Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 02/04/2016, 15:35 WIB
Pipit Puspita Rini

Penulis

SAKHIR, KOMPAS.com - Tim Manor Racing meraih hasil positif pada sesi latihan hari pertama GP Bahrain di Sirkuit Internasional Bahrain, Jumat (1/4/2016). GP Bahrain merupakan seri kedua Formula 1 2016.

Dua pebalap rookie tim asal Inggris ini, Pascal Wehrlein (Jerman) dan Rio Haryanto (Indonesia), berhasil meningkatkan kecepatan pada dua sesi latihan yang masing-masing berjalan 90 menit.

Pada sesi latihan pertama, putaran tercepat Rio adalah 1 menit 37,714 detik. Dia berhasil menyelesaikan 27 putaran.

Pada sesi kedua yang berlangsung sore hari waktu setempat (malam WIB), pebalap 23 tahun tersebut mempertajam putaran terbaiknya menjadi 1 menit 34,562 detik. Rio mencatat 33 putaran.

"Kami menutup hari dengan keseimbangan mobil yang jauh lebih baik. Saya senang dengan cara kami menjalani akhir pekan ini," kata Rio.

"Ini merupakan hasil dari kerja kami setelah Melbourne (GP Australia) dan menunjukkan seberapa cepat kami meningkatkan performa mobil dengan hanya melakukan perubahan kecil," ujarnya menambahkan.

Rio juga mengaku menikmati memacu mobil pada sore atau malam hari di bawah sinar lampu. Rio menutup hari pertama dengan berada di urutan ke-22 tercepat atau terakhir.

Sementara itu, Wehrlein menutup hari pertama dengan berada di urutan ke-19. Putaran terbaiknya pada latihan kedua adalah 1 menit 33,953 detik. Dia menyelesaikan 21 putaran.

Pada sesi pagi, Wehrlein melakukan 26 putaran dengan catatan terbaik 1 menit 36,371 detik. Dia berada di urutan ke-17 tercepat.

 

"Kami banyak belajar setelah balapan di Melbourne dan itu terbukti dari performa kami hari ini. Ini sirkuit baru buat saya, tetapi saya cepat merasa nyaman dan bisa menjalankan program," kata Wehrlein.

Wehrlein mengatakan bahwa beberapa balapan awal musim ini akan jadi kesempatan untuk mengenal karakter dan potensi mobil.

Racing Director Manor Racing Dave Ryan mengakui bahwa timnya sudah menemukan setelan dasar mobil yang bagus dan disertai pemilihan ban yang tepat.

"Kami belum menemukan setelan yang bagus pada balapan terakhir (di Australia) jadi kami mencoba cara berbeda di sini dan hasilnya jauh lebih baik. Hal ini berarti sekarang kami bisa fokus pada kualifikasi," kata Ryan.

Para pebalap akan menjalani sesi latihan ketiga dan kualifikasi pada Sabtu (2/4/2016).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Jemaah Haji Diimbau Tidak Umrah Sunah Berlebihan, Masih Ada Puncak Haji

Nasional
Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Polisi Arab Saudi Tangkap 37 WNI Pakai Visa Ziarah untuk Berhaji di Madinah

Nasional
Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Temani Jokowi Peringati Hari Pancasila, AHY: Jangan Hanya Peringati, tapi Dijiwai

Nasional
Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Tak Persoalkan Anies dan Sudirman Said Ingin Maju Pilkada Jakarta, Refly Harun: Kompetisinya Sehat

Nasional
Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Peringati Hari Lahir Pancasila, AHY: Pancasila Harus Diterapkan dalam Kehidupan Bernegara

Nasional
Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com