKN Terus Lanjut

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke