Salin Artikel

Jangan Kehilangan Momentum Debat...

Sebab sebagai penantang, Prabowo memiliki banyak peluru untuk menyerang Jokowi. Namun Prabowo dinilai tidak memberikan serangan berarti kepada calon presiden petahana Joko Widodo.

Hal ini disampaikan oleh pengamat politik dari CSIC, Arya Fernandes. Menurut dia, momentum pada debat pertama dan kedua kurang dimanfaatkan dengan baik.

"Saya tidak tahu apakah peluru itu akan disiapkan pada last minute, pada debat keempat dan kelima. Tetapi kita sekarang tak melihat dengan baik, bagaimana terjadi penghilangan gagasan di debat itu, karena orang berdebat tentu ada perdebatan, kita tak melihat ada perdebatan itu," ujar Arya di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (14/3/2019).

Padahal, debat menjadi salah satu tahapan penting dalam Pilpres. Masa kampanye kali ini begitu panjang tetapi perdebatan mengenai inovasi tidak banyak muncul. Debat menjadi salah satu wadah penting untuk mengampanyekan inovasi dan gagasan itu.

Orang-orang jadi menunggu waktu debat. Siapakah kandidat yang bisa menghadirkan inovasi baru untuk mereka.

Arya juga mengajak masyarakat mengingat apa yang terjadi pada elektabilitas dua pasang calon saat ini. Semuanya dalam posisi ketidakpastian. Pasangan Jokowi-Ma'ruf belum dipastikan mampu menembus elektabilitas 60 persen sedangkan Prabowo-Sandiaga belum pasti mendekat suara Jokowi-Ma'ruf.

"Nah di tengah ketidakpastian ini kita menunggu sebenarnya. Momen debat ini harus dimanfaatkan oleh kedua kandidat untuk benar-benar mencuri pemilih," ujar Arya.

Debat untuk tingkatkan elektabilitas

Sudah waktunya bagi tim sukses untuk serius melihat debat sebagai strategi mendongkrak elektabilitas. Arya menyebut alasannya karena ada gejala orang tidak tertarik lagi ikut kampanye terbuka. Biaya kampanye terbuka pun begitu mahal.

Bandingkan dengan debat di televisi yang memiliki jangkauan lebih luas. Sayangnya, dua debat terakhir tidak mampu menaikan elektabilitas pasangan calon secara signifikan.

Arya berpendapat penyebabnya adalah minim inovasi tadi. Padahal inovasi dibutuhkan untuk meyakinkan pemilih khususnya undecided voters.

"Kan yang belum memutuskan ini kan ada sekifar 15-20 persen. Ini mereka tidak terafiliasi dengan kandidat, bukan loyal voters dan mereka ini yang butuh kebaruan, gagasan baru," kata Arya.

Jangan sia-siakan

Atas pertimbangan itu semua, Arya mengatakan penting bagi kandidat untuk betul-betul memanfaatkan debat ketiga.

Debat ketiga akan dilaksanakan di Hotel Sultan pada Minggu, 17 Maret 2019. Tema debatnya adalah seputar pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, sosial, dan kebudayaan.

Peserta debat ketiga ini adalah Ma'ruf Amin dan Sandiaga Uno.

Usia keduanya terpaut jauh dan memiliki katar belakang berbeda juga. Ada pernyataan dari Sandiaga bahwa dia merasa segan dengan Ma'ruf.

Arya mengingatkan untuk berhati-hati dengan perasaan ini. Dalam hal politik, Ma'ruf dan Sanduaga punya posisi yang setara.

"Mereka sama sama di calonkan oleh kolaisi partai, sama-sama memenuhi persyaratan pencalonan, sama-sama bertatus sebagai calon wakil presiden, dan kalau mereka terpilih mereka akan menjadi wakil presiden kita," kata Arya.

