Salin Artikel

Hasil "Quick Count" di Bawah Ekspektasi, TKN Jokowi-Ma'ruf Kawal Suara

"Tugas kami selanjutnya adalah mengawal di TPS-TPS, di desa dan kecamatan, untuk saksi-saksi," ujar Karding usai ikut pemantauan hitung cepat di Djakarta Theater, Jalan Wahid Hasyim, Rabu (17/4/2019).

Karding mengatakan, sebenarnya hasil hitung cepat sejauh ini di bawah ekspektasi TKN Jokowi-Ma'ruf. Namun, dia tetap bersyukur atas hasil sementara hitung cepat Jokowi-Ma'ruf.

Apalagi, kata dia, selisih suara Jokowi-Ma'ruf dengan pasangan nomor urut 02 Prabowo-Sandiaga terpaut jauh.

"Yang penting kita menang, (selisih) 10 persen itu kan tinggi ya. Kalau dikonversi suaranya 19 juta, bedanya jauh," kata dia.

Beberapa lembaga survei menayangkan hasil hitung cepat Pilpred 2019 dan mengunggulkan Jokowi-Ma'ruf.

Lembaga survei yang hasil hitung cepatnya menunjukkan keunggulan Jokowi-Ma'ruf antara lain Indikator Data, SMRC, Charta Politica, Litbang Kompas serta Indo Barometer.

https://nasional.kompas.com/read/2019/04/17/19113051/hasil-quick-count-di-bawah-ekspektasi-tkn-jokowi-maruf-kawal-suara

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke