Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tank Harimau Sukses Jalani Uji Tembak Kanon Kaliber 105 Milimeter

Kompas.com - 25/02/2022, 11:44 WIB
Achmad Nasrudin Yahya,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tank Harimau produksi PT Pindad (Persero) sukses menjalani uji tembak atau firing test dengan kanon kaliber 105 milimeter (mm) yang digelar di Pusat Pendidikan Infanteri (Pusdikif) TNI AD, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, 24-25 Februari.

Sekretaris PT Pindad Krisna Cahyadianus mengatakan, uji tembak bertujuan untuk mengetahui kemampuan Tank Harimau.

"Tujuan kegiatan uji tembak dilaksanakan untuk mengetahui dan memastikan kemampuan turret dengan kanon 105 mm dalam kondisi baik, memenuhi persyaratan dan spesifikasi desain terbaru yang mendapatkan berbagai peningkatan," kata Krisna dalam keterangan tertulis, Jumat (25/2/2022).

Sebelumnya, Tank Harimau lebih dulu menjalani serangkaian factory acceptance test (FAT) yang dilaksanakan di fasilitas uji FNSS Turki pada 8-14 Agustus 2021.

Rangkaian uji yang dijalani antara lain uji rintangan tanjakan 60 persen, uji lintas parit, uji pengereman, uji lintas miring 30 persen, uji radius putar, hingga uji kemampuan mengarung.

Baca juga: Spesifikasi Tank Harimau, Proyek Kerja Sama Pindad dan FNSS Turki, Memiliki Daya Gempur Maksimum

Setelah menjalani berbagai rangkaian uji FAT di FNSS Turki, Tank Harimau selanjutnya menjalani uji di Indonesia dan difokuskan pada uji tembak kanon kaliber 105 mm.

Dalam pelaksanannya, uji tembak dilakukan dengan posisi Tank Harimau statis dan target tembakan statis berjarak 1250 meter berukuran 4x4 meter menggunakan jenis peluru high Explosive plastic tracer (HEP-T) dan peluru target practice cone stabilized discarding sabot with tracer (TPCSDS-T).

Sesi pertama merupakan uji visual turret 105 mm untuk memastikan integrasi dan konfigurasi pada desain terbaru Tank Harimau sudah memenuhi persyaratan dan spesifikasi.

Pengujian dilakukan dengan memeriksa prinsip kerja, laras, alat bidik, fitur, gerakan hingga tombol-tombol yang sudah berfungsi dengan baik. Sementara, sesi kedua merupakan uji tembak turret dengan kanon 105 mm.

Pengujian tembak diawali dengan menembak pada posisi menghadap arah depan, lalu dilanjutkan dengan arah kanan, kiri dan diakhiri arah belakang. Masing-masing posisi tembak dilakukan pengujian dengan menggunakan peluru sebanyak 1 butir.

Hasilnya, Tank Harimau sukses menembak tepat sasaran dengan turret tetap stabil dan seluruh fungsi turret berfungsi baik sesuai persyaratan.

Baca juga: Pasarkan Tank Harimau, Pindad Bidik ASEAN dan Asia Selatan

Krisna menjelaskan, setelah melaksanakan uji tembak, Tank Harimau dengan desain dan konfigurasi terbaru melaksanakan berbagai uji daya gerak.

Rangkaian uji yang dilaksanakan adalah uji percepatan dan uji perlambatan yang dilaksanakan pada ruas jalan tol kilometer 125 Padalarang-Bandung.

Kemudian, dilanjutkan dengan uji balok sejajar, uji embarkasi, uji tanggul dan uji insani yang dilaksanakan di PT Pindad.

Menurut Krisna, salah satu peningkatan pada desain terbaru Tank Harimau adalah desain sudut hidung depan kendaraan dan sudut pandang pengemudi.