Kesetaraan ini seharusnya menjadi modal cukup bagi keduanya untuk berdebat secara fair. Jangan sampai rasa segan menjadi dinding penghalang atas tersampainya keterbukaan informasi dan gagasan para cawapres.

Jika disimpulkan, Arya mengingatkan dua cawapres untuk benar-benar memanfaatkan debat ketiga ini. Supaya output yang dihasilkan bisa maksimal khususnya dalam hal kenaikan elektabilitas.

"Jadi memang bagi keduanya ini momentum yang sangat berarti untuk menarik perhatian publik. Jangan sampai hilang momentumnya," kata dia.

https://nasional.kompas.com/read/2019/03/15/09011161/jangan-kehilangan-momentum-debat

Terkini Lainnya

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron Absen Sidang Etik Perdana

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron Absen Sidang Etik Perdana

Nasional
Terbukti Selingkuh, Hakim Pengadilan Agama di Asahan Diberhentikan

Terbukti Selingkuh, Hakim Pengadilan Agama di Asahan Diberhentikan

Nasional
Dukung Program Prabowo-Gibran, Partai Buruh Minta Perppu Cipta Kerja Diterbitkan

Dukung Program Prabowo-Gibran, Partai Buruh Minta Perppu Cipta Kerja Diterbitkan

Nasional
Sidang Gugatan PDI-P Kontra KPU di PTUN Digelar Tertutup

Sidang Gugatan PDI-P Kontra KPU di PTUN Digelar Tertutup

Nasional
Hakim MK Berang KPU Tak Hadiri Sidang Sengketa Pileg, Tuding Tak Pernah Serius sejak Pilpres

Hakim MK Berang KPU Tak Hadiri Sidang Sengketa Pileg, Tuding Tak Pernah Serius sejak Pilpres

Nasional
PTUN Gelar Sidang Perdana PDI-P Kontra KPU Hari Ini

PTUN Gelar Sidang Perdana PDI-P Kontra KPU Hari Ini

Nasional
Profil Andi Gani, Tokoh Buruh yang Dekat dengan Jokowi Kini Jadi Staf Khusus Kapolri

Profil Andi Gani, Tokoh Buruh yang Dekat dengan Jokowi Kini Jadi Staf Khusus Kapolri

Nasional
Timnas Lawan Irak Malam Ini, Jokowi Harap Indonesia Menang

Timnas Lawan Irak Malam Ini, Jokowi Harap Indonesia Menang

Nasional
Peringati Hardiknas, KSP: Jangan Ada Lagi Cerita Guru Terjerat Pinjol

Peringati Hardiknas, KSP: Jangan Ada Lagi Cerita Guru Terjerat Pinjol

Nasional
Kekerasan Aparat dalam Peringatan Hari Buruh, Kontras Minta Kapolri Turun Tangan

Kekerasan Aparat dalam Peringatan Hari Buruh, Kontras Minta Kapolri Turun Tangan

Nasional
Menag Sebut Jemaah RI Akan Dapat 'Smart Card' Haji dari Pemerintah Saudi

Menag Sebut Jemaah RI Akan Dapat "Smart Card" Haji dari Pemerintah Saudi

Nasional
Sengketa Pileg, PPP Klaim Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III

Sengketa Pileg, PPP Klaim Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III

Nasional
Temui KSAD, Ketua MPR Dorong Kebutuhan Alutsista TNI AD Terpenuhi Tahun Ini

Temui KSAD, Ketua MPR Dorong Kebutuhan Alutsista TNI AD Terpenuhi Tahun Ini

Nasional
Jokowi Resmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Total Anggaran Rp 1,4 Triliun

Jokowi Resmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Total Anggaran Rp 1,4 Triliun

Nasional
Meneropong Kabinet Prabowo-Gibran, Menteri 'Triumvirat' dan Keuangan Diprediksi Tak Diisi Politisi

Meneropong Kabinet Prabowo-Gibran, Menteri "Triumvirat" dan Keuangan Diprediksi Tak Diisi Politisi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke