Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klaim Lulus Uji Kelayakan Cagub dari PKB, Bobby Bicara Sosok Cawagub

Kompas.com - 04/06/2024, 19:10 WIB
Tria Sutrisna,
Achmad Nasrudin Yahya

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wali Kota Medan Bobby Nasution mengeklaim dirinya lulus uji kelayakan dan kepatutan calon kepala daerah Sumatera Utara yang digelar Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Dalam proses penjaringan calon kepala daerah yang akan didukung PKB itu, Bobby mengaku ditanya soala visi dan misi hingga upaya yang akan dilakukannya untuk membangun Sumatera Utara.

“Kalau ujian tadi insya Allah lulus, ujiannya lulus. Cuman setelah lulus ujian ini, kan banyak lagi mungkin ya (prosesnya),” ujar Bobby kepada wartawan, Selasa (4/6/2024).

“Mudah-mudahan lah, tentunya yang kita harapkan tadi yang kita sampaikan ini untuk Sumatera Utara,” sambungnya.

Baca juga: Bobby Siap Adu Gagasan dengan Ahok di Pilkada Sumut

Selain itu, Bobby mengaku juga turut membahas sosok pasangan yang akan mendampinginya sebagai calon wakil gubernur (cawagub) di Pilkada Sumatera Utara 2024.

Namun, Bobby secara tegas menolak siapa sosok yang dibahas itu. Dia juga enggan menjelaskan kriteria cawagub yang dinginkannya.

“Wakilnya diomongin, tapi rahasia,” singkat Bobby sambil beranjak meninggalkan kantor DPP PKB.

Sebagai informasi, PKB sudah menjalin komunikasi dengan Bobby Nasution dan mantan Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi untuk Pilkada Sumut 2024.

“Sejauh ini komunikasi ke PKB baru dua yaitu Pak Bobby dan Pak Edy Rahmayadi,” kata Bendahara Desk Pilkada PKB Ahmad Iman Sukri dalam konferensi pers di Kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Rabu (29/5/2024).

Dalam kesempatan ini, Iman juga mengungkapkan tokoh-tokoh yang berpotensi diusung oleh PKB pada pilkada di beberapa daerah.

Baca juga: Jokowi Resmikan Dimulainya Pembangunan Universitas Gunadarma di IKN

Dia menyebutkan, PKB membuka peluang mengusung kader sendiri pada Pilkada Banten meski tetap menjajaki komunikasi dengan mantan Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany.

Sementara itu, PKB menjalin komunikasi dengan mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk Pilkada Jakarta.

“Memang kami ditugasi oleh ketua umum kami untuk berkomunikasi dengan Pak Anies Baswedan. Kemungkinan minggu depan Ketua Desk Pilkada akan ketemu Pak Anies Baswedan,” kata Iman Sukri.

Meski begitu, kata Iman, bakal calon gubernur (bacagub) yang diusung oleh PKB bakal diputuskan pada menit-menit akhir karena akan dilakukan pemetaan hingga diskusi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Mendagri Minta Pj Kepala Daerah Mundur jika Ikut Pilkada atau Diberhentikan

Mendagri Minta Pj Kepala Daerah Mundur jika Ikut Pilkada atau Diberhentikan

Nasional
Imigrasi Berupaya Pulihkan Layanan Pakai 'Back Up' PDN Kominfo di Batam

Imigrasi Berupaya Pulihkan Layanan Pakai "Back Up" PDN Kominfo di Batam

Nasional
Ada Erick Thohir pada Pertemuan Prabowo dan Ketum Parpol KIM, Begini Penjelasan Airlangga

Ada Erick Thohir pada Pertemuan Prabowo dan Ketum Parpol KIM, Begini Penjelasan Airlangga

Nasional
Psikolog Forensik: Laporan Visum Sebut Vina dan Eky Mati Tak Wajar, Tak Disebut Korban Pembunuhan

Psikolog Forensik: Laporan Visum Sebut Vina dan Eky Mati Tak Wajar, Tak Disebut Korban Pembunuhan

Nasional
Bamsoet Janji Bakal Hadir pada Sidang Lanjutan MKD soal Isu Amendemen

Bamsoet Janji Bakal Hadir pada Sidang Lanjutan MKD soal Isu Amendemen

Nasional
Calon Penumpang Pesawat Diminta Datang 3 Jam Lebih Awal ke Bandara Imbas Sistem Imigrasi Alami Gangguan

Calon Penumpang Pesawat Diminta Datang 3 Jam Lebih Awal ke Bandara Imbas Sistem Imigrasi Alami Gangguan

Nasional
KY Sebut Tak Terdampak Ganguan PDN

KY Sebut Tak Terdampak Ganguan PDN

Nasional
Prabowo Kumpulkan Ketum Parpol KIM Plus Erick Thohir di Kemenhan, Bahas Apa?

Prabowo Kumpulkan Ketum Parpol KIM Plus Erick Thohir di Kemenhan, Bahas Apa?

Nasional
Polri Hormati Langkah Pihak Pegi Setiawan Ajukan Praperadilan

Polri Hormati Langkah Pihak Pegi Setiawan Ajukan Praperadilan

Nasional
Prabowo Mangkir Panggilan PTUN soal Gugatan Bintang 4, Pilih Hadiri Penyematan Bintang Bhayangkara Utama Polri

Prabowo Mangkir Panggilan PTUN soal Gugatan Bintang 4, Pilih Hadiri Penyematan Bintang Bhayangkara Utama Polri

Nasional
Respons Gerindra dan PAN Saat Golkar Sebut Elektabilitas Ridwan Kamil di Jakarta Menurun

Respons Gerindra dan PAN Saat Golkar Sebut Elektabilitas Ridwan Kamil di Jakarta Menurun

Nasional
Gerindra Tak Paksakan Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jakarta

Gerindra Tak Paksakan Ridwan Kamil Maju di Pilkada Jakarta

Nasional
Rangkaian Puncak Haji Berakhir, 295 Jemaah Dibadalkan

Rangkaian Puncak Haji Berakhir, 295 Jemaah Dibadalkan

Nasional
Gerindra: Memang Anies Sudah 'Fix' Maju di Jakarta? Enggak Juga

Gerindra: Memang Anies Sudah "Fix" Maju di Jakarta? Enggak Juga

Nasional
Alasan Polri Beri Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Utama ke Prabowo: Berjasa Besar

Alasan Polri Beri Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Utama ke Prabowo: Berjasa Besar

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com