Desain terbaru pada Tank Harimau menghindarkan benturan antara kanon pada turret dengan bodi pada sudut depresi -10 derajat. Selain itu, desain terbaru memberikan jarak pandang yang lebih luas bagi pengemudi.

"Cakupan pandangan dari pengemudi sudah memenuhi syarat untuk melakukan manuver dan memberikan visibilitas yang lebih baik," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Syarat Usia Masuk TK, SD, SMP dan SMA di PPDB 2024

Syarat Usia Masuk TK, SD, SMP dan SMA di PPDB 2024

Nasional
Jokowi Sebut Semua Negara Takuti 3 Hal, Salah Satunya Harga Minyak

Jokowi Sebut Semua Negara Takuti 3 Hal, Salah Satunya Harga Minyak

Nasional
Demokrat Anggap SBY dan Jokowi Dukung “Presidential Club”, tetapi Megawati Butuh Pendekatan

Demokrat Anggap SBY dan Jokowi Dukung “Presidential Club”, tetapi Megawati Butuh Pendekatan

Nasional
Demokrat Bilang SBY Sambut Baik Ide “Presidential Club” Prabowo

Demokrat Bilang SBY Sambut Baik Ide “Presidential Club” Prabowo

Nasional
Jokowi Kembali Ingatkan Agar Anggaran Habis Dipakai Rapat dan Studi Banding

Jokowi Kembali Ingatkan Agar Anggaran Habis Dipakai Rapat dan Studi Banding

Nasional
Jaksa Ungkap Ayah Gus Muhdlor Hubungkan Terdakwa dengan Hakim Agung Gazalba lewat Pengacara

Jaksa Ungkap Ayah Gus Muhdlor Hubungkan Terdakwa dengan Hakim Agung Gazalba lewat Pengacara

Nasional
Disebut PAN Calon Menteri Prabowo, Eko Patrio Miliki Harta Kekayaan Rp 131 Miliar

Disebut PAN Calon Menteri Prabowo, Eko Patrio Miliki Harta Kekayaan Rp 131 Miliar

Nasional
Termohon Salah Baca Jawaban Perkara, Hakim MK: Kemarin Kalah Badminton Ada Pengaruhnya

Termohon Salah Baca Jawaban Perkara, Hakim MK: Kemarin Kalah Badminton Ada Pengaruhnya

Nasional
Suhu Udara Panas, BMKG: Indonesia Tak Terdampak 'Heatwave'

Suhu Udara Panas, BMKG: Indonesia Tak Terdampak "Heatwave"

Nasional
Jumlah Dokter Spesialis Indonesia Kecil Dibanding Negara ASEAN, Jokowi: Masuk 3 Besar Tapi dari Bawah

Jumlah Dokter Spesialis Indonesia Kecil Dibanding Negara ASEAN, Jokowi: Masuk 3 Besar Tapi dari Bawah

Nasional
Jokowi Sebut Minimnya Dokter Spesialis Kerap Jadi Keluhan Warga

Jokowi Sebut Minimnya Dokter Spesialis Kerap Jadi Keluhan Warga

Nasional
Bappenas Integrasikan Rencana Pemerintah dengan Program Kerja Prabowo

Bappenas Integrasikan Rencana Pemerintah dengan Program Kerja Prabowo

Nasional
BMKG Sebut Udara Terasa Lebih Gerah karena Peralihan Musim

BMKG Sebut Udara Terasa Lebih Gerah karena Peralihan Musim

Nasional
Disebut Sewa Influencer untuk Jadi Buzzer, Bea Cukai Berikan Tanggapan

Disebut Sewa Influencer untuk Jadi Buzzer, Bea Cukai Berikan Tanggapan

Nasional
Profil Eko Patrio yang Disebut Calon Menteri, Karier Moncer di Politik dan Bisnis Dunia Hiburan

Profil Eko Patrio yang Disebut Calon Menteri, Karier Moncer di Politik dan Bisnis Dunia Hiburan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com