Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

H-3 Lebaran, Lebih dari 34.000 Orang Mudik dengan Bus

Kompas.com - 12/06/2018, 13:34 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melaporkan ada sekitar 34.206 orang yang berangkat melakukan perjalanan mudik dengan menggunakan moda angkutan jalan berupa bus. Jumlah ini berdasarkan data pada Selasa (12/6/2018) atau H-3 Lebaran pukul 12.54.

Data diperoleh dari data-data yang dihimpun di Posko Nasional Angkutan Lebaran 2018 di Kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta. Kedatangan penumpang dengan angkutan bus tercatat sebanyak 34.907 orang pada H-3 Lebaran 2018.

Sementara itu, keberangkatan bus tercatat mencapai 2.343 bus. Kedatangan bus pada hari ini tercatat mencapai 3.042 bus.

Secara kumulatif sejak H-8 Lebaran atau 7 Juni 2018 hingga hari ini, jumlah penumpang pada moda angkutan jalan atau bus tercatat mencapai 1.168.609 orang. Angka tertinggi terjadi pada H-5 Lebaran atau 10 Juni 2018 yang tercatat mencapai 283.340 orang.

Baca juga: Ini yang Wajib Diperhatikan Pengemudi Sebelum Mudik

Kemudian, pada H-4 Lebaran atau 11 Juni 2018 kemarin, jumlah penumpang angkutan jalan tercatat mencapai 255.305 orang. Pada H-6 Lebaran atau 9 Juni 2018, jumlah penumpang angkutan jalan terpantau mencapai 249.588.

Data Kementerian Perhubungan menunjukkan, 5 terminal terpadat berdasarkan jumlah penumpang secara kumulasi 2018 adalah Terminal Purabaya (254.739 orang), Terminal Pakupatan (136.652 orang), dan Terminal Tirtonadi (87.240 orang). Kemudian, Terminal Giwangan (66.683 orang) dan Terminal Kampung Rambutan (62.061 orang).

Adapun 5 terminal terpadat berdasarkan jumlah bus adalah Terminal Tirtonadi (6.664 bus), Terminal Giwangan (6.467 bus), dan Terminal Purabaya (6.413 bus). Kemudian, Terminal Pakupatan (6.233 bus) dan Terminal Purwokerto (4.535 bus).

Secara keseluruhan, jumlah penumpang seluruh moda angkutan hingga siang ini mencapai 5.062.066 orang secara kumulatif tahun 2018. Data diperoleh hingga pukul 13.15.

Kompas TV Peruri memberangkatkan seribu pemudik gratis, dalam program "Mudik Bareng Peruri 2018".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Warung Madura, Etos Kerja, dan Strategi Adaptasi

Warung Madura, Etos Kerja, dan Strategi Adaptasi

Nasional
BMKG: Suhu Panas Mendominasi Cuaca Awal Mei, Tak Terkait Fenomena 'Heatwave' Asia

BMKG: Suhu Panas Mendominasi Cuaca Awal Mei, Tak Terkait Fenomena "Heatwave" Asia

Nasional
Momen Unik di Sidang MK: Ribut Selisih Satu Suara, Sidang 'Online' dari Pinggir Jalan

Momen Unik di Sidang MK: Ribut Selisih Satu Suara, Sidang "Online" dari Pinggir Jalan

Nasional
Maksud di Balik Keinginan Prabowo Bentuk 'Presidential Club'...

Maksud di Balik Keinginan Prabowo Bentuk "Presidential Club"...

Nasional
Resistensi MPR Usai PDI-P Harap Gugatan PTUN Bikin Prabowo-Gibran Tak Dilantik

Resistensi MPR Usai PDI-P Harap Gugatan PTUN Bikin Prabowo-Gibran Tak Dilantik

Nasional
“Presidential Club” Butuh Kedewasaan Para Mantan Presiden

“Presidential Club” Butuh Kedewasaan Para Mantan Presiden

Nasional
Prabowo Dinilai Bisa Bentuk 'Presidential Club', Tantangannya Ada di Megawati

Prabowo Dinilai Bisa Bentuk "Presidential Club", Tantangannya Ada di Megawati

Nasional
Bantah Bikin Partai Perubahan, Anies: Tidak Ada Rencana Bikin Ormas, apalagi Partai

Bantah Bikin Partai Perubahan, Anies: Tidak Ada Rencana Bikin Ormas, apalagi Partai

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang “Toxic” ke Pemerintahan, Cak Imin: Saya Enggak Paham Maksudnya

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang “Toxic” ke Pemerintahan, Cak Imin: Saya Enggak Paham Maksudnya

Nasional
Jawaban Cak Imin soal Dukungan PKB untuk Anies Maju Pilkada

Jawaban Cak Imin soal Dukungan PKB untuk Anies Maju Pilkada

Nasional
[POPULER NASIONAL] Prabowo Ingin Bentuk 'Presidential Club' | PDI-P Sebut Jokowi Kader 'Mbalelo'

[POPULER NASIONAL] Prabowo Ingin Bentuk "Presidential Club" | PDI-P Sebut Jokowi Kader "Mbalelo"

Nasional
Kualitas Menteri Syahrul...

Kualitas Menteri Syahrul...

Nasional
Tanggal 6 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 6 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Prabowo Pertimbangkan Saran Luhut Jangan Bawa Orang 'Toxic' ke Pemerintahan

Prabowo Pertimbangkan Saran Luhut Jangan Bawa Orang "Toxic" ke Pemerintahan

Nasional
Berkunjung ke Aceh, Anies Sampaikan Salam dari Pimpinan Koalisi Perubahan

Berkunjung ke Aceh, Anies Sampaikan Salam dari Pimpinan Koalisi Perubahan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com