Salin Artikel

12 Pesawat F-16 Digunakan dalam Latihan Bersama TNI AU dan USPACAF

JAKARTA, KOMPAS.com - Latihan bersama TNI Angkatan Udara dan United State Pacific Air Force (USPACAF) di Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Riau, resmi dibuka, Senin (14/6/2021).

Latihan bersama bertajuk Air Maneuver Exercise (AMX) Cope West 2021 ini berlangsung dua pekan dengan melibatkan 12 pesawat tempur F-16, dengan rincian TNI Angkatan Udara 6 unit dan Angkatan Udara AS 6 unit.

Pembukaan latihan bersama ditandai dengan upacara militer yang dipimpin masing-masing direktur latihan Angkatan Udara.

Direktur Latihan TNI AU sekaligus Komandan Wing 6, Kolonel Pnb Jajang Setiawan mengatakan, latihan bersama ini menjadi peluang besar bagi kedua negara untuk meningkatkan persahabatan dan kerja sama.

"Cope West merupakan peluang besar bagi TNI AU dan USPACAF untuk meningkatkan interoperabilitas dalam melaksanakan pertempuran udara, dan saling berbagi ilmu pengetahuan, khususnya tentang teknik maneuver udara," ujar Jajang dalam keterangan tertulis, Senin (14/6/2021) sore.

Jajang berharap, pelaksanaan latihan ini dapat berjalan efektif dan tetap memprioritaskan faktor keselamatan terbang dan kerja.

Sementara itu, Atase Udara AS untuk Indonesia, Kolonel Brian A McCullough juga berharap latihan ini dapat meningkatkan hubungan bilateral Indonesia-AS yang sudah terjalin sangat baik selama ini.

"Terutama kerja sama militer antara TNI AU dan USPACAF," katanya.

Selama dua minggu ke depan, pesawat tempur F-16 TNI AU dan USPACAF akan berlatih bersama di langit Riau.

Seluruh tahapan latihan dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat.

Adapun 6 pesawat tempur F-16 TNI AU yang dikerahkan berasal dari Skadron Udara 3 Lanud Iswahjudi dan Skadron Udara 16 Lanud Roesmin Nurjadin.

https://nasional.kompas.com/read/2021/06/14/16475301/12-pesawat-f-16-digunakan-dalam-latihan-bersama-tni-au-dan-uspacaf

Terkini Lainnya

Soal Orang 'Toxic' Jangan Masuk Pemerintahan Prabowo, Jubir Luhut: Untuk Pihak yang Hambat Program Kabinet

Soal Orang "Toxic" Jangan Masuk Pemerintahan Prabowo, Jubir Luhut: Untuk Pihak yang Hambat Program Kabinet

Nasional
Cak Imin Harap Pilkada 2024 Objektif, Tak Ada “Abuse of Power”

Cak Imin Harap Pilkada 2024 Objektif, Tak Ada “Abuse of Power”

Nasional
Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke