Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bertemu Ridwan Kamil dan Erick Thohir, Zulhas Sebut Diskusi soal Pemilu

Kompas.com - 23/11/2023, 09:05 WIB
Adhyasta Dirgantara,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perdagangan (Mendag) sekaligus Ketua Umum (Ketum) Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) bertemu dengan mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, dan Menteri BUMN Erick Thohir.

Dalam keterangannya, Kamis (23/11/2023), Zulhas mengatakan bahwa pertemuan itu hanyalah pertemuan biasa.

Sebab, mereka bertiga termasuk bagian dari Tim Kampanye Nasional (TKN) pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

“Biasa diskusi, dan sama-sama tim pemenangan Pak Prabowo-Gibran,” ujar Zulhas.

Diketahui sebelumnya Erick Thohir tidak masuk dalam TKN Prabowo-Gibran. Namun, namanya memang sempat digadang-gadang jadi bakal cawapres Prabowo sebelum akhirnya Gibran yang terpilih.

Baca juga: Muncul Iklan Visi-misi Prabowo di TV, Bawaslu Ambil Tindakan

Zulhas lantas mengatakan, mereka berdiskusi soal bagaimana cara untuk melangsungkan pemilihan umum (Pemilu) 2024 dengan aman, baik, dan damai.

Selain itu, ia mengungkapkan, pelaksanaan Pemilu 2024 harus bisa menghemat anggaran pemerintah.

“Kedatangan Pak RK Ridwan Kamil, Pak Erick, sahabat-sahabat saya, teman seperjuangan, kita tadi diskusi tentu bagaimana kita pemilu ini berlangsung dengan aman, baik, damai, bisa menghemat anggaran pemerintah,” kata Zulhas.

Baca juga: Sesumbar Prabowo Didukung Presiden dan Mantan Presiden

Sementara itu, Zulhas berharap Pemilu 2024 bisa berlangsung satu putaran.

Menurutnya, pemilu satu putaran jauh lebih hemat anggaran.

“Kalau bisa enggak usah dua kali, hemat banyak, ada kepastian bagi pengusaha investor, stabilitas politik,” ujar Zulhas.

Sebagaimana diketahui, ada tiga pasangan capres-cawapres sudah ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI sebagai peserta pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

Ketiganya adalah Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dengan nomor urut 1; Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dengan nomor urut 2; dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD dengan nomor urut 3.

Baca juga: TKN Gelar Rapat Perdana, Zulhas Sebut Bahas Cuti Prabowo-Gibran

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Tanggal 4 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 4 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggapi Pernyataan Maruf Amin, Hasto Kristiyanto: Kita Sudah Tahu Arahnya ke Mana

Tanggapi Pernyataan Maruf Amin, Hasto Kristiyanto: Kita Sudah Tahu Arahnya ke Mana

Nasional
Budi-Kaesang Diisukan Maju Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil: Selalu Ada 'Plot Twist'

Budi-Kaesang Diisukan Maju Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil: Selalu Ada "Plot Twist"

Nasional
Kasus Korupsi Timah, Kejagung Periksa Adik Sandra Dewi Jadi Saksi

Kasus Korupsi Timah, Kejagung Periksa Adik Sandra Dewi Jadi Saksi

Nasional
Di Ende, Megawati Kukuhkan Pengurus 'Jaket Bung Karno'

Di Ende, Megawati Kukuhkan Pengurus "Jaket Bung Karno"

Nasional
Ingin Usung Intan Fauzi di Pilkada Depok, Zulhas: Masa yang Itu Terus...

Ingin Usung Intan Fauzi di Pilkada Depok, Zulhas: Masa yang Itu Terus...

Nasional
Jokowi dan Megawati Peringati Harlah Pancasila di Tempat Berbeda, PDI-P: Komplementer Satu Sama Lain

Jokowi dan Megawati Peringati Harlah Pancasila di Tempat Berbeda, PDI-P: Komplementer Satu Sama Lain

Nasional
Serangan di Rafah Berlanjut, Fahira Idris: Kebiadaban Israel Musnahkan Palestina

Serangan di Rafah Berlanjut, Fahira Idris: Kebiadaban Israel Musnahkan Palestina

Nasional
Resmikan Layanan Elektronik di Pekanbaru, Menteri AHY Harap Pelayanan Sertifikat-el Lebih Cepat dan Aman

Resmikan Layanan Elektronik di Pekanbaru, Menteri AHY Harap Pelayanan Sertifikat-el Lebih Cepat dan Aman

Nasional
Moeldoko: Tapera Tak Akan Ditunda, Wong Belum Dijalankan

Moeldoko: Tapera Tak Akan Ditunda, Wong Belum Dijalankan

Nasional
Megawati Kenang Drama 'Dokter Setan' yang Diciptakan Bung Karno Saat Diasingkan di Ende

Megawati Kenang Drama "Dokter Setan" yang Diciptakan Bung Karno Saat Diasingkan di Ende

Nasional
Hari Jadi Ke-731, Surabaya Catatkan Rekor MURI Pembentukan Pos Bantuan Hukum Terbanyak Se-Indonesia

Hari Jadi Ke-731, Surabaya Catatkan Rekor MURI Pembentukan Pos Bantuan Hukum Terbanyak Se-Indonesia

BrandzView
Tinjau Fasilitas Pipa Gas Cisem, Dirtekling Migas ESDM Tekankan Aspek Keamanan di Migas

Tinjau Fasilitas Pipa Gas Cisem, Dirtekling Migas ESDM Tekankan Aspek Keamanan di Migas

Nasional
Jokowi Resmikan Sistem Pengelolaan Air di Riau Senilai Rp 902 Miliar

Jokowi Resmikan Sistem Pengelolaan Air di Riau Senilai Rp 902 Miliar

Nasional
Megawati Didampingi Ganjar dan Mahfud Kunjungi Rumah Pengasingan Bung Karno di Ende

Megawati Didampingi Ganjar dan Mahfud Kunjungi Rumah Pengasingan Bung Karno di Ende

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com